Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ungkap Peran Ahmad Zain An-Najah yang Ditangkap Densus 88, Kepala BNPT: Terlibat Pendanaan Terorisme

Kompas.com - 17/11/2021, 19:02 WIB
Hamzah Arfah,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen Pol Boy Rafli Amar mengungkap peran Ahmad Zain An-Najah yang ditangkap oleh Densus 88 Antiteror Mabes Polri.

Adapun penangkapan Ahmad Zain An-Najah dan Farid Okbah dilakukan di Bekasi pada Selasa (16/11/2021).

Ahmad Zain An-Najah diketahui merupakan anggota Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Baca juga: Tujuh Poin Pernyataan MUI soal Penangkapan Ahmad Zain An-Najah oleh Densus 88

Diduga terlibat pendanaan aksi terorisme

Boy Rafli Amar mengatakan, penangkapan terhadap Ahmad Zain oleh tim Densus 88 lantaran yang bersangkutan diduga terlibat dalam pendanaan aksi terorisme.

Yakni, pengumpulan dana kotak amal milik para terduga pelaku terorisme yang lebih dulu ditangkap di Bandar Lampung.

"Terlibat dalam pendanaan terorisme, yang berhasil kita ungkap pada Minggu lalu di Lampung," ujar Boy Rafli, kepada awak media ketika berkunjung ke tempat pengelolaan ikan di Kecamatan Brondong, Lamongan, Rabu (17/11/2021).

Baca juga: Polri Tak Berencana Geledah Kantor MUI Pusat, Usai Tangkap Ahmad Zain An-Najjah


Minta masyarakat jeli

Boy Rafli menjelaskan, operasional para terduga pelaku aksi terorisme terkadang memanfaatkan kotak amal dalam menghimpun dana untuk membiayai kegiatan mereka.

Karena itu, Boy Rafli juga berpesan kepada masyarakat untuk lebih teliti dan jeli ketika memberikan sumbangan.

"Para teroris ini sengaja memanfaatkan rasa dermawan yang dimiliki Warga Negara Indonesia, dengan membuat kotak amal. Maka dari itu, kita harus lebih berhati-hati," kata Boy Rafli.

Baca juga: Ahmad Zain An-Najah Ditangkap Densus 88, MUI Bakal Perketat Rekrutmen Anggota

 

Sementara ketika disinggung mengenai status Ahmad Zain yang merupakan anggota MUI, Boy Rafli menyatakan, telah menjalin koordinasi dengan para pengurus MUI dalam agenda penangkapan yang bersangkutan.

Termasuk, menjalin komunikasi dengan ketua MUI Pusat.

"Kami sudah berkoordinasi langsung dengan ketua MUI," ucap Boy Rafli.

Dalam agenda kunjungannya, BNPT melaksanakan amanat Undang Undang Nomor 5 Tahun 2018 terkait pencegahan terorisme, meliputi kesiapsiagaan nasional, kontra radikalisasi dan deradikalisasi.

Boy Rafli bersama rombongan bersilaturahmi dengan Forkopimda Lamongan, mitra deradikalisasi, Direktur Yayasan Lingkar Perdamaian Ali Fauzi, serta Wahono selaku pemilik pengolahan ikan UD Putra Kresna.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

Regional
Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Regional
Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Regional
Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Regional
Pengakuan Pelaku Pemerkosa Siswi SMP di Demak, Ikut Nafsu Lihat Korban Bersetubuh

Pengakuan Pelaku Pemerkosa Siswi SMP di Demak, Ikut Nafsu Lihat Korban Bersetubuh

Regional
Raih Peringkat 2 dalam Penghargaan EPPD 2023, Pemkab Wonogiri Diberi Gelar Kinerja Tinggi

Raih Peringkat 2 dalam Penghargaan EPPD 2023, Pemkab Wonogiri Diberi Gelar Kinerja Tinggi

Kilas Daerah
Imbas OTT Pungli, Polisi Geledah 3 Kantor di Kemenhub Bengkulu

Imbas OTT Pungli, Polisi Geledah 3 Kantor di Kemenhub Bengkulu

Regional
Sejak Dipimpin Nana Sudjana pada September 2023, Pemprov Jateng Raih 10 Penghargaan

Sejak Dipimpin Nana Sudjana pada September 2023, Pemprov Jateng Raih 10 Penghargaan

Regional
KM Bukit Raya Terbakar, Pelni Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa dan Terluka

KM Bukit Raya Terbakar, Pelni Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa dan Terluka

Regional
Keruk Lahar Dingin Marapi, Operator Eskavator Tewas Terseret Arus Sungai

Keruk Lahar Dingin Marapi, Operator Eskavator Tewas Terseret Arus Sungai

Regional
Kronologi Pria Bunuh Istri di Tuban, Serahkan Diri ke Polisi Usai Minum Racun Tikus

Kronologi Pria Bunuh Istri di Tuban, Serahkan Diri ke Polisi Usai Minum Racun Tikus

Regional
Nobar Indonesia Vs Korsel di Rumah Dinas Wali Kota Magelang, Ada Doorprize untuk 100 Orang Pertama

Nobar Indonesia Vs Korsel di Rumah Dinas Wali Kota Magelang, Ada Doorprize untuk 100 Orang Pertama

Regional
Umumkan Tak Mau Ikut Pileg via FB, Ketua DPC PDI-P Solok Dicopot dan Tersingkir di DPRD

Umumkan Tak Mau Ikut Pileg via FB, Ketua DPC PDI-P Solok Dicopot dan Tersingkir di DPRD

Regional
Warga di Klaten Tewas Diduga Dianiaya Adiknya, Polisi Masih Dalami Motifnya

Warga di Klaten Tewas Diduga Dianiaya Adiknya, Polisi Masih Dalami Motifnya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com