SURABAYA, KOMPAS.com - Vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun di Jawa Timur akan digelar mulai besok, Rabu (15/12/2021).
Tahap awal, vaksinasi akan digelar di 21 daerah di Jawa Timur dengan sasaran 2 juta lebih anak
21 daerah itu meliputi Kabupaten Banyuwangi, Bojonegoro, Gresik, Jombang, Kediri, Lamongan, Madiun, Magetan, Malang, Mojokerto, Ngawi, Pacitan, Sidoarjo dan Tuban.
Selain itu juga di Kota Blitar, Kota Kediri, Kota Madiun, Kota Malang, Kota Mojokerto, Kota Pasuruan dan Kota Surabaya.
"Prinsipnya daerah (yang melaksanakan vaksinasi anak) yang telah mencapai vaksinasi umum di atas 70 persen dan vaksinasi lansia lebih dari 60 persen serta memiliki stok vaksin Sinovac," kata Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dalam keterangan resminya, Selasa (14/12/2021).
Baca juga: Surabaya Terima Penghargaan Penanganan Covid-19 Terbaik di Jatim
Khofifah mendorong supaya vaksinasi kategori anak dipercepat demi mencapai kekebalan komunal.
"Saya tahu anak-anak atau siswa lebih senang pembelajaran tatap muka. Semoga vaksinasi segera digelar meski bertahap dan terbatas," ujarnya.
Sesuai dengan instruksi Kemenkes RI, vaksinasi anak usia 6-11 tahun menggunakan jenis vaksin Sinovac. Pemberian vaksin dilakukan sebanyak dua kali dengan interval minimal 28 hari melalui suntikan intramuskular atau injeksi ke dalam otot tubuh di bagian lengan atas dengan dosis 0,5 mili.
Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi anak itu digelar di beberapa fasilitas kesehatan seperti puskesmas, rumah sakit atau fasilitas pelayanan kesehatan lainnya.
Kita bisa akhiri pandemi Covid-19 jika kita bersatu melawannya. Sejarah membuktikan, vaksin beberapa kali telah menyelamatkan dunia dari pandemi.
Vaksin adalah salah satu temuan berharga dunia sains. Jangan ragu dan jangan takut ikut vaksinasi. Cek update vaksinasi.
Mari bantu tenaga kesehatan dan sesama kita yang terkena Covid-19. Klik di sini untuk donasi via Kitabisa.
Kita peduli, pandemi berakhir!
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.