Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kali Jenes Kota Solo Meluap, Pemukiman Warga Terendam Banjir Setinggi 1 Meter

Kompas.com - 21/01/2022, 21:28 WIB
Fristin Intan Sulistyowati,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi


SOLO, KOMPAS.com - Banjir melanda pemukiman warga di Kelurahan Pajang, Kecamatan Laweyan, Kota Solo, Jumat (21/1/2022) malam.

Banjir dengan ketinggian sekitar satu meter merendam sejumlah RT dan RW di kawasan tersebut.

"Rumah warga banyak yang terendam, lokasinya mencar-mencar (terpisah) ada di RT 008 dan 001, ada juga di RW 004 dan 009 terpisah semua RW 008 dan RW 010, intinya yang dilewati Kali Jenes," ujar Kepala BPBD Kota Surakarta Nico Agus Putranto, di Solo, Jumat (21/1/2022).

Nico mengatakan, banjir karena adanya luapan Kali Jenes, Kecamatan Laweyan, Kota Solo.

Baca juga: Elektabilitas Ganjar Pranowo di Atas Puan Maharani, Ketua DPD PDI-P Jateng: Survei Itu Persepsi, Bisa Berubah-ubah

"Ketinggian sekitar satu meter, air mulai naik sekitar pukul 17.30 WIB," ujar dia.

Hingga pukul 19.45 WIB, banjir masih mengenangi pemukiman warga.

"Saat ini belum, ini malah naik (air) adanya kiriman air dari Boyolali, informasi terakhir saat ini di Boyolali masih hujan diperkirakan akan naik lagi sekitar 1-2 jam lagi, moga-moga tidak naik," kata Nico.

Kondisi warga masih berada di rumah masing-masing, pihaknya akan melakukan evakuasi apabila air belum juga surut.

"Warga masih di tempat masing-masing, tidak perlu evakuasi. Ya perlu evakuasi di RT 001 RW 014. Tapi, evakuasinya juga di lingkungan situ saja," kata dia.

Baca juga: Lalai, Sopir Truk Tronton Tersangka Kecelakaan Maut di Rapak Balikpapan Dijerat UU Lalu Lintas Juncto KUHP

"Karena tidak semua tergenang. (Evakuasi) di Balai dekat situ. Ini masih ada 13 rumah yang kemungkinan akan dievakuasi. Tapi, tidak tahu warga mau atau tidak. Karena masih menjaga barang-barangnya," ujar dia.

Sementara itu, untuk kondisi di sejumlah wilayah Kota Solo, pantuan Kompas.com pada pukul 21.00 WIB, masih dilanda hujan dengan intensitas ringan dan sedang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

[POPULER REGIONAL] Rencana Satyalancana untuk Gibran dan Bobby | Demi Anak, Ayah Nekat Curi Susu

Regional
Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Kantor UPT Dishub di Pulau Sebatik Memprihatinkan, Tak Ada Perbaikan Sejak Diresmikan Menteri Harmoko

Regional
Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Pilkada Solo, PKS Lakukan Penjaringan Bakal Cawalkot dan Siap Berkoalisi

Regional
Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Pakai Tanah Pilihan

Regional
19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

19,5 Hektar Tanaman Jagung di Sumbawa Terserang Hama Busuk Batang

Regional
Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Regional
Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Regional
Cemburu Pacarnya 'Di-booking', Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Cemburu Pacarnya "Di-booking", Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Regional
Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Regional
Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Regional
Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Regional
Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Regional
Ditinggal 'Njagong', Nenek Stroke di Grobogan Tewas Terbakar di Ranjang

Ditinggal "Njagong", Nenek Stroke di Grobogan Tewas Terbakar di Ranjang

Regional
Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com