Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masyarakat Adat Doreri di Kabupaten Manokwari Akan Kelola Pelabuhan Penyeberangan

Kompas.com - 08/02/2022, 17:53 WIB
Mohamad Adlu Raharusun,
Andi Hartik

Tim Redaksi

PAPUA BARAT, KOMPAS.com - Masyarakat Adat Doreri di Kabupaten Manokwari, Papua Barat, akan mengelola pelabuhan penyeberangan di Kampung Kwawi, Distrik Manokwari Timur.

Pelabuhan penyeberangan itu menghubungkan Kota Manokwari dengan Pulau Lemon dan Pulau Mansinam.

Kepala Suku Doreri, Gaad Rumfabe mengatakan, pelabuhan penyeberangan di Kampung Kwawi sebagai tempat transit yang menghubung Kota Manokwari dengan dua pulau di depannya.

Baca juga: Kasus Covid-19 Naik, ASN Pemkab Manokwari yang Ikut Apel Dibatasi

Nantinya, pengelolaan pelabuhan itu berada di bawah naungan Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemuda Doreri yang telah memiliki legalitas dan terdaftar di Kementerian Hukum dan HAM wilayah Papua Barat.

"Kita akan kelola pelabuhan penyeberangan di Kwawi yang menghubungkan antara Manokwari dengan Pulau Lemon dan Pulau Mansinam," kata Gaad Rumfabe, Selasa (8/2/2022).

Menurut Rumfabe, pengelolaan pelabuhan itu akan melibatkan remaja dan pemuda Suku Doreri

"Para remaja dan pemuda Suku Doreri akan diberdayakan untuk mengelola Pelabuhan Penyeberangan di Kwawi," tuturnya.

Baca juga: Ricuh, Massa Rusak Kantor Bupati dan Rumah Sakit di Manokwari Selatan

Dengan begitu, pengelolaan pelabuhan oleh masyarakat adat itu sekaligus membantu pemerintah daerah dalam rangka mengentaskan pengangguran di Manokwari.

"Yang nanti dikelola seperti penarikan retribusi parkiran di lokasi pelabuhan penyeberangan juga menarik retribusi dari para ojek laut yang selama ini menjadi transportasi penghubung antar pulau," jelasnya.

Pihaknya akan membicarakan dengan Pemerintah Daerah Manokwari tentang mekanisme pengelolaan pelabuhan penyeberangan dan kontribusinya terhadap kas daerah.

Pelabuhan penyeberangan Kwawi, Manokwari itu dibangun melalui dana yang diberikan oleh kepala Suku Doreri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com