Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pos Pengamanan Tambang Timah Perusahaan Keluarga Prabowo Dibakar Massa

Kompas.com - 12/01/2022, 22:07 WIB
Heru Dahnur ,
Khairina

Tim Redaksi

BANGKA TENGAH, KOMPAS.com- Sebuah pos pengamanan di wilayah izin usaha pertambangan (IUP) timah milik PT Mitra Stania Prima di Desa Penyak, Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung dibakar massa saat aksi unjuk rasa yang berlangsung Selasa (11/1/2022).

Massa menuntut kenaikan harga beli timah dan perbaikan jalan di wilayah tersebut.

Perusahaan timah swasta yang bernaung di bawah PT Mitra Stania Kemingking (MSK) itu dipimpin oleh anak Hashim Djojohadikusumo atau keponakan Prabowo Subianto, Aryo Puspito Setyaki.

Baca juga: Sudah Sepekan BBM Langka di Belitung, di SPBU Sampai Rebutan, Wabup: Dipicu Maraknya Tambang Timah Inkonvensional

Massa mengaku geram karena aspirasi yang mereka sampaikan selama ini tak kunjung direalisasikan pihak perusahaan.

Kepala Desa Penyak, Sapawi mengatakan, masyarakat yang tergabung dalam kelompok tambang berharap ada penyesuaian harga timah sesuai kondisi saat ini.

"Kalau dulu itu sekitar Rp 90.000 per kilogram, ke depan katanya harga akan dibicarakan lagi," ujar Sapawi saat dihubungi, Rabu (12/1/2022).

Sapawi menuturkan, aksi massa sebagai bentuk penyampaian aspirasi yang ingin disampaikan pada perusahaan.

"Tadi siang sekitar pukul satu sudah dilakukan pertemuan di kantor bupati. Sepakat tidak ada aksi lagi dan aspirasi akan dibahas lagi pada pertemuan selanjutnya," ujar Sapawi.

Baca juga: Rumah Aktivis Lingkungan Diserbu Ratusan Penambang Timah yang Marah

Terkait pengerusakan pos pengamanan, kata Sapawi, tidak akan diperpanjang dan juga tidak dipersoalkan dalam rapat mediasi tadi siang.

Sementara Perwakilan PT MSK Sutoyo mengatakan soal pengerusakan sedang dipertimbangkan untuk langkah hukum.

Sedangkan untuk harga timah, pihaknya harus mempertimbangkan karena perusahaan juga memikirkan biaya operasional termasuk royalti dan pajak.

"Selama ini penambang rakyat sudah bekerja dengan aman dengan kami," ujar dia. 

 

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Regional
Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Regional
Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Regional
Polres Siak Pasang Stiker 'Cahaya' pada Truk di Jalan Tol Permai

Polres Siak Pasang Stiker "Cahaya" pada Truk di Jalan Tol Permai

Regional
2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

Regional
10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

Regional
Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Regional
Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Regional
Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Regional
RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

Regional
Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Regional
Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Regional
Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Regional
Pengakuan Pelaku Pemerkosa Siswi SMP di Demak, Ikut Nafsu Lihat Korban Bersetubuh

Pengakuan Pelaku Pemerkosa Siswi SMP di Demak, Ikut Nafsu Lihat Korban Bersetubuh

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com