KOMPAS.com- Kapal Motor Senang Hati Expres 01 terbakar di Dermaga Dulionong Kalabahi, Kabupaten Alor, Nusa Tenggara Timur, Sabtu (18/12/2021) sore.
Kapal itu merupakan kapal yang memuat penumpang dengan tujuan Desa Mariva, Kecamatan Pantar Barat, Alor.
Baca juga: Sebelum Meninggal, Mantan Gubernur NTT Frans Lebu Raya Sempat Dirawat 2 Minggu di RS
Kapolres Alor AKBP Agustinus Christmas mengemukakan, kapal tersebut diperkirakan terbakar pada sore hari.
"Kejadiannya Sabtu sore, sekitar pukul 17.00 Wita," ungkap Agustinus.
Selain memuat penumpang kapal juga membawa sejumlah barang lainnya.
"Sejumlah muatan yang berada di dalam kapal di antaranya enam jeriken solar, dua jeriken minyak tanah, dua karung terigu, mie instan dan beras," ujar dia.
Ketika kapal sedang bersandar di pelabuhan, tiba-tiba sempat terjadi ledakan.
Namun belum diketahui penyebab dari ledakan tersebut.
Baca juga: Kapal Motor Terbakar di Alor NTT, 4 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.