Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deputinya Ditangkap Terkait Kasus Korupsi, Kepala BP Batam Gelar Rapat Internal

Kompas.com - 28/10/2021, 18:51 WIB
Hadi Maulana,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

Kepala BP Batam Muhammad Rudi.DOK. BP Batam Kepala BP Batam Muhammad Rudi.
BATAM, KOMPAS.com - Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Muhammad Rudi enggan memberikan komentar terkait penangkapan Deputi Bidang Pengusahaan Sarana Usaha Badan Pengusahaan BP Batam, Syahril Japarin pada Rabu (27/10/2021) malam kemarin.

Penangkapan salah satu pejabat BP Batam ini, dilakukan oleh Tim penyidik Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Agung RI, sebagai tersangka kasus dugaan korupsi Perum Perindo periode 2016-2019

Dihubungi usai mengikuti kegiatan, Rudi pilih enggan mengomentari pertanyaan seputar penangkapan Deputi BP Batam tersebut.

Baca juga: Pejabat BP Batam Bantah Diperiksa Polisi karena Dugaan Pungli Jasa Pelabuhan

Secara singkat Rudi hanya menjelaskan bahwa saat ini pihaknya akan melakukan rapat terkait permasalahan tersebut di dalam internal institusi yang dipimpinnya.

"Nanti saja, nanti saya juga akan menggelar rapat jam 15.00 WIB di BP Batam," singkat Rudi melalui telepon, Kamis (28/10/2021).

Baca juga: Sejumlah Pejabat BP Batam Diperiksa Polisi

Untuk diketahui, Syahril Japarin yang diamankan juga menjabat sebagai Deputi IV BP Batam ini, membawahi beberapa Badan Usaha di antaranya, Badan Usaha Fasilitas dan Lingkungan, Badan Usaha Pelabuhan, Badan Usaha Bandar Udara, dan Rumah Sakit BP Batam, dan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Batam.

Saat ini pihak BP Batam tengah fokus pada lelang pengelolaan SPAM Batam, yang kini dibagi dalam dua pengelolaan yakni pengelola bagian hilir dan juga pengelola bagian hulu.

Sebagai informasi, proyek SPAM Batam saat ini dikelola oleh PT Moya Indonesia, sembari menunggu proses lelang yang saat ini kembali diulang mulai dari proses pendaftaran peserta lelang.

Soal lelang SPAM Batam, Rudi mengaku tugas itu masih bisa ditangani pihak BP Batam walau deputinya absen. 

"Terkait badan usaha yang dikelola Deputi IV termaksud SPAM Batam, kan masih ada Kepala BP," pungkas Rudi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ditagih Belanjaan Sembako Rp 45 Juta, IRT Pelaku Penipuan Maki Korban

Ditagih Belanjaan Sembako Rp 45 Juta, IRT Pelaku Penipuan Maki Korban

Regional
Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado Diperpanjang, Abu Vulkanik Gunung Ruang Ganggu Penerbangan

Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado Diperpanjang, Abu Vulkanik Gunung Ruang Ganggu Penerbangan

Regional
Hujan Disertai Angin di Semarang, Puluhan Rumah Roboh dan Pohon Tumbang

Hujan Disertai Angin di Semarang, Puluhan Rumah Roboh dan Pohon Tumbang

Regional
Sambut HUT Ke-76 Provinsi Sumut, Pj Gubernur Hassanudin: Momen Ini Jadi Ajang Evaluasi dan Introspeksi

Sambut HUT Ke-76 Provinsi Sumut, Pj Gubernur Hassanudin: Momen Ini Jadi Ajang Evaluasi dan Introspeksi

Regional
Korban Banjir di Lebong Bengkulu Butuhkan Air Bersih dan Pangan

Korban Banjir di Lebong Bengkulu Butuhkan Air Bersih dan Pangan

Regional
Terjerat Kasus Fidusia, Seorang PNS di Salatiga Ditangkap Polisi

Terjerat Kasus Fidusia, Seorang PNS di Salatiga Ditangkap Polisi

Regional
Kakek yang Hilang di Pantai Rogan Flores Timur Ditemukan Meninggal Dunia

Kakek yang Hilang di Pantai Rogan Flores Timur Ditemukan Meninggal Dunia

Regional
Perampok Bersenjata Api yang Gasak Toko Emas di Blora Masih Buron

Perampok Bersenjata Api yang Gasak Toko Emas di Blora Masih Buron

Regional
Dugaan Dosen Joki di Untan Pontianak, Mahasiswa Tidak Kuliah tapi Tetap Dapat Nilai

Dugaan Dosen Joki di Untan Pontianak, Mahasiswa Tidak Kuliah tapi Tetap Dapat Nilai

Regional
Lebaran Kelar, Harga Bumbu Dapur Terus Melambung di Lampung

Lebaran Kelar, Harga Bumbu Dapur Terus Melambung di Lampung

Regional
Dendam dan Sakit Hati Jadi Motif Pembunuhan Wanita Penjual Emas di Kapuas Hulu

Dendam dan Sakit Hati Jadi Motif Pembunuhan Wanita Penjual Emas di Kapuas Hulu

Regional
Kerangka Manusia Kenakan Sarung dan Peci Ditemukan di Jalur Pendakian Gunung Slamet Tegal, seperti Apa Kondisinya?

Kerangka Manusia Kenakan Sarung dan Peci Ditemukan di Jalur Pendakian Gunung Slamet Tegal, seperti Apa Kondisinya?

Regional
Bupati Purworejo Temui Sri Sultan, Bahas soal Suplai Air Bandara YIA

Bupati Purworejo Temui Sri Sultan, Bahas soal Suplai Air Bandara YIA

Regional
Prabowo Minta Pendukungnya Batalkan Aksi Damai di MK Hari Ini, Gibran: Kita Ikuti Aja Arahannya

Prabowo Minta Pendukungnya Batalkan Aksi Damai di MK Hari Ini, Gibran: Kita Ikuti Aja Arahannya

Regional
Pimpin Apel Bulanan Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan Apresiasi hingga Ajak Pegawai Berinovasi

Pimpin Apel Bulanan Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan Apresiasi hingga Ajak Pegawai Berinovasi

Kilas Daerah
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com