Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita di Balik Foto Viral Kawasan Kumuh Vs Mewah di Bandung, Pengunggah Dicaci dan Diancam

Kompas.com - 17/11/2021, 05:32 WIB
Reni Susanti,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Novan Putra, warga asal Bandung, Jawa Barat, diancam usai mengunggah foto yang menggambarkan kawasan kumuh vs kawasan mewah di Bandung.

Foto itu diunggah di akun Twitter pribadinya @novanputraa pada 14 November 2021 dan hingga kini disukai 10.300 akun serta di-retweet 2.443 kali.

Baca juga: Sejarah Es Cendol Elizabeth, Kuliner Khas Bandung untuk Diplomasi

Foto yang diambil di Kawasan Bandung Utara (KBU) tersebut memperlihatkan bangunan tinggi berupa hotel dan apartemen megah dari sudut kawasan kumuh Kota Bandung.

Baca juga: Kereta Cepat Jakarta-Bandung Disebut Proyek Nanggung, Ini Penjelasan KCIC

Novan lalu menuliskan caption, "Benarkah Bandung itu indah? Sebuah gedung yg dijadikan objek jepretan terasa Mewah dari jauh namun bila dari sudut +- 50 meter. Semuanya berubah, kontras itu nyata adanya".

Kepada Kompas.com, Novan mengatakan bahwa dia merupakan pencinta fotografi.

Suatu hari saat tengah hunting foto, Novan melihat bangunan megah di sekitar kawasan kumuh Kota Bandung. Dia kemudian mengabadikan kondisi tersebut dengan kamera miliknya.

"Saya nge-tweet karena emang setiap hari saya tweet hasil jepretan saya di akun Twitter. Sampai akhirnya dua hari lalu saya tweet jepretan saya itu," ujar Novan saat dihubungi, Selasa (16/11/2021). 

Sehari setelah mengunggah foto itu, ramai DM masuk berupa makian agar foto itu dihapus. Bahkan, ada yang sempat mencoba meretas akun Twitter-nya.

"Saya tahu karena ada notif lewat e-mail. Dari situ saya enggak menanggapi atau balas DM mereka. Lebih ke malas sih," ucapnya sambil tertawa.

Namun, di balik kecaman, banyak pula yang memberikan dukungan.

"Banyak sekali notif masuk memberikan dukungan. Saya sebisa-bisa aja balas random," ungkap Novan yang juga pengusaha singkong keju ini.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Satreskrim Polres Merauke Tangkap Para Pelaku Jambret yang Beraksi di 6 Titik Berbeda

Satreskrim Polres Merauke Tangkap Para Pelaku Jambret yang Beraksi di 6 Titik Berbeda

Regional
Calon Bupati Independen di Aceh Utara Wajib Kantongi 18.827 Dukungan

Calon Bupati Independen di Aceh Utara Wajib Kantongi 18.827 Dukungan

Regional
Sudah Punya Tokoh Potensial, Partai Demokrat Belum Buka Penjaringan untuk Pilkada Semarang

Sudah Punya Tokoh Potensial, Partai Demokrat Belum Buka Penjaringan untuk Pilkada Semarang

Regional
Pergi ke Sawah, Pencari Rumput di Lampung Tewas Tersambar Petir

Pergi ke Sawah, Pencari Rumput di Lampung Tewas Tersambar Petir

Regional
Tentara Amerika Ditemukan Meninggal di Hutan Karawang, Diduga Terkena Serangan Jantung

Tentara Amerika Ditemukan Meninggal di Hutan Karawang, Diduga Terkena Serangan Jantung

Regional
Pelaku Pembunuhan Perempuan di Polokarto Sukoharjo Ternyata Mahasiswa, Terancam Penjara 20 Tahun

Pelaku Pembunuhan Perempuan di Polokarto Sukoharjo Ternyata Mahasiswa, Terancam Penjara 20 Tahun

Regional
Menteri PAN-RB: Ada 2,3 Juta Formasi PPPK, Terbesar dalam 10 Tahun Terakhir

Menteri PAN-RB: Ada 2,3 Juta Formasi PPPK, Terbesar dalam 10 Tahun Terakhir

Regional
Polisi Geledah Kantor Dinas Pertanian Bengkulu Tengah Terkait Dugaan Korupsi Puskeswan

Polisi Geledah Kantor Dinas Pertanian Bengkulu Tengah Terkait Dugaan Korupsi Puskeswan

Regional
Pencarian Dokter Wisnu yang Hilang di Perairan Lombok Tengah Diperpanjang

Pencarian Dokter Wisnu yang Hilang di Perairan Lombok Tengah Diperpanjang

Regional
Kinerja SPM Tetap Baik, Pemkot Tangerang Diapresiasi Kemendagri

Kinerja SPM Tetap Baik, Pemkot Tangerang Diapresiasi Kemendagri

Regional
Takut Ditangkap Warga, Pelaku Perampokan di Jambi Hamburkan Uang Rp 250 Juta Milik Korban ke Jalan

Takut Ditangkap Warga, Pelaku Perampokan di Jambi Hamburkan Uang Rp 250 Juta Milik Korban ke Jalan

Regional
Pelaku Perampokan Bersenjata Api di Toko Emas Blora Berhasil Ditangkap, Ternyata Komplotan Residivis

Pelaku Perampokan Bersenjata Api di Toko Emas Blora Berhasil Ditangkap, Ternyata Komplotan Residivis

Regional
Mantan Gubernur NTB Hadir dalam Sidang Pencemaran Nama Baik Tuduhan Perselingkuhan

Mantan Gubernur NTB Hadir dalam Sidang Pencemaran Nama Baik Tuduhan Perselingkuhan

Regional
Gerombolan Massa Tawuran di Perkampungan Magelang, Bawa Celurit dan Botol Kaca

Gerombolan Massa Tawuran di Perkampungan Magelang, Bawa Celurit dan Botol Kaca

Regional
Mantan Caleg di Pontianak Tipu Warga Soal Jual Beli Tanah Senilai Rp 2,3 Miliar

Mantan Caleg di Pontianak Tipu Warga Soal Jual Beli Tanah Senilai Rp 2,3 Miliar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com