Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Badut-badut Serbu Sejumlah Perempatan Lampu Merah Kota Padang

Kompas.com - 05/01/2022, 11:59 WIB
Rahmadhani,
Khairina

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com--Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang Sumatera Barat menertibkan tiga badut yang dinilai meresahkan masyarakat karena meminta-minta di sejumkah perempatan lampu merah, Selasa (4/1/2022) malam.

"Akhir-akhir ini kami lihat sudah banyak badut-badut meminta-minta di perempatan lampu merah. Kondisi ini tentunya sudah meresahkan masyarakat,"ujar Kasatpol PP Kota Padang Mursalim, Rabu (5/1/2022) kepada sejumlah media.

Lebih jauh dikatakan Mursalim, apa yang dilakukan oleh badut-badut tersebut memang lucu dan unik.

Baca juga: E-warong Penjual Beras Program Bantuan Tak Layak Konsumsi Terancam Diganti

 

Namun, para badut tersebut beraktivitas di tempat yang tidak tepat sehingga harus ditertibkan.

"Mereka itu melanggar aturan karena meminta-minta di perempatan lampu merah. Hal itu jelas tidak boleh. Makanya ketiga badut itu kita bawa ke Mako Satpol PP untuk kita proses agar memberikan efek jera," ujarnya.

Mursalim mengatakan, Satpol PP Padang tidak melarang masyarakat mencari penghasilan dengan menjadi badut. Namun yang dilarang tersebut adalah lokasi tempatnya beraktivitas.

"Untuk di perempatan lampu merah memang tidak diperbolehkan meminta-minta. Apapun itu jenis bentuknya," katanya.

Baca juga: Ayah Angkat Setubuhi Anak 15 Tahun yang Dipekerjakannya sebagai Badut Keliling

Menurut Mursalim, bagi badut-badut yang kembali tertangkap maka akan diberikan sanksi yang tegas.

"Bisa saja kami tidak akan mengembalikan pakaian badutnya. Itu merupakan efek jera bagi mereka yang tidak mematuhi aturan," katanya.

Sementara itu salah seorang warga Kota Padang Yani mengaku cukup terhibur dengan badut-badut di perempatan lampu merah tersebut.

"Namun mereka bisa membahayakan juga. Apabila lampu sudah hijau, pastinya semua kendaraan akan melaju dan itu bisa membuat mereka tertabrak," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Golkar Jaring Bakal Calon Bupati Sleman, Ada Mantan Sekda dan Pengusaha Kuliner yang Ambil Formulir

Regional
Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Viral, Brio Merah Halangi Laju Ambulans, Pengemudi Berikan Penjelasan

Regional
Cemburu Pacarnya 'Di-booking', Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Cemburu Pacarnya "Di-booking", Warga Lampung Bacok Pria Paruh Baya

Regional
Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Gagal Curi Uang di Kotak Wakaf, Wanita di Jambi Bawa Kabur Karpet Masjid

Regional
Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Pantai Watu Karung di Pacitan: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Diejek Tak Cocok Kendarai Honda CRF, Pemuda di Lampung Tusuk Pelajar

Regional
Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Bantuan PIP di Kota Serang Jadi Bancakan, Buat Perbaiki Mobil hingga Bayar Utang

Regional
Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Ditanya soal Pilkada Kabupaten Semarang, Ngesti Irit Bicara

Regional
Ditinggal 'Njagong', Nenek Stroke di Grobogan Tewas Terbakar di Ranjang

Ditinggal "Njagong", Nenek Stroke di Grobogan Tewas Terbakar di Ranjang

Regional
Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Terungkap, Napi LP Tangerang Kontrol Jaringan Narkotika Internasional

Regional
Siswi SMA di Kupang Ditemukan Tewas Gantung Diri

Siswi SMA di Kupang Ditemukan Tewas Gantung Diri

Regional
Mengaku Khilaf, Pria di Kubu Raya Cabuli Anak Kandung Saat Tidur

Mengaku Khilaf, Pria di Kubu Raya Cabuli Anak Kandung Saat Tidur

Regional
Masyarakat Diminta Waspada, 5 Orang Meninggal akibat DBD di Banyumas

Masyarakat Diminta Waspada, 5 Orang Meninggal akibat DBD di Banyumas

Regional
Tangerang-Yantai Sepakat Jadi Sister City, Pj Walkot Nurdin Teken LoI Persahabatan

Tangerang-Yantai Sepakat Jadi Sister City, Pj Walkot Nurdin Teken LoI Persahabatan

Regional
Lebih Parah dari Jakarta, Pantura Jateng Alami Penurunan Muka Tanah hingga 20 Cm per Tahun

Lebih Parah dari Jakarta, Pantura Jateng Alami Penurunan Muka Tanah hingga 20 Cm per Tahun

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com