Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anggaran Rp 5 Miliar untuk Sarana Golf yang Bikin DPRD Jember Tak Habis Pikir

Kompas.com - 13/11/2021, 05:33 WIB
Bagus Supriadi,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi


JEMBER, KOMPAS.com – Anggaran senilai Rp 5 Miliar untuk pembangunan sarana golf di Desa Glantangan, Kecamatan Tempurejo, Jember, menjadi sorotan masyarakat luas.

Warga meminta agar anggaran yang dimasukkan dalam Rencana APBD tahun anggaran 2022 itu dibatalkan.

Sebab, dinilai menyakiti masyarakat yang sedang mengalami keterpurukan karena pandemi Covid-19.

Selain itu, juga karena tidak berdampak langsung terhadap masyarakat Jember.

Lahan padang golf ini merupakan milik PTPN XI. Luasnya mencapai sekitar 50 hektar dengan jumlah 18 lubang (hole).

Baca juga: DPRD Jember Kritik Anggaran Rp 5 Miliar untuk Pembangunan Club House Lapangan Golf, Ini Alasannya

Padang golf ini resmi dibuka pada 2 November 1979 oleh Gubernur Jawa Timur saat itu, yakni Mohammad Noer.

Anggota DPRD Jember dari Fraksi Gabungan PAN, Demokrat, dan Golkar (Pandekar) Nyoman Aribowo menuturkan, nilai anggaran Rp 5 miliar itu cukup fantastis.

“Saya tidak habis pikir, apa latar belakang sampai Pemkab mengalokasikan Rp 5 M ke golf,” ujar Aribowo, Jumat (12/11/2021).

Sebab, lapangan golf tersebut merupakan milik PTPN XII yang seharusnya bisa mengembangkan bisnisnya sendiri.

Dia mengatakan, untuk menarik investor ke Jember, hal pertama yang harus dilakukan adalah membenahi proses perizinan usaha.

Seperti percepatan perizinan dan kenyamanan berinvestasi serta potensi berkembangnya bisnis itu sendiri.

Selain itu, memperhatikan keberlanjutan usaha, kenyamanan, dan keamanan bisnis.

Kemudian, dukungan dari warga terkait keberadaan investasi itu.

“Jadi, benahi dulu birokrasinya, iklim ekonomi dibuat menarik agar investor datang,”
ujar dia.

Dia menilai, meskipun lapangan golf dipercantik, kalau iklim bisnis tidak menarik, tetap tidak akan ada investor yang datang.

“Saya menilai ini agak dipaksakan, tidak ada landasan mendasar,” ucap dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Banjir Bandang di Musi Rawas Utara, 2 Korban Tewas, 1 Hilang

Banjir Bandang di Musi Rawas Utara, 2 Korban Tewas, 1 Hilang

Regional
Penduduk Pulau Tagulandang Dihantui Hujan Batu Pasir Gunung Ruang

Penduduk Pulau Tagulandang Dihantui Hujan Batu Pasir Gunung Ruang

Regional
Soal Dugaan Kekerasan Seksual di Kampusnya, BEM Undip: Banyak Korban Takut Bersuara

Soal Dugaan Kekerasan Seksual di Kampusnya, BEM Undip: Banyak Korban Takut Bersuara

Regional
Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup Sementara akibat Dampak Erupsi Gunung Ruang

Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup Sementara akibat Dampak Erupsi Gunung Ruang

Regional
Namanya Masuk Bursa Pilkada Solo, Gusti Bhre: Saya Fokus di Mangkunegaran Dulu

Namanya Masuk Bursa Pilkada Solo, Gusti Bhre: Saya Fokus di Mangkunegaran Dulu

Regional
Fakta Terkini Erupsi Gunung Ruang di Sitaro, Status Awas dan Soal Potensi Tsunami

Fakta Terkini Erupsi Gunung Ruang di Sitaro, Status Awas dan Soal Potensi Tsunami

Regional
Warga Terima Uang Ganti Rugi Dampak Pembangunan Bendungan Jragung, Ada yang Rp 120.000

Warga Terima Uang Ganti Rugi Dampak Pembangunan Bendungan Jragung, Ada yang Rp 120.000

Regional
PDI-P Solo Sebut 6 Orang Daftar Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pilkada Serentak 2024, 2 Sudah Lengkapi Berkas

PDI-P Solo Sebut 6 Orang Daftar Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pilkada Serentak 2024, 2 Sudah Lengkapi Berkas

Regional
Polres Merauke Tangkap Pelaku Pemerkosaan terhadap Mahasiswi

Polres Merauke Tangkap Pelaku Pemerkosaan terhadap Mahasiswi

Regional
Truk Rem Blong Terbalik di Kebumen, 6 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

Truk Rem Blong Terbalik di Kebumen, 6 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Balon Udara Berisi Mercon Teror Warga Magelang dan Klaten, Polda Jateng: Ada Ancaman Penjara

Balon Udara Berisi Mercon Teror Warga Magelang dan Klaten, Polda Jateng: Ada Ancaman Penjara

Regional
Banjir Lebong Bengkulu, Warga Terdampak Dihantui Krisis Air Bersih

Banjir Lebong Bengkulu, Warga Terdampak Dihantui Krisis Air Bersih

Regional
Perayaan Waisak 2024 di Candi Borobudur, Ini Rangkaian Acaranya

Perayaan Waisak 2024 di Candi Borobudur, Ini Rangkaian Acaranya

Regional
Puluhan Biksu Thudong Akan Jalan Kaki ke Candi Borobudur dan Muaro Jambi, Apa Tujuannya?

Puluhan Biksu Thudong Akan Jalan Kaki ke Candi Borobudur dan Muaro Jambi, Apa Tujuannya?

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com