Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur Semester Diundur, Sekolah Tatap Muka di Jombang Tetap Digelar Saat Akhir Tahun

Kompas.com - 13/12/2021, 18:14 WIB
Moh. SyafiĆ­,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

JOMBANG, KOMPAS.com - Meski PPKM Level 3 batal diterapkan saat libur Natal dan Tahun Baru 2022 (Nataru), Pemerintah Kabupaten Jombang, Jawa Timur, tidak meliburkan siswa sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) pada akhir tahun.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jombang Agus Purnomo mengatakan, siswa SD dan SMP di Kabupaten Jombang, sedianya memasuki masa libur semester satu pada 27-31 Desember 2021.

Baca juga: Jumlah Lansia di Jombang yang Sudah Mendapat Vaksin Dosis 2 Masih Kurang dari 50 Persen

Untuk mencegah penyebaran Covid-19 dan pergerakan masyarakat secara massif saat libur Nataru, Pemkab Jombang menunda liburan semester satu.

Masa libur sekolah semester satu yang semula dijadwalkan pada 27-31 Desember 2021, ditunda menjadi tanggal 3-8 Januari 2022.

"Tidak ada libur sekolah saat masa liburan Nataru. Tanggal 24 Desember 2021, langsung masuk semester 2 tahun pelajaran 2021-2022," kata Agus kepada Kompas.com, Senin (13/12/2021).

Ia menjelaskan, pemerintah telah membatalkan penerapan PPKM Level 3 pada periode 24 Desember 2021 hingga 2 Januari 2022, tetapi pihaknya tetap tidak meliburkan sekolah.

Kebijakan itu, lanjut Agus, diharapkan bisa menghindarkan para siswa maupun tenaga pendidik dan kependidikan serta para walid murid, dari potensi penularan Covid-19 selama libur Nataru.

Menurut dia, meski kasus Covid-19 terus melandai, kewaspadaan tetap diperlukan karena pandemi Covid-19 masih berlangsung.

"Kebijakan kami semata-mata untuk menyelamatkan anak-anak. Kasus memang terus melandai, tapi kita tetap perlu waspada," ujar Agus.

Ia mengungkapkan, larangan libur sekolah saat Nataru telah disampaikan ke seluruh satuan pendidikan dari tingkat SD hingga SMP di Kabupaten Jombang.

Baca juga: Pelukis Asal Jombang Donasikan Hasil Penjualan Lukisan untuk Korban Erupsi Gunung Semeru

Sekolah tetap tidak libur pada 25 Desember. Namun, siswa Krsiten dan Katolik diizinkan merayakan Natal.

Agus menambahkan, pembelajaran dengan metode tatap muka (PTM) di sekolah digelar dengan sistem bergilir.

 

Setiap hari, maksimal 50 persen dari jumlah siswa masuk pada sesi pertama, lalu bergantian 50 persen pada sesi berikutnya.

Selama PTM, kata Agus, protokol kesehatan wajib dijalankan secara ketat di setiap sekolah.

Baca juga: Obyek Wisata di Jombang Boleh Buka Saat Libur Nataru, Ini Sejumlah Syarat yang Harus Dipatuhi

Kepala sekolah wajib memastikan seluruh siswa dan guru mematuhi protokol kesehatan, seperti memakai masker, rajin cuci tangan, serta menjaga jarak.

"Kami selalu menekankan agar protokol kesehatan dijalankan secara disiplin bagi seluruh warga sekolah," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Dijual di Atas HET, 800 Elpiji Milik Agen Nakal Disita Polisi

Dijual di Atas HET, 800 Elpiji Milik Agen Nakal Disita Polisi

Regional
Hadapi Pilkada, Elit Politik di Maluku Diminta Tak Gunakan Isu SARA

Hadapi Pilkada, Elit Politik di Maluku Diminta Tak Gunakan Isu SARA

Regional
Diisukan Maju Pilkada Semarang dengan Tokoh Demokrat, Ini Kata Ade Bhakti

Diisukan Maju Pilkada Semarang dengan Tokoh Demokrat, Ini Kata Ade Bhakti

Regional
Korban Kasus Dugaan Pencabulan di Kebumen Bertambah Jadi 6 Orang Anak, 1 Positif Hamil

Korban Kasus Dugaan Pencabulan di Kebumen Bertambah Jadi 6 Orang Anak, 1 Positif Hamil

Regional
Sebelum Tewas, Wanita Tinggal Kerangka di Wonogiri Miliki Hubungan Asmara dengan Residivis Kasus Pembunuhan

Sebelum Tewas, Wanita Tinggal Kerangka di Wonogiri Miliki Hubungan Asmara dengan Residivis Kasus Pembunuhan

Regional
Pilkada Kota Semarang, Sejumlah Pengusaha dan Politisi Antre di PDI-P

Pilkada Kota Semarang, Sejumlah Pengusaha dan Politisi Antre di PDI-P

Regional
Beredar Video Mesum 42 Detik di Lapas, Kemenkumham Jateng Bentuk Tim Khusus

Beredar Video Mesum 42 Detik di Lapas, Kemenkumham Jateng Bentuk Tim Khusus

Regional
Dua Kali Menghamili Pacarnya, Polisi di NTT Dipecat

Dua Kali Menghamili Pacarnya, Polisi di NTT Dipecat

Regional
PDI-P Pemalang Buka Pendaftaran Bacalon Bupati, Anom Wijayantoro Orang Pertama Daftar

PDI-P Pemalang Buka Pendaftaran Bacalon Bupati, Anom Wijayantoro Orang Pertama Daftar

Regional
Tersangka Kasus Investasi Bodong Berkedok Jual Beli BBM di Kalsel Akhirnya Ditahan

Tersangka Kasus Investasi Bodong Berkedok Jual Beli BBM di Kalsel Akhirnya Ditahan

Regional
Setelah dari KPU, Gibran Rencanakan Pertemuan dengan Sejumlah Tokoh di Jakarta

Setelah dari KPU, Gibran Rencanakan Pertemuan dengan Sejumlah Tokoh di Jakarta

Regional
Lecehkan Istri Tetangganya, Pria di Kalsel Ditangkap

Lecehkan Istri Tetangganya, Pria di Kalsel Ditangkap

Regional
Empat Nama Ini Diminta Golkar Persiapkan Pilgub Jateng 2024

Empat Nama Ini Diminta Golkar Persiapkan Pilgub Jateng 2024

Regional
Pilkada Manggarai Timur, Petahana Siprianus Habur Daftar ke Demokrat

Pilkada Manggarai Timur, Petahana Siprianus Habur Daftar ke Demokrat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com