Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menang Hadiah Umrah, Sindi: Allah Memilih Saya lewat Program Vaksinasi

Kompas.com - 01/12/2021, 17:41 WIB
Masriadi ,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

LHOKSEUMAWE, KOMPAS.com - Sindi Syahputri (22) , perempuan yang tinggal di Desa Panggoi, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe, Aceh, terkejut saat didatangi polisi dan TNI di gudang barang bekas miliknya. 

Sindi sampai terharu saat para petugas yang datang menyampaikan bahwa dia mendapat hadiah tiket umrah karena ikut vaksinasi Covid-19.

Sebelumnya, dia ikut vaksinasi Covid-19 di Aula Mapolres Lhokseumawe.

Baca juga: Update Jumlah Kasus Aktif Covid-19 di Aceh

Kapolda Aceh Irjen Ahmad Haydar menyediakan hadiah umrah bagi peserta vaksinasi melalui sebuah undian.

Ada sebanyak 25 masyarakat umum yang mendapatkan hadiah umrah itu.

Sindi adalah salah satu penerima hadiah.

“Saya ikut vaksinasi bukan karena hadiah umrahnya. Namun, karena memang menganggap vaksin perlu. Kenapa pilih lokasi di Aula Mapolres, karena dekat dengan rumah juga,” kata Sindi saat ditemui, Rabu (1/12/2021).

Baca juga: Vaksinasi di Agam Berhadiah Tabanas Rp 2 Juta

Kapolsek Muara Dua Ipda Nina Ervianti datang langsung menyampaikan kabar gembira itu.

"Saya tidak menyangka dan sempat tidak percaya memenangkan hadiah umrah ini. Allah yang telah memilih saya melalui program vaksinasi yang dilaksanakan Polda Aceh," ujar Sindi.

Dia pun berterima kasih kepada Kapolda Aceh.

“Semoga diberi kesehatan terus selama bertugas,” kata Sindi.

Sindi mengajak masyarakat lainnya untuk ikut vaksinasi.

“Buktinya saya sehat-sehat saja. Jangan percaya hoaks yang macam-macam itu,” kata dia.

Kapolsek Muara Dua Ipda Nina mengatakan, dia diberi tugas oleh Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto untuk mengantar langsung hadiah umrah itu.

“Mekanisme umrahnya nanti melihat situasi pandemi. Begitu sudah bisa atau diizinkan buat umrah oleh Pemerintah Arab Saudi, langsung diatur keberangkatan semua peserta oleh tim Polda,” kata Nina.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berapa Gaji PPK, PPS, KPPS, dan Pantarlih di Pilkada 2024?

Berapa Gaji PPK, PPS, KPPS, dan Pantarlih di Pilkada 2024?

Regional
4 Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Cilacap

4 Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Cilacap

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Regional
Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Regional
Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Regional
Polres Siak Pasang Stiker 'Cahaya' pada Truk di Jalan Tol Permai

Polres Siak Pasang Stiker "Cahaya" pada Truk di Jalan Tol Permai

Regional
2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

Regional
10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

Regional
Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Regional
Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Regional
Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Regional
RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

Regional
Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Regional
Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com