KEDIRI, KOMPAS.com - Personel Detasemen Khusus (Densus) 88 Polri mengamankan sejumlah barang dalam penggeledahan sebuah rumah yang ditempati seorang terduga teroris di Kediri, Jawa Timur, Selasa (9/11/2021).
Dari rumah yang terletak di Jalan Sumatera Dusun Talun, Desa Gedangsewu, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri itu petugas membawa buku-buku hingga laptop atau komputer jinjing.
Hal itu sebagaimana diungkapkan oleh M Rojin selaku Kepala Dusun Talun, yang turut serta diundang menyaksikan penggeledahan itu.
Baca juga: Densus 88 Geledah Rumah di Kediri, Kepala Dusun: Pengontrak Jarang di Rumah, Tak Tahu Pekerjaannya
Rojin juga melihat sebuah senapan turut dikeluarkan dari rumah. Hanya saja dia tidak bisa memastikan itu jenis senjata api atau senapan angin.
"Kriterianya senjata api atau angin saya nggak tahu bedanya," kata Rojin dalam sambungan telepon, Selasa (9/11/2021).
Sebelumnya, petugas menggeledah rumah yang ditempati seseorang bernama Hariyanto Hamdan bersama anak istrinya.
Baca juga: Densus 88 Sita Barang-barang Ini dari Rumah Terduga Teroris di Gresik
Mereka tinggal di rumah tersebut baru 3 bulan lamanya, dengan cara menyewa dari seorang warga.
Penggeledahan itu berlangsung sekitar satu jam dimulai pada pukul 09.00 WIB.
Pada hari yang sama, Densus 88 juga menangkap terduga teroris di Gresik dan Bojonegoro.
Petugas juga mengamankan sejumlah barang dari hasil penggeledahan di rumah terduga teroris tersebut.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.