Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

23 Pelaku Perjalanan Positif Covid-19 Setelah Tiba di Bandara Manado

Kompas.com - 02/02/2022, 13:08 WIB
Skivo Marcelino Mandey,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

MANADO, KOMPAS.com - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Sulut melakukan testing terhadap 1.231 pelaku perjalanan yang tiba di Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, Selasa (1/2/2022).

Sebanyak 23 orang terdeteksi positif Covid-19 setelah dilakukan rapid test antigen.

"Sebanyak 23 yang positif ini pelaku perjalanan domestik," kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Sulut, Steaven Dandel, Rabu (2/2/2022).

Baca juga: 2 Penyebab Lonjakan Kasus Covid-19 di Indonesia, Apa Upaya Pemerintah?

Berdasarkan data Satgas Penanganan Covid-19 Sulut, pada Selasa (1/2/2022), ada ketambahan 37 kasus terkonfirmasi positif Covid-19.

"Yang didominasi oleh pelaku perjalanan domestik dari Jakarta, Makassar, dan Surabaya," ujar Steaven.

Dengan demikian, total kasus terkonfirmasi positif di Sulut ada 34.894 orang, sembuh 33.695 orang, meninggal 1.047 orang, dan kasus aktif 152 orang.

"Secara persentase angka kesembuhan Covid-19 di Sulawesi Utara per 1 Februari 2022 adalah 96,56 persen, angka kematian (case fatality rate) sebesar 3,00 persen, dan kasus aktif sebesar 0,44 persen," sebutnya.

Terkait persiapan menghadapi gelombang ketiga Covid-19, Steaven mengimbau warga untuk tingkatkan kewaspadaan tapi jangan panik.

"Protokol kesehatan diperketat, lindungi saudara, teman, keluarga dan orangtua kita yang memiliki penyakit penyerta. Menghimbau mereka untuk segera mendapatkan vaksin," imbaunya.

Baca juga: Kasus Covid-19 di SMK Farmasi Blitar Bertambah 8 Siswa, PTM Dihentikan 2 Pekan

Sebelumnya diberitakan, selama Juli sampai Desember 2021, pelaku perjalanan yang diperiksa rapid test antigen saat tiba di Bandara Internasional Sam Ratulangi, Manado sebanyak 192.516 orang. Dari jumlah itu, ada 322 penumpang terdeteksi positif Covid-19.

Data itu disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Daerah Provinsi Sulawesi Utara, Debie Kalalo, saat rapat bersama Komisi IV DPRD Sulut, Selasa (18/1/2022).

"Memang untuk saat ini yang data dari bandara dari mulai Juli sampai Desember dengan jumlah penumpang yang diperiksa 192.516 dan jumlah positif ada 322 orang," kata Debie di ruang rapat Komisi IV Kantor DPRD Sulut.

Baca juga: Kasus Covid-19 di Jakarta Utara Melonjak, Masyarakat Diminta Lebih Disiplin Protokol Kesehatan dan Vaksinasi

Dia menuturkan, pengetatan di pintu masuk ke Sulut masih terus dilakukan hingga hari ini.

Debie menyebut, untuk anggaran pengadaan alat antigen lewat APBD Provinsi Sulut dan ada juga dari pemerintah pusat.

"Anggarannya, selain APBD Provinsi juga mendapat bantuan dari Pusat Krisis Kesehatan melalui Kementerian Kesehatan," ungkap Debie.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kepulauan Riau, 30 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kepulauan Riau, 30 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Riau, 30 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Riau, 30 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Sumatera Barat, 30 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Sumatera Barat, 30 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Banda Aceh Hari Ini, 30 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Banda Aceh Hari Ini, 30 Maret 2024

Regional
Lokasi dan Jadwal Penukaran Uang Baru di Ambon untuk Lebaran 2024

Lokasi dan Jadwal Penukaran Uang Baru di Ambon untuk Lebaran 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Tanjung Pinang Hari Ini, 30 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Tanjung Pinang Hari Ini, 30 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Batam Hari Ini, 30 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Batam Hari Ini, 30 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Pekanbaru Hari Ini, 30 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Pekanbaru Hari Ini, 30 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Padang Hari Ini, 30 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Padang Hari Ini, 30 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Aceh, 30 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Aceh, 30 Maret 2024

Regional
Libur Lebaran, Sandiaga Uno Minta Masyarakat Tak Gunakan Motor

Libur Lebaran, Sandiaga Uno Minta Masyarakat Tak Gunakan Motor

Regional
Jelang Lebaran, Penumpang Pesawat di Bandara SSK II Pekanbaru Mulai Melonjak

Jelang Lebaran, Penumpang Pesawat di Bandara SSK II Pekanbaru Mulai Melonjak

Regional
Bupati Siak Ajak Masyarakat Tingkatkan Takwa lewat Perbanyak Zakat, Infak, dan Sedekah

Bupati Siak Ajak Masyarakat Tingkatkan Takwa lewat Perbanyak Zakat, Infak, dan Sedekah

Regional
Piknik ke Pantai Glagah, Seorang Anak Tewas Tenggelam

Piknik ke Pantai Glagah, Seorang Anak Tewas Tenggelam

Regional
Pengusaha Atambua Buat Surat Terbuka untuk Jokowi Mengaku Diperas Kapolres Belu

Pengusaha Atambua Buat Surat Terbuka untuk Jokowi Mengaku Diperas Kapolres Belu

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com