Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bawa Bantuan Senilai Rp 900 Juta, Relawan Jateng Diberangkatkan Bantu Korban Semeru

Kompas.com - 06/12/2021, 16:14 WIB
Riska Farasonalia,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Para relawan dari Jawa Tengah diberangkatkan untuk membantu korban yang terdampak letusan Gunung Semeru di Jawa Timur.

Para relawan yang diberangkatkan itu akan bertugas membantu warga terdampak bencana di lokasi hingga 12 Desember mendatang.

Relawan yang diberangkatkan terdiri dari berbagai unsur yakni BPBD, PMI, SAR, Tagana, Pramuka, MDMC, LPBINU, tim kesehatan dan lain unsur lainnya.

Baca juga: Pakar Geologi Unpad tentang Erupsi Gunung Semeru: Letusan Kemarin Bukan Tiba-tiba

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo melepas keberangkatan para relawan yang berjumlah sebanyak 50 orang tersebut di halaman kantornya pada Senin (6/12/2021).

Selain itu, Ganjar juga mengirimkan bantuan logistik senilai Rp 934 juta.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo KOMPAS.com/RISKA FARASONALIA Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo

Di halaman kantor Ganjar, mobil yang mengangkut bantuan berupa kebutuhan pokok seperti sembako, selimut, kasur, obat-obatan sudah bersiap untuk diberangkatkan.

Tak hanya itu, bantuan untuk kebutuhan anak dan perempuan seperti mukena, popok bayi dan pembalut.

Baca juga: BPBD Lumajang Sebut Telah Keluarkan Peringatan Dini 2 Hari Sebelum Erupsi Semeru

Ada juga kebutuhan spesifik seperti kasur lipat, pakaian dalam, peralatan mandi, sarung sajadah, genset, air bersih hingga sayuran segar.

Ganjar mengatakan sampai dengan Minggu (5/12/2021) malam pihaknya terus berkomunikasi dengan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur terkait erupsi Gunung Semeru.

Ia juga berkomunikasi dengan sejumlah kepala desa yang ada di sekitar gunung itu.

"Hari ini kami mencoba membantu saudara-saudara kita di Semeru. Dari operasi kemanusiaan ini, saya berharap bisa meringankan beban mereka," katanya usai melepas keberangkatan para relawan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com