Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warung Kuliner Difabel, Kemandirian Difabel Tegal dalam Berjuang Cari Nafkah

Kompas.com - 07/01/2022, 04:58 WIB
Tresno Setiadi,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

TEGAL, KOMPAS.com - Keterbatasan fisik tak menjadi penghalang untuk mengais rezeki puluhan penyandang disabilitas yang tergabung dalam Difabel Slawi Mandiri (DSM) di Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.

Bermacam produk makanan, minuman dan kerajinan hasil produksi mereka jajakan di "Warung Kuliner Difabel" Rumah Produksi Difabel, yang berada di pinggir jalan Desa Tembok Banjaran Adiwerna, Kamis (6/1/2022).

Slamet Sleng (33), penyandang disabilitas polio yang harus selalu menggunakan kursi roda memilih berjualan jajan ringan yang ia bikin sendiri, seperti keripik balado.

Baca juga: MA Kabulkan Kasasi Difabel yang Dicoret Panitia Seleksi CPNS 2019 Provinsi Jawa Tengah

"Biasanya keliling. Kalau mangkal di sini setiap hari Kamis," kata Slamet, ditemui saat peresmian "Warung Kuliner Difabel" oleh Anggota DPR RI Dewi Aryani, Kamis.

Slamet mengaku sudah 6 tahun berjualan secara keliling dari satu tempat ke tempat lain menjemput pembeli.

"Selain jajanan yang dibuat sendiri, ada jajanan yang dibeli lalu dikemas ulang untuk dijual eceran," kata pemuda asal Kecamatan Balamoa itu.

Sekretaris DSM Indra Eravani mengatakan, setelah pendirian "Warung Kuliner Difabel", selanjutnya pihaknya memiliki konsep jualan kuliner secara roadshow dengan berkeliling ke banyak tempat.

"Baik di komplek kantor pemerintahan maupun pasar pasar. Yang kami jual makanan, ada jajanan ringan, kue basah, maupun hasil kerajinan tangan seperti batik, dan lainnya," kata Indra.

Pendirian warung merupakan bantuan aspirasi dari anggota DPR RI Dewi Aryani. "Terima kasih telah diberi aspirasi untuk pembangunan warung kuliner difabel dari Dewi Aryani," pungkas Indra.

Baca juga: UM Surabaya Siapkan 11 Program Beasiswa bagi Difabel hingga Influencer

Anggota Komisi IX DPR RI Dewi Aryani mengatakan, pemberian bantuan aspirasi untuk pembuatan warung dengan harapan para difabel bisa memiliki penghasilan sendiri untuk mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari.

"Kita bantu mereka agar mandiri punya penghasilan sendiri dan lebih berdaya di tengah pandemi untuk mencukupi kebutuhan ekonomi mereka," kata Dewi.

Dewi berharap, agar warga Kabupaten Tegal tak perlu ragu dan sungkan untuk bisa mencicipi kuliner hasil buatan mereka.

"Saya harapkan warga Tegal untuk bisa menyempatkan mencicipi kuliner hasil karya mereka dengan datang ke 'Warung Difabel Tegal'," pungkas Dewi.

Dalam kesempatannya, Dewi juga memberikan bantuan sembako kepada anggota DSM. Perempuan yang akrab disapa DeAr juga menyempatkan diri bernyanyi diiringi band yang beranggotakan warga difabel untuk menghibur para pengunjung warung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pimpin Apel Bulanan Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan Apresiasi hingga Ajak Pegawai Berinovasi

Pimpin Apel Bulanan Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan Apresiasi hingga Ajak Pegawai Berinovasi

Kilas Daerah
Suami Bunuh Istri di Riau, Sakit Hati Korban Hina dan Berkata Kasar ke Ibunya

Suami Bunuh Istri di Riau, Sakit Hati Korban Hina dan Berkata Kasar ke Ibunya

Regional
Dihadapan Ketua BKKBN Sumsel, Pj Ketua TP-PKK Tyas Fatoni  Tegaskan Komitmen Turunkan Prevalensi Stunting

Dihadapan Ketua BKKBN Sumsel, Pj Ketua TP-PKK Tyas Fatoni Tegaskan Komitmen Turunkan Prevalensi Stunting

Regional
Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu Saya Belikan

Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu Saya Belikan

Regional
Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Regional
Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Imigrasi Tangkap 19 WN Papua Nugini yang Langgar Aturan dalam 4 Bulan

Imigrasi Tangkap 19 WN Papua Nugini yang Langgar Aturan dalam 4 Bulan

Regional
Pria di Sumbawa Cabuli Anak Tetangga, Ditangkap Usai 2 Bulan Sembunyi di Lombok

Pria di Sumbawa Cabuli Anak Tetangga, Ditangkap Usai 2 Bulan Sembunyi di Lombok

Regional
Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Regional
Isak Tangis Keluarga di Makam Eks Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Isak Tangis Keluarga di Makam Eks Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Regional
Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Regional
Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com