KOMPAS.com - Polisi di Pekanbaru, Riau, memburu pria berinisial FR, warga Jakarta, yang diduga merupakan pemilik dua situs judi online AFK77.ORG dan Jaya89.NET.
Dari penyelidikan sementara polisi, FR memiliki 5.000 nomor ponsel yang setiap hari dikirimkan ke pekerjanya di Pekanbaru.
Baca juga: Kronologi Pria Tewas Dibakar Massa Usai Dituduh Mencuri Motor di Bangkalan, Polisi Tangkap 2 Orang
Nomor-nomor itu lalu akan dihubungi dan dirayu oleh para operator situs atau telemarketing untuk berjudi. Polisi pun masih menyelidiki asal ribuan nomor itu.
"Sebanyak 49 orang telemarketing ini tugasnya merayu, mengajak targetnya untuk bermain judi online. Mereka menghubungi costumer dan menawarkan situs AFK77 dan Jaya89, agar memasang taruhan judi online. Jadi, pelaku FR setiap harinya mengirim 5.000 nomor ponsel ke pekerjanya dan dihubungi oleh telemarketing," kata Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Riau Kombes Teddy Ristiawan, Senin (18/10/2021).
Baca juga: Polisi Gerebek Tempat Judi Online di Pekanbaru, 59 Orang Ditangkap
Dalam penggerebekan itu, polisi amankan 59 orang karyawan yang bertugas menjadi telemarketing.
"Mereka baru beroperasi dan berhasil kita ungkap berkat dukungan teknologi pada Sabtu, 16 Oktober 2021," ujar Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Riau Kombes Teddy Ristiawan, Senin (18/10/2021).
Untuk mengoperasikan kantor situs judi online itu FR merekrut 49 orang. Sebagain orang bertugas sebagai telemarketing, lalu 6 orang sebagai costumer service (CS), 1 orang admin, 1 orang petugas sekuriti, dan 2 pelaku lainnya selaku OB.
Baca juga: Pemilik Situs Judi Online di Pekanbaru Dapat Rp 20 Juta Sehari
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.