Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER NUSANTARA] Sopir Truk Menangis Histeris Saat Lele Muatannya Dijarah Warga | Gunung Anak Krakatau Meletus

Kompas.com - 06/02/2022, 06:05 WIB
Candra Setia Budi

Editor

KOMPAS.com - Berita sopir truk menangis usai truk bermuatan ikan lele terguling lalu dijarah warga menjadi perhatian publik.

Saat peristiwa penjarahan itu terjadi, polisi yang ada di sekitar lokasi kejadian sudah menegur warga agar tidak mengambil lele-lele tersebut.

Namun, warga tetap mengambil dan membawanya pulang ke rumah mereka.

Sementara itu, berita Gunung Anak Krakatau meletus juga menjadi perhatian publik.

Berikut berita populer nusantara selengkapnya:

1. Sopir truk menangis histeris saat lele muatannya dijarah

Ilustrasi ikan lele yang hendak dibersihkan. SHUTTERSTOCK/AFI HERMATOVA Ilustrasi ikan lele yang hendak dibersihkan.

Sebuah mobil truk bermuatan ikan lele yang dikemudikan Edi, terguling di area persawahan di Jalan Randu Sari, Subang, Jawa Barat, Kamis (3/2/2022).

Beruntung, dalam kecelakaan itu, Edi berhasil selamat.

Hanya saja, puluhan ikan lele yang dibawanya dari Cirebon dijarah oleh warga.

Saat peristiwa itu terjadi, polisi yang ada di sekitar lokasi kejadian sudah menegur warga agar tidak mengambil lele-lele tersebut.

Namun, warga tidak memperdulikan dan tetap mengambil ikan lele itu.

"Jangan diambil lele-lelenya," teriak anggota Polsek Pusakanagara, Bripka Agus Salim.

Baca juga: Sopir Truk Menangis Histeris Saat Lele Muatannya Dijarah Warga, Polisi: Jangan Diambil Lele-lelenya...

 

2. Gunung Anak Krakatau meletus

Terjadi erupsi G. Anak Krakatau pada hari Sabtu, 05 Februari 2022, pukul 05:32 WIB dengan tinggi kolom abu teramati ± 1500 m di atas puncak.Kementerian ESDM Terjadi erupsi G. Anak Krakatau pada hari Sabtu, 05 Februari 2022, pukul 05:32 WIB dengan tinggi kolom abu teramati ± 1500 m di atas puncak.

Gunung Anak Krakatau (GAK) yang berada di Selat Sunda tercatat telah tiga kali meletus pada Sabtu (5/2/2022).

Pertama pada pukul 04.54 WIB, kedua pukul 05.32 WIB, dan yang ketiga pukul 10.41 WIB.

"Sehubungan dengan tingkat aktivitas Gunung Anak Krakatau berada pada Level II (Waspada), kami merekomendasikan agar masyarakat tidak diperbolehkan mendekati Gunung Krakatau dalam radius 2 km dari kawah aktif," kata Kepala Badan Geologi Eko Budi Lelono berdasarkan rilis yang diterima Kompas.com, Sabtu (5/2/2022).

Baca juga: Gunung Anak Krakatau Meletus, Tinggi Kolom Abu Capai 1.500 Meter

 

3. Satpam RS perkosa anak 13 tahun

Kasat Reskrim Polrestabes Bandung AKBP Rudi Trihandoyo tengah memperlihatkan barang bukti pencabulan yang dilakukan seorang sekuriti rumah sakit terhadap anak berumur 13 tahun di Bandung, Jumat (4/1/2022).KOMPAS.COM/AGIE PERMADI Kasat Reskrim Polrestabes Bandung AKBP Rudi Trihandoyo tengah memperlihatkan barang bukti pencabulan yang dilakukan seorang sekuriti rumah sakit terhadap anak berumur 13 tahun di Bandung, Jumat (4/1/2022).

Seorang sekuriti salah satu rumah sakit di Bandung, Jawa Barat, berinisial AWS (40) memerkosa anak berusia 13 tahun.

Korban diketahui merupakan anak dari pasien rumah sakit tersebut.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Bandung Ajun Komisaris Besar Polisi Rudi Trihandoyo mengatakan, terbongkarnya kasus ini saat kakak korban mengecek ponsel milik adiknya.

Saat mengecek ponsel, betapa terkejutnya sang kakak melihat ada cha-chat tak senonoh.

"Kakaknya curiga dan komunikasi ke polisi," kata Rudi saat rilis pengungkapan di Mapolrestabes Bandung, Jumat (4/1/2022).

Baca juga: Anak 13 Tahun Diperkosa Satpam RS di Ruang Rawat Inap, Kasus Terungkap dari Temuan “Chat” Tak Senonoh

 

4. Suami aniaya istri hingga tewas

IlustrasiShutterstock Ilustrasi

Z, seorang suami di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, tega menganiaya istrinya berinisial F hingga tewas.

Pelaku nekat melakukan perbuatannya karena kesal korban tak mau dibagunkan saat tidur.

Peristiwa itu terjadi di Pasar Cempaka lantai empat, Jalan Niaga, Kelurahan Kertak Baru Ilir, Banjarmasin Tengah, Kamis (3/2/2022) malam.

Diketahui, pelaku dan korban merupakan pasangan tunawisma dan kerap menginap di Pasar Cempaka.

Kapolsek Banjarmasin Tengah Kompol Susilo mengatakan, pelaku nekat melakukan aksinya karena kesal saat membangunkan istrinya korban menolak lalu menganiayanya hingga tewas.

"Pelaku tersulut emosi karena korban tidak mau bangun hingga langsung memukul korban dengan tangan kanan sebanyak enam kali di bagian dada korban," kata Susilo dalam keterangan resminya yang diterima, Sabtu (5/2/2022).

Baca juga: Suami Aniaya Istrinya hingga Tewas, Kesal karena Korban Tak Mau Dibangunkan Saat Tidur

 

5. Seorang prajurit TNI ditembak KKB di Intan Jaya Papua

Seorang personel TNI yang menjadi korban penembakan KKB di Kampung Titigi, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, telah berhasil dievakuasi ke Timika, Kabupaten Mimika, Papua, Sabtu (5/2/2022).Dok Pendam XVII Cenderawasih Seorang personel TNI yang menjadi korban penembakan KKB di Kampung Titigi, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, telah berhasil dievakuasi ke Timika, Kabupaten Mimika, Papua, Sabtu (5/2/2022).

Seorang personel Satgas Kodim Yonif PR 328/DGH bernama Prada Giyade Ramadhani Fattah yang bertugas di Pos TNI Titigi, mengalami luka tembak di bagian kaki.

Hal itu terjadi setelah Kelompok kriminal bersenjata (KKB) kembali berulah di Kampung Titigi, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua, Sabtu (5/2/2022).

"KKB kembali menembak seorang prajurit TNI atas nama Prada Giyade Ramadhani Fattah," ujar Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XVII/Cenderawasih Kolonel Inf Aqsha Erlangga melalui keterangan tertulis, Sabtu.

Baca juga: Seorang Prajurit TNI Ditembak KKB di Intan Jaya Papua

 

Sumber: KOMPAS.com (Penulis : Andi Muhammad Haswar, Dhias Suwandi | Editor : Rachmawati, Reza Kurnia Darmawan, Priska Sari Pratiwi, Abba Gabrillin)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Regional
Pengakuan Pelaku Pemerkosa Siswi SMP di Demak, Ikut Nafsu Lihat Korban Bersetubuh

Pengakuan Pelaku Pemerkosa Siswi SMP di Demak, Ikut Nafsu Lihat Korban Bersetubuh

Regional
Raih Peringkat 2 dalam Penghargaan EPPD 2023, Pemkab Wonogiri Diberi Gelar Kinerja Tinggi

Raih Peringkat 2 dalam Penghargaan EPPD 2023, Pemkab Wonogiri Diberi Gelar Kinerja Tinggi

Kilas Daerah
Imbas OTT Pungli, Polisi Geledah 3 Kantor di Kemenhub Bengkulu

Imbas OTT Pungli, Polisi Geledah 3 Kantor di Kemenhub Bengkulu

Regional
Sejak Dipimpin Nana Sudjana pada September 2023, Pemprov Jateng Raih 10 Penghargaan

Sejak Dipimpin Nana Sudjana pada September 2023, Pemprov Jateng Raih 10 Penghargaan

Regional
KM Bukit Raya Terbakar, Pelni Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa dan Terluka

KM Bukit Raya Terbakar, Pelni Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa dan Terluka

Regional
Keruk Lahar Dingin Marapi, Operator Eskavator Tewas Terseret Arus Sungai

Keruk Lahar Dingin Marapi, Operator Eskavator Tewas Terseret Arus Sungai

Regional
Kronologi Pria Bunuh Istri di Tuban, Serahkan Diri ke Polisi Usai Minum Racun Tikus

Kronologi Pria Bunuh Istri di Tuban, Serahkan Diri ke Polisi Usai Minum Racun Tikus

Regional
Nobar Indonesia Vs Korsel di Rumah Dinas Wali Kota Magelang, Ada Doorprize untuk 100 Orang Pertama

Nobar Indonesia Vs Korsel di Rumah Dinas Wali Kota Magelang, Ada Doorprize untuk 100 Orang Pertama

Regional
Umumkan Tak Mau Ikut Pileg via FB, Ketua DPC PDI-P Solok Dicopot dan Tersingkir di DPRD

Umumkan Tak Mau Ikut Pileg via FB, Ketua DPC PDI-P Solok Dicopot dan Tersingkir di DPRD

Regional
Warga di Klaten Tewas Diduga Dianiaya Adiknya, Polisi Masih Dalami Motifnya

Warga di Klaten Tewas Diduga Dianiaya Adiknya, Polisi Masih Dalami Motifnya

Regional
KM Bukit Raya Terbakar, Ratusan Penumpang di Pelabuhan Dwikora Pontianak Batal Berangkat

KM Bukit Raya Terbakar, Ratusan Penumpang di Pelabuhan Dwikora Pontianak Batal Berangkat

Regional
Cari Ikan di Muara Sungai, Warga Pulau Seram Maluku Hilang Usai Digigit Buaya

Cari Ikan di Muara Sungai, Warga Pulau Seram Maluku Hilang Usai Digigit Buaya

Regional
Dendam Kesumat Istri Dilecehkan, Kakak Beradik Bacok Warga Demak hingga Tewas

Dendam Kesumat Istri Dilecehkan, Kakak Beradik Bacok Warga Demak hingga Tewas

Regional
Digigit Buaya 2,5 Meter, Pria di Pasaman Barat Luka Parah di Kaki

Digigit Buaya 2,5 Meter, Pria di Pasaman Barat Luka Parah di Kaki

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com