Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hendak Cari Biawak Bersama Teman, Pria Asal Wonogiri Ditemukan Tewas di Sungai

Kompas.com - 01/01/2022, 20:34 WIB
Muhlis Al Alawi,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

WONOGIRI, KOMPAS.com - Seorang pria di Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah dilaporkan tewas tenggelam di Sungai Ngrembang, Kelurahan Giriwoyo, Kecamatan Giriwoyo, Sabtu (1/1/2022).

Pria bernama Erwin Adi Prasetyo ini ditemukan tewas saat mencari biawak di sungai tersebut.

Kasubsi Penmas Polres Wonogiri, Aipda Iwan Sumarsono mengatakan, jasad korban ditemukan tewas tak jauh dari lokasi tenggelam.

Baca juga: Hendak Menolong Anaknya, Seorang Ibu di Aceh Tewas Ditikam Sesama Pasien

"Jasad korban ditemukan mengapung dalam kondisi meninggal dunia tak jauh dari titik tenggelam," jelas Iwan yang dikonfirmasi Kompas.com, Sabtu.

Iwan mengatakan, petaka yang menimpa Erwin bermula saat korban bersama Ramdahan Dwi Putra mencari biawak di sungai tersebut pada Sabtu.

Tak hanya itu, korban dan Ramadhan membawa seekor anjing untuk memudahkan mencari keberadaan biawak.

Baca juga: Persis Solo Juara Liga 2, Gibran Suguhkan Manajemen dan Pemain Makanan Khas: Biar Mereka Makin Betah

"Sesampai di sungai korban langsung masuk ke air sungai mengejar anjing yang sudah duluan masuk sungai," jelas Iwan.

Dikatakannya, saat masuk ke sungai berkedalaman dua meter, tiba-tiba korban panik tenggelam.

Korban sempat meminta bantuan rekannya padahal Erwin mampu berenang.

Mendengar korban membutuhkan pertolongan, Ramadhan masuk ke sungai berusaha menolong korban.

Namun rekan korban tidak kuat dan berteriak meminta tolong ke warga sekitar lokasi yang berada di persawahan.

Empat warga setempat sempat berusaha menolong, namun korban sudah tidak muncul dipermukaan.

"Setelah dilakukan pencarian di sekitar lokasi sekira 20 menit, jasad korban muncul kepermukaan agak kepinggir sebelah utara sungai," jelas Iwan.

Warga setempat segera menarik jasad korban ke pinggir untuk dilakukan pertolongan.

Namun jasad korban sudah dalam keadaan tidak bernyawa.

Iwan mengatakan, berdasarkan hasil olah tempat kejadian diduga korban meninggal karena tenggelam.

Sebab, tim medis tidak menemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.

"Korban meninggal sekira pukul 12.00 WIB tadi," jelas Iwan.

Atas kejadian tersebut keluarga korban menerimanya sebagai musibah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Petani di Sumbawa Menangis Harga Jagung Anjlok Rp 2.900 Per Kilogram

Cerita Petani di Sumbawa Menangis Harga Jagung Anjlok Rp 2.900 Per Kilogram

Regional
Takut dan Malu, Siswi Magang di Kupang Melahirkan dan Sembunyikan Bayi dalam Koper

Takut dan Malu, Siswi Magang di Kupang Melahirkan dan Sembunyikan Bayi dalam Koper

Regional
Pemkot Semarang Adakan Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan di Balai Kota

Pemkot Semarang Adakan Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan di Balai Kota

Regional
Ikuti Arahan Musda, PKS Semarang Akan Mengusung Tokoh di Pilkada 2024

Ikuti Arahan Musda, PKS Semarang Akan Mengusung Tokoh di Pilkada 2024

Regional
Mantan Kepala BPBD Deli Serdang Ditahan, Diduga Korupsi Rp 850 Juta

Mantan Kepala BPBD Deli Serdang Ditahan, Diduga Korupsi Rp 850 Juta

Regional
Peringati Hari Bumi, Kementerian KP Tanam 1.000 Mangrove di Kawasan Tambak Silvofishery Maros

Peringati Hari Bumi, Kementerian KP Tanam 1.000 Mangrove di Kawasan Tambak Silvofishery Maros

Regional
Dinas Pusdataru: Rawa Pening Bisa Jadi 'Long Storage' Air Hujan, Solusi Banjir Pantura

Dinas Pusdataru: Rawa Pening Bisa Jadi "Long Storage" Air Hujan, Solusi Banjir Pantura

Regional
Sungai Meluap, Banjir Terjang Badau Kapuas Hulu

Sungai Meluap, Banjir Terjang Badau Kapuas Hulu

Regional
Diduga Korupsi Dana Desa Rp  376 Juta, Wali Nagari di Pesisir Selatan Sumbar Jadi Tersangka

Diduga Korupsi Dana Desa Rp 376 Juta, Wali Nagari di Pesisir Selatan Sumbar Jadi Tersangka

Regional
Gunung Semeru 4 Kali Meletus Pagi Ini

Gunung Semeru 4 Kali Meletus Pagi Ini

Regional
Ban Terbalik, Pencari Batu di Lahat Hilang Terseret Arus Sungai Lematang

Ban Terbalik, Pencari Batu di Lahat Hilang Terseret Arus Sungai Lematang

Regional
Cemburu Istri Hubungi Mantan Suami, Pria di Kabupaten Semarang Cabuli Anak Tiri

Cemburu Istri Hubungi Mantan Suami, Pria di Kabupaten Semarang Cabuli Anak Tiri

Regional
Nasdem dan PKB Silaturahmi Jelang Pilkada di Purworejo, Bahas Kemungkinan Koalisi

Nasdem dan PKB Silaturahmi Jelang Pilkada di Purworejo, Bahas Kemungkinan Koalisi

Regional
Ibu di Bengkulu Jual Anak Kandung Rp 100.000 ke Pacarnya

Ibu di Bengkulu Jual Anak Kandung Rp 100.000 ke Pacarnya

Regional
Bukan Cincin, Jari Pria Ini Terjepit Tutup Botol dan Minta Bantuan Damkar

Bukan Cincin, Jari Pria Ini Terjepit Tutup Botol dan Minta Bantuan Damkar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com