Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Listrik Wisata Solo Bakal Buatkan Marka Khusus, Kadishub: Sebagai Pengaman

Kompas.com - 11/01/2022, 08:48 WIB
Labib Zamani,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Dinas Perhubungan (Dishub) Solo, Jawa Tengah akan membuatkan jalur khusus untuk mobil listrik wisata agar aman saat beroperasi mengangkut wisatawan di jalan raya.

"Rencana ke depan nanti akan ada semacam jalur khusus (mobil listrik wisata). Diberi tanda marka sebagai pengaman," kata Kepala Dishub Solo Hari Prihatno saat dihubungi Kompas.com di Solo, Jawa Tengah, Senin (10/1/2022).

Sambil menunggu jalur khusus itu dibuat, kata Hari mobil listrik wisata tetap beroperasi dengan tiga rute perjalanan dan hanya setiap Sabtu dan Minggu.

Baca juga: Pengamat Transportasi Kritisi soal Operasional Mobil Listrik Wisata di Solo, Singgung Keselamatan Penumpang

Jadwal pemberangkatan mobil listrik wisata dimulai dari pukul 09.00 WIB, 12.00 WIB dan 15.00 WIB.

Rute perjalanan Beteng Vastenburg - Pasar Gede - Keraton Solo - Kauman.

Penumpang bisa menunggu pemberangkatan mobil listrik wisata tersebut dari Benteng Vastenburg atau Balai Kota Solo.

Rute yang kedua Kampung Batik Laweyan - Sondakan - Pasar Oleh-oleh Jongke - Pajang. Titik pemberangkatan penumpang dimulai dari Solia Hotel.

Kemudian rute yang ketiga Stadion Manahan Pasar Ikan - Pura Mangkunegaran - Taman Balekambang. Penumpang bisa menunggu pemberangkatan di Taman Balekambang atau Kantor Dishub.

"Titik kumpul sudah ditentukan. Kalau zona di Beteng ya di Benteng, kalau zona di Laweyan itu di Solia Hotel yang rute selanjutnya Balekambang itu di Dishub," terangnya.

Baca juga: Gibran Minta Mobil Listrik Wisata Terus Beroperasi: Saya yang Tanggung Jawab

"Artinya kendaraan listrik wisata menuju ke tempat pemberangkatan tidak mengangkut penumpang. Jadi naiknya itu selama di zonanya itu," sambung Hari.

Selama beroperasi mengangkut penumpang, mobil listrik wisata tersebut akan dikawal oleh petugas Dishub.

Mengenai animo penumpang, kata Hari sudah banyak yang menunggu. Para penumpang yang ingin menjajal kendaraan listrik wisata tidak hanya dari Solo.

Tetapi juga warga dari luar Solo sudah mengantre mendaftar untuk berwisata keliling Solo menggunakan mobil listrik wisata tersebut.

"Ini yang menunggu sudah banyak. Karena yang menarik itu retronya bentuknya itu. Ada yang luar kota ada yang Solo. Pokoknya banyak peminatnya," terang Hari.

Sebelumnya, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan operasional mobil listrik wisata tetap berjalan terus, meski sempat mendapatkan kritikan soal keselamatan penumpang.

Baca juga: Ketua PDI-P Solo Sebut Banyak Masyarakat Dukung Ganjar Maju Pilpres 2024

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berapa Gaji PPK, PPS, KPPS, dan Pantarlih di Pilkada 2024?

Berapa Gaji PPK, PPS, KPPS, dan Pantarlih di Pilkada 2024?

Regional
4 Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Cilacap

4 Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Cilacap

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Regional
Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Regional
Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Regional
Polres Siak Pasang Stiker 'Cahaya' pada Truk di Jalan Tol Permai

Polres Siak Pasang Stiker "Cahaya" pada Truk di Jalan Tol Permai

Regional
2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

Regional
10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

Regional
Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Regional
Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Regional
Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Regional
RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

Regional
Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Regional
Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com