Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sirkuit Sentul Bakal Didesain Ulang, Ini Respons Bupati Bogor Ade Yasin

Kompas.com - 14/12/2021, 17:09 WIB
Afdhalul Ikhsan,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

KABUPATEN BOGOR, KOMPAS.com - Bupati Bogor Ade Yasin mendukung rencana Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil untuk mendesain ulang Sirkuit Sentul pada tahun mendatang.

Bahkan, Sirkuit Sentul nantinya akan berganti nama menjadi West Java Sentul International Circuit.

Kabar ini disambut baik oleh Ade Yasin, ia ingin kawasan tersebut kembali menjadi kebanggaan warganya.

Baca juga: Ridwan Kamil Akan Mendesain Ulang Sirkuit Sentul

Apalagi, Sirkuit Sentul juga pernah menjadi tempat adu balap Moto GP pada 1996.

"Baguslah, kalau memang (Pemprov) Jabar mau turun membenahi Sentul, apa pun namanya terserah. Yang penting kembalikan itu menjadi kebanggaan warga Bogor," kata Ade kepada Kompas.com di Gedung Auditorium Setda, Cibinong, Selasa (14/12/2021).

Ade mengatakan, rencana revitalisasi dan desain ulang tersebut sudah bisa dikatakan sesuai dengan slogan Kabupaten Bogor yakni The City of Sport and Tourism.

Baca juga: Menanti Kebangkitan Sirkuit Sentul

Sehingga, diharapkan potensi di bidang keolahragaan dan pariwisata bisa menjadi pintu masuk perekonomian.

Selain itu, ke depannya warga Bogor juga tidak perlu lagi datang jauh-jauh menyaksikan acara balap internasional di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat.

"Apalagi tagline kita ini Bogor sport and tourism, ya kan. Sekarangkan orang berpikirnya ke (Sirkuit) Mandalika, jauh-jauh ke sana. Padahal di kita ada loh. Jadi kalau Sirkuit Sentul ini mau diperbaiki, saya dukung 1000 persen," ucap dia.

Ade menjelaskan, sirkuit dengan panjang lintasan 4,12 kilometer itu secara fisik bagus hanya saja ada beberapa yang perlu perbaikan.

Sejauh ini, kata dia, pihak Sirkuit Sentul yang mengetahui apa saja teknis dan kebutuhan dalam mendesain ulang sirkuit tersebut.

Yang jelas, niat untuk mendesain ulang agar menjadi lebih baik itu harus didukung penuh.

"Tinggal diperindah lagi karena kalau sirkuitnya secara fisik kondisinya bagus, ya barangkali perlu ada beberapa perbaikan, yang memang perlu dilengkapi. Saya kira pihak sirkuit Sentul yang tahu kebutuhannya. Tapi saya sebagai pemerintah daerah mendukung, kalau Pemprov juga mendukung itu," terang Ade.

Mendesain ulang Sirkuit Sentul

Sebelumnya diberitakan, Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil bakal mendesain ulang Sirkuit Sentul.

Hal tersebut dikatakan Ridwan Kamil, saat membuka Kejuarnas Balap Motor Bebek Piala Presiden 2021 di Sirkuit Sentul, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Minggu (12/12/2021).

"Tahun depan di sini akan direvitaliasi dan didesain ulang menjadi salah satu sirkuit terbaik dunia, West Java Sentul International Circuit," kata Ridwan Kamil dalam keterangan resminya.

Emil berharap Sirkuit Sentul bisa kembali menggelar ajang bertaraf internasional.

Dengan begitu, pariwisata dan perekonomian masyarakat dapat meningkat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dapat Ucapan Selamat dari Kubu Ganjar dan Anies, Gibran: Terima Kasih Pak Ganjar, Pak Anies

Dapat Ucapan Selamat dari Kubu Ganjar dan Anies, Gibran: Terima Kasih Pak Ganjar, Pak Anies

Regional
Cerita Penumpang KMP Wira Kencana 'Terjebak' 5 Jam di Dermaga Pelabuhan Merak

Cerita Penumpang KMP Wira Kencana 'Terjebak' 5 Jam di Dermaga Pelabuhan Merak

Regional
Bazar Pariwisata dan Ekonomi Kreatif 2024 Diharapkan Bantu Tingkatkan Perekonomian HST

Bazar Pariwisata dan Ekonomi Kreatif 2024 Diharapkan Bantu Tingkatkan Perekonomian HST

Regional
Kota Tangerang Luncurkan Calendar of Events 2024, Tunjukkan Potensi Daerah dan Investasi

Kota Tangerang Luncurkan Calendar of Events 2024, Tunjukkan Potensi Daerah dan Investasi

Regional
Duel dengan Korban Saat Tepergok, Pencuri Motor di Brebes Akhirnya Babak Belur Dihakimi Massa

Duel dengan Korban Saat Tepergok, Pencuri Motor di Brebes Akhirnya Babak Belur Dihakimi Massa

Regional
Kabur ke Sukabumi, Pelaku Utama Pembunuh Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar Akhirnya Tertangkap

Kabur ke Sukabumi, Pelaku Utama Pembunuh Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar Akhirnya Tertangkap

Regional
Kala Dua Siswa di Mamuju Sulbar Hafal Pancasila lalu Dapat Sepeda dari Jokowi...

Kala Dua Siswa di Mamuju Sulbar Hafal Pancasila lalu Dapat Sepeda dari Jokowi...

Regional
Pria Pembunuh Mantan Istri di Mataram Terancam 15 Tahun Penjara

Pria Pembunuh Mantan Istri di Mataram Terancam 15 Tahun Penjara

Regional
Mei, PDI-P Wonogiri Buka Pendaftaran Balon Bupati dan Wabup, Apa Saja Tahapannya?

Mei, PDI-P Wonogiri Buka Pendaftaran Balon Bupati dan Wabup, Apa Saja Tahapannya?

Regional
Maksimalkan Pengelolaan Sampah, Pemkab Kediri Ajukan Revitalisasi TPST

Maksimalkan Pengelolaan Sampah, Pemkab Kediri Ajukan Revitalisasi TPST

Regional
Tuntaskan Persoalan Infrastruktur, Pemprov Riau Perbaiki Ruas Jalan Ahmad Yani

Tuntaskan Persoalan Infrastruktur, Pemprov Riau Perbaiki Ruas Jalan Ahmad Yani

Regional
KPU Jateng Buka Pendaftaran PPK Pilkada 2024, Honor hingga Rp 2,5 Juta

KPU Jateng Buka Pendaftaran PPK Pilkada 2024, Honor hingga Rp 2,5 Juta

Regional
Pengiriman Ilegal Puluhan Kura-kura Ambon Digagalkan di Bakauheni

Pengiriman Ilegal Puluhan Kura-kura Ambon Digagalkan di Bakauheni

Regional
Kurasi IKN, Ridwan Kamil Jadi Penyambung Rasa Jokowi

Kurasi IKN, Ridwan Kamil Jadi Penyambung Rasa Jokowi

Regional
Minta Jaminan Tidak Dihukum, Seorang Warga di Nunukan Serahkan Sepucuk Senjata Api Rakitan

Minta Jaminan Tidak Dihukum, Seorang Warga di Nunukan Serahkan Sepucuk Senjata Api Rakitan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com