KABUPATEN BOGOR, KOMPAS.com - Pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menegah (UMKM) se-Kabupaten Bogor yang tergabung dalam Jaringan Warga Nusantara (Jawara) mendeklarasikan diri mendukung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Para relawan yang mengatasnamakan Jawara ini telah menyatakan dukungannya di Sentra UMKM D’Empang, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (23/1/2022).
"Kami punya putra terbaik bangsa, putra terbaik Jawa Barat asli Sunda, yang memang track record dan pengalaman luar biasa di tingkat kota dan provinsi, sehingga sebagai orang Jawa Barat, kami harapkan putra asli Sunda ini (Ridwan Kamil) menjadi calon presiden," kata Ketua Relawan Jawara Bogor Raya, Esha Prihanjaya kepada wartawan ketika ditemui usai menggelar acara di lokasi, Minggu.
Baca juga: Ditanya soal Pilpres 2024, Ridwan Kamil: Lahir Batin Sudah Siap, Tinggal Masalah Warna
"Sosok RK mampu memberikan warna baru dikancah pilpres 2024 nanti, tak hanya banyak ide, tapi program yang diberikan selama menjadi gubernur juga jadi tolak ukur bagi daerah lain," imbuhnya.
Menurut Esha, dirinya bersama para pelaku usaha UMKM merasa berkewajiban mendorong putra daerah untuk bisa menjadi pemimpin Nasional.
Sebab, kata dia, Kang Emil sapaan akrab Ridwan Kamil, punya karir mentereng sebagai pemimpin yang sukses mulai tingkat kota hingga provinsi.
Baca juga: Ridwan Kamil Akui Sedang Cari Parpol untuk Pilkada atau Pilpres 2024
"Dengan kegiatan hari ini mampu memberikan dukungan dan niat kepada sosok RK yang memang kinerjanya selama ini jadi contoh nasional," katanya.
Dengan dukungan pelaku UMKM di Kabupaten Bogor, Esha merasa sangat yakin dukungan untuk Ridwan Kamil akan semakin kuat agar ikut pada Pilpres 2024 mendatang.
"Kami berharap Ridwan Kamil bisa diterima oleh para stackholder di lingkup partai manapun, duduk bersama para petinggi-petinggi partai manapun, organisasi kepemudaan dalam lingkup partai politik untuk menyatukan visi Indonesia masa depan," jelas Esha.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.