Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Angin Kencang Terjang Luwu Utara, 2 Rumah Rusak dan 1 Orang Terluka

Kompas.com - 18/10/2021, 07:14 WIB
Amran Amir,
Dony Aprian

Tim Redaksi

LUWU UTARA, KOMPAS.com -  Sebanyak dua rumah mengalami kerusakan akibat hujan deras disertai angin kencang di Kecamatan Malangke Barat, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Minggu (17/10/2021) malam.

Camat Malangke Barat Sulpiadi mengatakan, peristiwa angin kencang juga mengakibatkan satu orang terluka.

“Pohon tumbang menimpa rumah warga milik Aldi Kadri (43), warga Dusun Tompe, Desa Pengkajoang. Dalam rumah tersebut ada empat orang penghuni, salah satunya Alkadri mengalami luka-luka,” kata Sulpiadi saat dihubungi wartawan, Minggu.

Baca juga: Hujan Disertai Angin Kencang Landa Madiun, 3 Rumah Roboh

Sulpiadi menambahkan, warga yang mengalami luka dibawa ke Puskesmas Malangke Barat untuk menjalani perawatan medis.

“Aldi Kadri mengalami luka dan diantar langsung kades Pengkajoang ke puskesmas dan saat ini sementara ditangani dokter dan menunggu observasi karena pasien masih muntah-muntah,” ucap Sulpiadi.

Kerusakan rumah akibat angin kencang juga terjadi di Desa Wara, yaitu rumah milik Hade (55) di Dusun Teppo tertimpa pohon aren.

“Rumah korban terbuat dari dinding batu bata dan kondisinya rusak berat. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa saat kejadian,” ujar Sulpiadi.

Kejadian hujan deras disertai angin kencang juga terjadi 3 hari lalu yakni di Kecamatan Masamba, Kamis (14/10/2021). Sebanyak 14 unit rumah warga di Perumahan Griya Cendana, Kelurahan Bone Tua, mengalami kerusakan parah.

Baca juga: Listrik 266 Rumah di Pinrang Masih Padam akibat Angin Kencang

Personel TRC BPBD Kabupaten Luwu Utara langsung bergerak cepat melakukan asesmen kaji cepat, serta memberikan penanganan darurat terhadap warga yang atap rumahnya mengalami kerusakan.

“TRC BPBD langsung bergerak cepat ke lokasi kejadian dan melakukan asesmen kaji cepat. Dari hasil asesmen tersebut, 14 unit rumah yang atap rumahnya terbang terbawa angin langsung diberikan bantuan terpal untuk penangan darurat bagi rumah yang terdampak,” ujar  Kalaksa BPBD Luwu Utara, Muslim Muhtar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rumah Terbakar di Kampar, Korban Sempat Selamatkan Sepeda Motor Saat Tabung Gas Meledak

Rumah Terbakar di Kampar, Korban Sempat Selamatkan Sepeda Motor Saat Tabung Gas Meledak

Regional
Berpotensi Jadi Tersangka, Polisi Buru Sopir Bus ALS yang Tewaskan 1 Penumpang di Agam

Berpotensi Jadi Tersangka, Polisi Buru Sopir Bus ALS yang Tewaskan 1 Penumpang di Agam

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
[POPULER NUSANTARA] Penemuan Kerangka Manusia di Gunung Slamet | Penipuan Katering Buka Puasa di Masjid Sheikh Zayed

[POPULER NUSANTARA] Penemuan Kerangka Manusia di Gunung Slamet | Penipuan Katering Buka Puasa di Masjid Sheikh Zayed

Regional
4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

4.299 Hektare Sawah Gagal Panen Selama Banjir Demak, Produksi Beras Terancam Menurun Tahun Ini

Regional
Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Curhat Korban Penipuan Katering Masjid Syeikh Zayed, Pelaku Orang Dekat dan Bingung Lunasi Utang

Regional
Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup hingga Besok

Regional
Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Calon Gubernur-Wagub Babel Jalur Perseorangan Harus Kumpulkan 106.443 Dukungan

Regional
Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Keuchik Demo di Kantor Gubernur Aceh, Minta Masa Jabatannya Ikut Jadi 8 Tahun

Regional
Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Hilang sejak Malam Takbiran, Wanita Ditemukan Tewas Tertutup Plastik di Sukoharjo

Regional
Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Diduga Janjikan Rp 200.000 kepada Pemilih, Caleg di Dumai Bakal Diadili

Regional
39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

39 Perusahaan Belum Bayar THR Lebaran, Wali Kota Semarang: THR Kewajiban

Regional
Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Gadaikan Motor Teman demi Kencan dengan Pacar, Pri di Sumbawa Dibekuk Polisi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com