KOMPAS.com - Kuliner Indonesia terkenal dengan rasanya yang pedas, termasuk variasi sambalnya.
Hampir setiap daerah di Indonesia punya sambal dengan ciri khas bahan dan rasa yang otentik.
Baca juga: Resep Sambal Petis Udang Takaran Sendok untuk Cocolan Gorengan
Wajib dicoba oleh pecinta kuliner pedas, berikut adalah beberapa variasi sambal terkenal di Indonesia.
Baca juga: Resep Sambal Balado Cumi Asin, Bumbunya Cuma Cabai dan Bawang Merah
Penyuka nasi Padang pasti akrab dengan sajian sambal ijo dengan rasa pedasnya yang khas.
Baca juga: Resep Sambal Goreng Kerang Kupas, Wangi Daun Jeruk
Tekstur sambal ijo tidak terlalu lembut sehingga kita masih bisa merasakan tekstur cabai di sambalnya ketika dimakan.
Bahan dasar sambal ijo adalah cabai hijau, tomat hijau, bawang merah, bawang putih, garam, dan gula yang dihaluskan kemudian ditumis.
Rasanya pedas dan segar serta cocok dipadukan dengan kuliner berkuah santan.
Variasi sambal nusantara mengenal jenis sambal yang menggunakan durian sebagai bahan dasarnya.
Campuran fermentasi durian dihaluskan bersama cabai merah, cabai rawit, kunyit, gula, dan ikan teri kemudian ditumis.
Rasanya asam dan pedas sehingga cocok disajikan bersama lauk dan nasi hangat.
Kuliner Jawa Barat lekat dengan hidangan pelengkap yaitu sambal dan lalapan.
Sambal terasi adalah salah satu jenis sambal favorit yang hampir selalu hadir di meja makan.
Bahan dasar sambal ini antara lain cabai, bawang merah, bawang putih, terasi, dan tomat.
Rasa sambal ini pedas dan segar sehingga cocok dimakan dengan berbagai sayur, lauk-pauk, dan nasi hangat.
Sambal dengan campuran olahan oncom asal Jawa Barat ini bisa menjadi lauk yang praktis.
Bahan sambal ini adalah oncom yang dibakar, kemudian dihaluskan dengan cabai merah, cabai rawit, kunci, terasi, bawang putih goreng, garam, dan gula merah.
Selain jadi pendamping lauk pauk, sambal oncom juga bisa menjadi isian combro.
Hampir mirip dengan Sambal terasi, kuliner Jawa Timur juga memiliki varian sambal bajak.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.