Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Bawa Kabur Sepeda Motor Tetangganya, Polisi di Medan Diamankan

Kompas.com - 24/11/2021, 18:54 WIB
Dewantoro,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com - Seorang oknum polisi di Kota Medan, Sumatera Utara diduga membawa kabur sebuah motor milik tetangganya pada Minggu, (21/11/2021).

Oknum itu merupakan personel Polsek Medan Barat berinisial WP dengan pangkat brigadir.

Korban berinisial A (30) mengatakan, peristiwa itu berawal saat Brigadir WP datang ke rumahnya pada Minggu malam.

Baca juga: Lurah di Pekanbaru Merasa Dijebak Saat OTT Pungli hingga Diperas Oknum Polisi Rp 20 Juta, Ini Kata Kapolresta

Saat itu, WP bertemu dengan adik ipar korban A untuk meminjam motor dan dipinjamkan.

Namun, setelah ditunggu hingga Senin (22/11/2021) malam, sepeda motor A tidak kunjung dipulangkan.

Karena diketahui Brigadir WP bertugas di Polsek Medan Barat, dia kemudian mengadukannya langsung.

Baca juga: Lurah di Pekanbaru Merasa Dijebak Saat OTT Pungli hingga Diperas Oknum Polisi Rp 20 Juta, Ini Kata Kapolresta

Usai aduannya itu, Brigadir WP pun langsung ditangkap Selasa (23/11/2021).

Kejadian itu, kata A, sudah diselesaikan secara damai dengan Brigadir WP.

"Sudah diselesaikan secara kekeluargaan, sudah damai-damai aja. Enggak mau memperpanjang lagi lah. Kalau misalnya hukuman itu urusan yang berwajiblah, kereta (sepeda motor) sudah dipulangkan, sudah di tangan kita. Pelaku dan keluarganya sudah meminta maaf," katanya dihubungi via telepon, Rabu (24/11/2021).

Brigadir WP kini diperiksa Propam

Sementara itu, Kapolsek Medan Barat Kompol Ruzi Guzman membenarkan kejadian tersebut.

Dikatakannya, korban saat itu belum membuat laporan polisi.

Korban, kata dia, masih membuat pengaduan dan ditindaklanjuti langsung dengan mengamankan WP.

Brigadir WP, kata Ruzi, saat ini diperiksa di Seksi Profesi dan Pengamanan (Si Propam) Polrestabes Medan.

"Korban belum membuat LP (laporan polisi), dari aduan korban tersebut kami tindak lanjuti dengan mengamankan WP. Sekarang penanganan kasusnya di Propam Polrestabes Medan," kata Ruzi dikonfirmasi melalui aplikasi percakapan WhatsApp, Rabu (24/11/2021) sore.

Sementara itu, Kasi Propam Polrestabes Medan, Kompol Tommy membenarkan pihaknya sedang memeriksa dan menahan Brigadir WP.

Pihaknya juga sudah melakukan tes urin terhadap Brigadir WP dan hasilnya positif menggunakan narkoba.

"Ya positif narkoba dan ditahan," jawabnya saat dikonfirmasi. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Regional
Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Regional
Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Regional
Pengakuan Pelaku Pemerkosa Siswi SMP di Demak, Ikut Nafsu Lihat Korban Bersetubuh

Pengakuan Pelaku Pemerkosa Siswi SMP di Demak, Ikut Nafsu Lihat Korban Bersetubuh

Regional
Raih Peringkat 2 dalam Penghargaan EPPD 2023, Pemkab Wonogiri Diberi Gelar Kinerja Tinggi

Raih Peringkat 2 dalam Penghargaan EPPD 2023, Pemkab Wonogiri Diberi Gelar Kinerja Tinggi

Kilas Daerah
Imbas OTT Pungli, Polisi Geledah 3 Kantor di Kemenhub Bengkulu

Imbas OTT Pungli, Polisi Geledah 3 Kantor di Kemenhub Bengkulu

Regional
Sejak Dipimpin Nana Sudjana pada September 2023, Pemprov Jateng Raih 10 Penghargaan

Sejak Dipimpin Nana Sudjana pada September 2023, Pemprov Jateng Raih 10 Penghargaan

Regional
KM Bukit Raya Terbakar, Pelni Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa dan Terluka

KM Bukit Raya Terbakar, Pelni Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa dan Terluka

Regional
Keruk Lahar Dingin Marapi, Operator Eskavator Tewas Terseret Arus Sungai

Keruk Lahar Dingin Marapi, Operator Eskavator Tewas Terseret Arus Sungai

Regional
Kronologi Pria Bunuh Istri di Tuban, Serahkan Diri ke Polisi Usai Minum Racun Tikus

Kronologi Pria Bunuh Istri di Tuban, Serahkan Diri ke Polisi Usai Minum Racun Tikus

Regional
Nobar Indonesia Vs Korsel di Rumah Dinas Wali Kota Magelang, Ada Doorprize untuk 100 Orang Pertama

Nobar Indonesia Vs Korsel di Rumah Dinas Wali Kota Magelang, Ada Doorprize untuk 100 Orang Pertama

Regional
Umumkan Tak Mau Ikut Pileg via FB, Ketua DPC PDI-P Solok Dicopot dan Tersingkir di DPRD

Umumkan Tak Mau Ikut Pileg via FB, Ketua DPC PDI-P Solok Dicopot dan Tersingkir di DPRD

Regional
Warga di Klaten Tewas Diduga Dianiaya Adiknya, Polisi Masih Dalami Motifnya

Warga di Klaten Tewas Diduga Dianiaya Adiknya, Polisi Masih Dalami Motifnya

Regional
KM Bukit Raya Terbakar, Ratusan Penumpang di Pelabuhan Dwikora Pontianak Batal Berangkat

KM Bukit Raya Terbakar, Ratusan Penumpang di Pelabuhan Dwikora Pontianak Batal Berangkat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com