Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

159 Peserta Seleksi CPNS dari Blora Bakal Ikuti SKB di Solo

Kompas.com - 17/11/2021, 08:07 WIB
Aria Rusta Yuli Pradana,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BLORA, KOMPAS.com - Sebanyak 159 peserta seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) Kabupaten Blora, Jawa Tengah, dinyatakan lolos Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) pada tahap pertama.

Selanjutnya, mereka akan kembali bersaing dengan mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) yang pelaksanaannya akan dilaksanakan pada Selasa (23/11/2021).

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Blora Heru Eko Wiyono mengatakan, para peserta CPNS tersebut nantinya akan melakukan SKB di UPT Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta.

"Yang ikut tes 159 peserta. Lokasi tesnya di UNS, tanggal 23 November," ucap Heru saat ditemui Kompas.com di kantornya, Selasa (16/11/2021).

 

Heru menjelaskan, para peserta CPNS tersebut mayoritas merupakan masyarakat Blora sehingga pelaksanaannya secara serentak dilaksanakan pada satu lokasi ujian yang sama.

"Kebanyakan ya asli Blora, dan semua lokasi tesnya di UNS," kata dia.

Lebih lanjut, Heru mengimbau kepada para peserta tersebut untuk terus belajar supaya keinginan menjadi seorang abdi negara dapat terwujud.

Sebab, formasi yang tersedia saat ini sebagian besar merupakan formasi baru dan belum pernah ada sebelumnya.

"Karena untuk yang SKB sebenarnya itu kan dia harus belajar tentang apa yang kemarin dilamarnya itu, karena untuk jabatan-jabatan baru semua," terang dia.

 

Dia juga mengingatkan para peserta agar datang ke lokasi ujian lebih awal guna menghindari kendala-kendala menjelang ujian.

Selain itu, para peserta diharapkan untuk terus memperhatikan jadwal dan ketentuan pelaksanaan SKB yang telah disediakan oleh BKD Blora.

Sekadar diketahui, jumlah peserta SKD CPNS Kabupaten Blora sebanyak 2.406 pelamar, dengan kriteria yang memenuhi syarat sebanyak 1.844 peserta.

 

Setelah mengikuti SKD, terdapat 159 peserta yang lolos untuk kemudian mengikuti SKB.

Sedangkan, lowongan CPNS Kabupaten Blora yang tersedia hanya 68 formasi. Dengan rincian, 27 formasi untuk tenaga kesehatan, dan 41 formasi untuk tenaga teknis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Regional
Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Regional
Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Regional
Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Regional
2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

Regional
Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Regional
PKS Usulkan Anggota DPR Nasir Djamil Jadi Cawalkot Banda Aceh

PKS Usulkan Anggota DPR Nasir Djamil Jadi Cawalkot Banda Aceh

Regional
Tak Terima Ibunya Dihina, Pria di Riau Bunuh Istrinya

Tak Terima Ibunya Dihina, Pria di Riau Bunuh Istrinya

Regional
Sambut Indonesia Emas 2045, GP Ansor Gelar Acara Gowes Sepeda Jakarta-Bogor

Sambut Indonesia Emas 2045, GP Ansor Gelar Acara Gowes Sepeda Jakarta-Bogor

Regional
Pengadaan Kapal Fiktif Rp 23,6 Miliar, Pengusaha Cilegon Divonis 4 Tahun Penjara

Pengadaan Kapal Fiktif Rp 23,6 Miliar, Pengusaha Cilegon Divonis 4 Tahun Penjara

Regional
5 Pemandian Air Panas Magelang, Ada yang Buka 24 Jam

5 Pemandian Air Panas Magelang, Ada yang Buka 24 Jam

Regional
Terduga Pelaku Pembunuhan Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar Belum Tertangkap

Terduga Pelaku Pembunuhan Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar Belum Tertangkap

Regional
Motif Pembunuhan Mantan Istri di Kubu Raya, Korban Minta Rp 2,5 Juta dan Cekcok

Motif Pembunuhan Mantan Istri di Kubu Raya, Korban Minta Rp 2,5 Juta dan Cekcok

Regional
Soal Hibah Pembangunan Gedung Baru Senilai Rp 7,3 M, Kejari Blora: Gedung Sempit

Soal Hibah Pembangunan Gedung Baru Senilai Rp 7,3 M, Kejari Blora: Gedung Sempit

Regional
Miring Sejak 2018, Jembatan Dermaga Sei Nyamuk di Pulau Sebatik Ambruk

Miring Sejak 2018, Jembatan Dermaga Sei Nyamuk di Pulau Sebatik Ambruk

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com