Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiang Besi di Jembatan Siak IV Pekanbaru Hilang, Diduga Dicuri

Kompas.com - 26/01/2022, 20:01 WIB
Abba Gabrillin

Editor

Sumber Antara

PEKANBARU, KOMPAS.com - Aparat Polsek Senapelan, Pekanbaru, Riau, sedang menyelidiki  kasus hilangnya pagar besi di Jembatan Siak IV.

"Kami mendapat laporan dari masyarakat terkait hal tersebut. Kemudian kami melakukan penyelidikan atas informasi yang kami dapat tersebut," ujar Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Senapelan Kompol Abdul Halim seperti dikutip dari Antara, Rabu (26/1/2022).

Tiang pengait pagar pembatas besi di Jembatan Siak IV Pekanbaru hilang secara misterius dan baru diketahui masyarakat sejak tiga hari terakhir.

Baca juga: Terungkap Motif Narapidana Bakar Mobil Pejabat Lapas Pekanbaru

Diduga, besi-besi itu dicuri orang untuk dijual di pengepul besi bekas.

Setelah melihat langsung di lokasi, Abdul membenarkan bahwa memang sejumlah besi di jembatan tersebut telah hilang.

Tiang besi setinggi sekitar 60 sentimeter tersebut berfungsi sebagai pengait besi panjang untuk melindungi pejalan kaki yang melintas di jembatan tersebut.

"Ada sekitar tiga besi yang hilang. Kami juga sudah meminta keterangan beberapa saksi yang berada di lokasi guna mendapatkan petunjuk untuk mencari pelaku," kata Abdul.

Baca juga: Kasus Investasi Bodong Rp 84,9 Miliar di Pekanbaru, Ini Pendapat Ahli

Abdul belum dapat memastikan kapan besi-besi tersebut menghilang.

"Terkait permasalahan ini kami koordinasikan dengan dinas terkait," ucap dia.

Kejadian hilangnya bagian dari Jembatan Siak IV ini bukan yang pertama kalinya.

Sebelumnya, baut di jembatan yang sama pernah hilang.

Namun, beberapa pelaku yang mencuri baut tersebut sudah ditangkap.

Jembatan Siak IV ini diresmikan oleh Gubernur Riau pada Maret 2019, setelah proses pembangunannya molor hingga sekitar 10 tahun akibat berbagai kendala.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Listrik Sering Mati, Warga OKU Demo PLN Bawa Satu Truk Barang Elektronik Rusak

Listrik Sering Mati, Warga OKU Demo PLN Bawa Satu Truk Barang Elektronik Rusak

Regional
Kasus Pemalsuan Nilai di Untan, Oknum Dosen Usulkan Mahasiswa Tak Pernah Kuliah untuk Seminar Proposal

Kasus Pemalsuan Nilai di Untan, Oknum Dosen Usulkan Mahasiswa Tak Pernah Kuliah untuk Seminar Proposal

Regional
Diguyur Hujan Deras, Ratusan Rumah di Sikka Terendam Banjir

Diguyur Hujan Deras, Ratusan Rumah di Sikka Terendam Banjir

Regional
Penjelasan DPRD Kota Serang soal Anggaran Baju Dinas Rp 360 Juta

Penjelasan DPRD Kota Serang soal Anggaran Baju Dinas Rp 360 Juta

Regional
Kabupaten Natuna Berstatus Siaga Darurat Bencana Kekeringan

Kabupaten Natuna Berstatus Siaga Darurat Bencana Kekeringan

Regional
Ayah dan Anak Nekat Curi Solar Milik PLN di Tapal Batas Sota Merauke

Ayah dan Anak Nekat Curi Solar Milik PLN di Tapal Batas Sota Merauke

Regional
Laporkan Pacar Anaknya atas Kasus Pencabulan, Ayah Korban Ternyata Ikut Memerkosa

Laporkan Pacar Anaknya atas Kasus Pencabulan, Ayah Korban Ternyata Ikut Memerkosa

Regional
Ditagih Belanjaan Sembako Rp 45 Juta, IRT Pelaku Penipuan Maki Korban

Ditagih Belanjaan Sembako Rp 45 Juta, IRT Pelaku Penipuan Maki Korban

Regional
Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado Diperpanjang, Abu Vulkanik Gunung Ruang Ganggu Penerbangan

Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado Diperpanjang, Abu Vulkanik Gunung Ruang Ganggu Penerbangan

Regional
Hujan Disertai Angin di Semarang, Puluhan Rumah Roboh dan Pohon Tumbang

Hujan Disertai Angin di Semarang, Puluhan Rumah Roboh dan Pohon Tumbang

Regional
Sambut HUT Ke-76 Provinsi Sumut, Pj Gubernur Hassanudin: Momen Ini Jadi Ajang Evaluasi dan Introspeksi

Sambut HUT Ke-76 Provinsi Sumut, Pj Gubernur Hassanudin: Momen Ini Jadi Ajang Evaluasi dan Introspeksi

Regional
Korban Banjir di Lebong Bengkulu Butuhkan Air Bersih dan Pangan

Korban Banjir di Lebong Bengkulu Butuhkan Air Bersih dan Pangan

Regional
Terjerat Kasus Fidusia, Seorang PNS di Salatiga Ditangkap Polisi

Terjerat Kasus Fidusia, Seorang PNS di Salatiga Ditangkap Polisi

Regional
Kakek yang Hilang di Pantai Rogan Flores Timur Ditemukan Meninggal Dunia

Kakek yang Hilang di Pantai Rogan Flores Timur Ditemukan Meninggal Dunia

Regional
Perampok Bersenjata Api yang Gasak Toko Emas di Blora Masih Buron

Perampok Bersenjata Api yang Gasak Toko Emas di Blora Masih Buron

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com