Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tepis Isu Provokatif, Wagub, Pangdam dan Kapolda Maluku Berfoto di Depan Gereja Kariuw

Kompas.com - 27/01/2022, 16:01 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

AMBON,KOMPAS.com- Sehari setelah bentrokan antarwarga di Pulau Haruku, Kabupaten Maluku Tengah, Wakil Gubernur Maluku, Barnabas Orno bersama Kapolda Maluku, Irjen Pol Lotharia Latif dan Pangdam XVI Pattimura Mayjen TNI Richard Tampubolon, mendatangi Desa Kariuw untuk memantau situasi di wilayah itu, Kamis (27/1/2022).

Dalam kunjungan itu, Barnabas dan rombongan meninjau rumah-rumah warga, bangunan sekolah, termasuk berfoto di gedung gereja Eden Hazer yang masih berdiri di desa tersebut.

Baca juga: Usai Bentrokan, Wagub Maluku, Kapolda, hingga Pangdam Kunjungi Desa Kariuw

Kunjungan Barnabas Orno dan rombongan ke gereja tersebut sekaligus untuk menepis beredarnya informasi provokatif di masyarakat yang menyebutkan bahwa gedung gereja Kariuw telah terbakar saat bentrok pada Rabu (26/1/2022).

“Saat ini kita sedang berada di depan Gereja Eden Hazer bersama aparat TNI Polri bukan untuk menakut-nakuti masyarakat tapi untuk menjaga gereja ini,” kata Orno saat kunjungan ke gereja tersebut, Kamis.

Baca juga: Antisipasi Bentrok di Maluku Tengah Meluas, Kodam Pattimura Siagakan Pasukan

Orno memastikan bahwa gedung gereja tersebut masih tetap berdiri kokoh dan akan selalu menjadi simbol persatuan serta persaudaraan di wilayah tersebut.

Ia pun mengimbau warga Maluku agar tidak mudah terprovokasi dengan berbagai informasi menyesatkan yang dapat memecah belah hubungan persaudaraan di tanah Maluku.

“Kita orang Maluku ini bersaudara. Saya berharap kita semua bisa hidup dalam kedamaian dan semoga perselisihan yang terjadi antara dua desa segera berakhir,” katanya.

Baca juga: 2 Pos Keamanan Akan Dibangun Redam Bentrok Warga di Maluku Tengah

 

Pangdam XVI Pattimura Mayjen TNI Richard Tampubolon juga ikut mengingatkan warga Maluku bahwa gedung gereja tersebut masih berdiri tegak dan tidak terkena dampak konflik sedikit pun.

“Pada kesempatan ini kami datang ke obyek ini, di belakang kami ada gereja dan ini masih utuh. Kami berharap masyarakat agar tidak terpicu dan terprovokasi oleh berita hoaks yang beredar di masyarakat,” pintanya.

Baca juga: Temui Kapolda Maluku, Perwakilan Warga Pulau Haruku Korban Bentrok Minta Jaminan Keamanan

Senada, Kapolda Maluku, Irjen Pol Lotharia Latif juga mengajak seluruh warga Maluku tidak terprovokasi dengan berbagai informasi hoaks yang beredar di masyarakat.

Latif meminta seluruh komponen masyarakat Maluku untuk bersama pemerintah dan aparat keamanan menjaga situasi di Maluku agar tetap aman dan kondusif.

“Jangan percaya isu yang tidak benar, mari sama-sama membantu mewujudkan perdamaian di tanah Maluku,” katanya.

Baca juga: Pemprov Maluku Akan Kirim Bantuan Tenda hingga Sembako ke Korban Bentrokan di Pulau Haruku

Untuk diketahui, saat bentrok terjadi pada Rabu kemarin, sempat beredar isu di masyarakat bahwa gedung gereja di Desa Kariuw ikut terbakar.

Adapun bentrok antara dua desa bertetangga di Kecamatan Pulau Haruku, Kabupaten Maluku Tengah tersebut pecah pada Rabu (26/1/2022).

Bentrokan yang diduga dipicu oleh masalah sengketa lahan itu menyebabkan sebagian rumah warga di Desa Kariuw hangus dibakar massa.

Bentrokan juga menyebabkan tiga warga meninggal dunia dan dua warga lainnya terluka, termasuk seorang anggota polisi.

Untuk mencegah bentrok terus berlanjut, aparat TNI Polri kini telah diterjunkan ke wilayah itu guna menyekat perbatasan kedua desa bertetangga tersebut. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Elpiji 3 Kg di Semarang Mahal dan Langka, Pertamina Beri Penjelasan

Elpiji 3 Kg di Semarang Mahal dan Langka, Pertamina Beri Penjelasan

Regional
Suami Istri Jual Sabu-sabu di Riau

Suami Istri Jual Sabu-sabu di Riau

Regional
Katering Kirimkan 800 Porsi Buka Puasa Setiap Hari ke Masjid Sheikh Zayed Solo, Ternyata Diduga Korban Penipuan

Katering Kirimkan 800 Porsi Buka Puasa Setiap Hari ke Masjid Sheikh Zayed Solo, Ternyata Diduga Korban Penipuan

Regional
Hadiri Halalbihalal Pemprov Sumsel, Agus Fatoni: Silaturahmi Pererat Kesatuan dan Persatuan

Hadiri Halalbihalal Pemprov Sumsel, Agus Fatoni: Silaturahmi Pererat Kesatuan dan Persatuan

Regional
Ribuan Sampah Peraga Kampanye Menumpuk di Kantor Bawaslu Pangkalpinang

Ribuan Sampah Peraga Kampanye Menumpuk di Kantor Bawaslu Pangkalpinang

Regional
Polisi Tangkap Pria di Alor yang Bacok Temannya Usai Kabur 3 Hari

Polisi Tangkap Pria di Alor yang Bacok Temannya Usai Kabur 3 Hari

Regional
Seorang Pemuda di Rokan Hulu Bunuh Temannya gara-gara Buah Sawit

Seorang Pemuda di Rokan Hulu Bunuh Temannya gara-gara Buah Sawit

Regional
Dialog RI-China di Labuan Bajo NTT, Indonesia Usulkan Program Pelabuhan Karantina Kembar

Dialog RI-China di Labuan Bajo NTT, Indonesia Usulkan Program Pelabuhan Karantina Kembar

Regional
Kronologi Mobil Terbakar di Jalan Sumbawa dan Terjun ke Jurang

Kronologi Mobil Terbakar di Jalan Sumbawa dan Terjun ke Jurang

Regional
Di Acara Halalbihalal, Kadis Kominfo Sumut Ajak Jajarannya Langsung Fokus Bekerja

Di Acara Halalbihalal, Kadis Kominfo Sumut Ajak Jajarannya Langsung Fokus Bekerja

Regional
Pemkot Tangerang Ingin Bangun Lebih Banyak Community Center yang Multifungsi

Pemkot Tangerang Ingin Bangun Lebih Banyak Community Center yang Multifungsi

Kilas Daerah
BMKG Prediksi Gelombang Tinggi dan Hujan Lebat di Wilayah Papua dan Maluku

BMKG Prediksi Gelombang Tinggi dan Hujan Lebat di Wilayah Papua dan Maluku

Regional
Rumah Terbakar di Kampar, Korban Sempat Selamatkan Sepeda Motor Saat Tabung Gas Meledak

Rumah Terbakar di Kampar, Korban Sempat Selamatkan Sepeda Motor Saat Tabung Gas Meledak

Regional
Berpotensi Jadi Tersangka, Polisi Buru Sopir Bus ALS yang Tewaskan 1 Penumpang di Agam

Berpotensi Jadi Tersangka, Polisi Buru Sopir Bus ALS yang Tewaskan 1 Penumpang di Agam

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com