Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

PON XX Segera Berakhir, Disorda Papua Siapkan Tim untuk Rawat Venue

Kompas.com - 13/10/2021, 15:17 WIB
A P Sari,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Menurut Lukas, investasi tersebut penting untuk membangun putra dan putri Papua sebagai atlet berkarakter juara serta pantang menyerah untuk mencapai hasil yang diinginkan.

Orang nomor satu di Bumi Cendrawasih tersebut juga menyadari bahwa banyak bakat alamiah yang dimiliki putra dan putri Papua di bidang olahraga.

Baca juga: Klasemen Medali PON XX Papua: Papan Atas Tak Berubah, Jabar Masih Memimpin

“Adanya infrastruktur olahraga yang memadai tentu akan melahirkan generasi emas Papua di bidang olahraga,” sebut Lukas.

Terkait pemanfaatan venue PON sebelumnya juga telah disinggung Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat meresmikan tujuh venue pertandingan di Istora Papua Bangkit.

Tak hanya Jokowi, ide tersebut turut didukung Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali serta sejumlah pengurus cabang olahraga (cabor).

Salah satunya adalah Ketua Umum (Ketum) PB Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Luhut Binsar Pandjaitan. Ia mendukung pelaksanaan kejuaraan nasional (kejurnas) atau kompetisi internasional digelar di Papua pada tahun-tahun berikutnya.

Lebih lanjut, Lukas menjelaskan bahwa perhelatan PON XX Papua juga dimaksudkan sebagai salah satu langkah percepatan pembangunan di Papua.

Baca juga: PON XX Papua 2021, Harapan Emma Tahapary kepada Pemecah Rekor Atletiknya

“Terbukti selain pembangunan venue olahraga dengan adanya PON XX Papua, infrastruktur publik serta perputaran roda ekonomi masyarakat Papua juga bertambah,” ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com