KOMPAS.com - Agus Hilal (50), warga Klaten, Jawa Tengah menggelar sayembara dengan hadiah Rp 5 juta untuk menemukan istrinya, Efriyani (42).
Sang istri meninggalkan rumah sejak 25 Juli 2021. Enam bulan kemudian, tepatnya pada Selasa (4/1/2021), Efriyani ditemukan dalam kondisi sehat di sekitar kawasan Keraton Solo.
Ia pun diantar pulang ke rumah. Agus pun memberikan imbalan kepada dua orang yang menemukan istrinya.
Selain Agus yang mencari istrinya, ada beberapa sayembara unik yang digelar di Indonesia.
Salah satunya BKSDA Sulawesi Tengah yang menggelar sayembara melepas ban bekas yang menjerat buaya di Palu.
Dan berikut 7 sayembara unik lainnya:
Ban bekas itu menjerat di leher buaya tersebut sejak tahun 2016. Kala itu, buata terlihat warga sedang berjemur di sekitar Jembatan II Kota Palu pada Rabu (15/1/2020).
Namun pada Februari 2020, sayembara itu dibatalkan karena sepi peminat.
Baca juga: Sulitnya Lepaskan Ban di Leher Buaya di Palu, Pernah Panggil Panji Petualang hingga Gelar Sayembara
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.