PALU, KOMPAS.com - Tamat sudah kisah buaya berkalung ban yang diburu banyak orang untuk diselamatkan.
Adalah Tili (34), pria asal Pondok Karen, Sragen, Jawa Tengah dan sekarang tinggal di Palu mencoba untuk membuka ban di leher buaya tersebut.
Perburuan untuk penyelamatan ini sudah dilakukan Tili sejak sebulan lalu.
"Sudah dua kali saya dapat ini buaya, pertama dan kedua kalinya saya pakai satu tali. Ini tadi saya pakai dua tali dan alhamdulillah buayanya bisa tertangkap, " kata Tili, saat dihubungi Kompas.com, Selasa (7/2/2022).
Baca juga: Buaya Berkalung Ban di Palu yang Viral Akhirnya Tertangkap, Ini Sosok yang Mampu Menangkapnya
Tili menuturkan, buaya ini ditangkap kurang lebih pukul 18.30 Wita.
Buaya yang diperkirakan sepanjang lima meter ini, ditutup matanya menggunakan sarung.
Kemudian, ban yang melilit di leher dilepas dengan cara digergaji.
"Kasihan lehernya sudah luka terkena ban," ujar dia.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.