BANDUNG, KOMPAS.com - Sejumlah remaja asal ditangkap jajaran Polsek Cikalongwetan pada Sabtu (19/12/2021) lantaran meresahkan warga lewat aksi konvoi sambil mengacung-acungkan senjata tajam.
"Sudah kita amankan hari Sabtu. Yang kita amankan ada 26 orang. Rata-rata usia 17 tahun," kata Kapolsek Cikalongwetan AKP Surahmat saat dihubungi Kompas.com, Senin (20/12/2021).
Surahmat menjelaskan, penangkapan para remaja tersebut berbekal laporan warga serta rekaman video amatir yang menunjukkan aksi konvoi di sekitar Pasar Ciptagumati, Bandung Barat pada Jumat (18/12/2021).
Baca juga: Aniaya Korbannya Pakai Senjata Tajam, 4 Anggota Geng Motor Ditangkap di Medan
Lebih lanjut Surahmat menjelaskan, 26 remaja tersebut bukan warga Bandung Barat melainkan warga Purwakarta.
"Mereka bukan warga KBB (Kabupaten Bandung Barat), tapi anak sekolah di Purwakarta," tandasnya.
Surahmat membenarkan jika aksi konvoi tersebut dilakukan saat sejumlah umat muslim sedang melaksanakan shalat Jumat.
"Kebetulan mereka melintas di Pasar Ciptagumati," jelasnya.
Baca juga: Sebelum Kabur Bawa Senjata, Prada Yotam Sempat Terima Telepon
Ditanya soal tujuan para remaja tersebut, Surahmat mengatakan hingga saat ini belum diketahui secara pasti ke mana tujuan mereka.
"Tujuannya belum pasti ke mana. Mereka sudah kita serahkan ke Polres Cimahi," bebernya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.