Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vaksin Booster Kaltara Dimulai, ASN di Pemprov Menjadi Sasaran Pertama

Kompas.com - 18/01/2022, 17:18 WIB
Ahmad Dzulviqor,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

TANJUNG SELOR, KOMPAS.com – Vaksinasi booster untuk Provinsi Kalimantan Utara mulai dilakukan secara resmi, Selasa (18/1/2022).

Juru Bicara Satgas Covid-19 Kaltara, Agust Suwandi mengatakan, sejak instruksi pemberian booster serentak dimulai 12 Januari 2022, Kaltara sebenarnya sudah bergerak dengan sasaran masyarakat sipil yang mudah dijangkau.

"Kita belum melakukan secara terbuka, karena ketersediaan vaksin kita kurang. Hari ini, kita mengakomodir pemberian vaksin untuk ASN di lingkup Pemprov Kaltara. Jadi kita memulai sambil menunggu kedatangan stok vaksin booster juga," kata dia.

Baca juga: BPOM Telah Setujui 5 Jenis Vaksin sebagai Booster

Kalimantan Utara, sampai hari ini, masih fokus untuk mengejar vaksinasi untuk anak usia 6–11 tahun.

Masih demikian banyak sekolah sekolah di pelosok negeri yang terpencil dan terisolir, menjadi kendala dalam percepatan vaksin covid-19.

Ketersediaan vaksin untuk booster di Kaltara baru tersedia dua jenis, yaitu Pfizer dan AstraZeneca.

Saat ini, Pemprov Kaltara sudah mengajukan permohonan untuk vaksin jenis moderna.

"Nanti vaksin itu akan didistribusikan bertahap ke masing masing kabupaten. Vaksin Pfizer atau moderna memiliki kekhususan karena berbentuk beku sehingga penyimpanannya juga khusus. Kabupaten di Kaltara belum memiliki penyimpanan vaksin yang memadai," jelasnya.

Agust menjelaskan, booster akan disuntikkan bagi masyarakat dengan kategori berjarak 6 bulan dari waktu ia disuntik vaksin kedua.

Baca juga: Vaksinasi Anak 6-11 Tahun di Blora Ditargetkan Rampung Akhir Februari

Pemprov Kaltara juga masih memilah milah mana saja masyarakat yang memiliki kriteria rentang waktu 6 bulan untuk dimasukkan dalam daftar penerima booster.

"Kalau ditanya datanya berapa banyak, kan kita harus memilah lagi, mana diantara mereka yang sudah vaksin enam bulan sebelumnya. Begitu juga jika ditanya sampai kapan selesai. Kita masih harus kumpulkan data dengan durasi tersebut sebagai persaratan," tuturnya.

Demikian pula untuk pemberian jenis booster. Apabila jenis vaksinasinya Sinovac, maka boosternya bisa menggunakan Pfizer atau Aztra Zeneca.

Namun kalau jenis vaksin awalnya adalah aztra Zeneca, maka booster yang disuntikkan nanti bisa moderna atau Pfizer.

Baca juga: Target Vaksinasi Lansia Tercapai, Kota Padang Segera Gelar Vaksinasi Anak 6-11 Tahun

"Ketika target vaksin anak usia 6 sampai 11 tahun selesai, kita akan buka gerai vaksin di banyak tempat untuk percepatan booster. Kita masih focus untuk vaksin anak sampai hari ini," kata Agust.

Total sasaran untuk vaksinasi Kaltara, tercatat sebanyak 545.672 sasaran. Sementara data capaian vaksin secara kumulatif yang dicatat Satgas Covid-19 Kaltara, yaitu, vaksinasi dosis 1 sebanyak 454.823 sasaran atau 88,35 persen.

Capaian tahap 2 sebanyak 333.730 sasaran atau 61,16 persen. Vaksinasi dosis 3 sebanyak 6.279 sasaran atau 1,12 persen.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Berkunjung ke Pasar Pon, Pasar Hewan di Kabupaten Semarang yang Segalanya Ada

Berkunjung ke Pasar Pon, Pasar Hewan di Kabupaten Semarang yang Segalanya Ada

Regional
Perindo Protes karena Dilarang Pasang Baliho di Exit Tol Salatiga, Bawaslu Beri Penjelasan

Perindo Protes karena Dilarang Pasang Baliho di Exit Tol Salatiga, Bawaslu Beri Penjelasan

Regional
Mengenang Jejak Jalur Rempah di Kota Semarang Melalui Pameran Seni

Mengenang Jejak Jalur Rempah di Kota Semarang Melalui Pameran Seni

Regional
Bawa Rombongan Kampanye, Sopir Rental Hilang Misterius di Goa Terawang Blora

Bawa Rombongan Kampanye, Sopir Rental Hilang Misterius di Goa Terawang Blora

Regional
Tiga Kecamatan di Wonosobo Dilanda Longsor, Dua Orang Dilaporkan Tewas

Tiga Kecamatan di Wonosobo Dilanda Longsor, Dua Orang Dilaporkan Tewas

Regional
Dua Desa di Lombok Tengah Bersitegang, Kapolres Imbau Jaga Kondusivitas

Dua Desa di Lombok Tengah Bersitegang, Kapolres Imbau Jaga Kondusivitas

Regional
Aktivis Lingkungan Karimunjawa Terjerat UU ITE Berhasil Keluar Sel, Penahanan Ditangguhkan

Aktivis Lingkungan Karimunjawa Terjerat UU ITE Berhasil Keluar Sel, Penahanan Ditangguhkan

Regional
'Prank' Terjun ke Sumur Gara-gara Warisan, Pria di Banyumas: Ini Saya Tidak Ditolong?

"Prank" Terjun ke Sumur Gara-gara Warisan, Pria di Banyumas: Ini Saya Tidak Ditolong?

Regional
Keluarga Korban Erupsi Gunung Marapi Dipungut Biaya Visum dan Ambulans, Uang Dikembalikan

Keluarga Korban Erupsi Gunung Marapi Dipungut Biaya Visum dan Ambulans, Uang Dikembalikan

Regional
Ruang Farmasi dan Rawat Jalan RSUD M.Ashari Pemalang Terbakar, Pengunjung Panik

Ruang Farmasi dan Rawat Jalan RSUD M.Ashari Pemalang Terbakar, Pengunjung Panik

Regional
Detik-detik Pelajar SMK Tewas Dianiaya Oknum Polisi di Subang, Sempat Kejar-kejaran dan Dipukuli

Detik-detik Pelajar SMK Tewas Dianiaya Oknum Polisi di Subang, Sempat Kejar-kejaran dan Dipukuli

Regional
28 Titik di Jalur Kerata Api Daop 5 Purwokerto Rawan Bencana

28 Titik di Jalur Kerata Api Daop 5 Purwokerto Rawan Bencana

Regional
Kapal Berbendera Panama Lontarkan Sinyal Bahaya, Ternyata dari Kotak yang Dibuang ke Laut

Kapal Berbendera Panama Lontarkan Sinyal Bahaya, Ternyata dari Kotak yang Dibuang ke Laut

Regional
Selundupkan Sabu, 12 Warga Medan Ditangkap di Bima

Selundupkan Sabu, 12 Warga Medan Ditangkap di Bima

Regional
Satpol PP DIY Dapat Seragam Baru Desainer dari Keraton Yogyakarta

Satpol PP DIY Dapat Seragam Baru Desainer dari Keraton Yogyakarta

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com