Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Gelapkan 21 Ponsel Kreditan, Kurir di Kulon Progo Dilaporkan ke Polisi

Kompas.com - 11/10/2021, 06:46 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Penjual ponsel di Kabupaten Kulon Progo, Wagino (37), melaporkan seorang kurir yang bekerja untuknya, P (22), ke polisi.

Kurir tersebut diduga melakukan penggelapan dan penipuan terhadap 21 barang dagangan Wagino.

Kepala Subbagian Humas Kepolisian Resor Kulon Progo Iptu Nengah Jeffry Prana Widyana mengatakan, si kurir awalnya diminta Wagino untuk mengantar ponsel pesanan pembeli.

Namun, barang tersebut tak pernah sampai kepada pembeli.

Baca juga: Kurir Gelapkan 21 Handphone, Barang Tak Sampai Pembeli Padahal Kreditan, Penjual Rugi Rp 62 Juta

Ponsel-ponsel terdiri dari beragam merek. Rentang harganya antara Rp 2 juta hingga Rp 4 juta. Konsumen membeli ponsel itu secara kredit.

“Wagino melaporkan P atas dugaan penipuan dan penggelapan,” ujar Jeffry, Sabtu (9/10/2021).

Akibat perbuatan terduga pelaku, warga Kalurahan Kedungsari, Kapanewon Pengasih, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, tersebut mengalami kerugian mencapai Rp 62 juta.

Baca juga: Sebulan Melarikan Diri, Kurir Toko yang Gelapkan 7 Kg Emas Batangan Akhirnya Ditangkap

 

Modus terduga pelaku

Ilustrasi ponsel di saku.UNSPLASH/EUGENE CHYSTIAKOV Ilustrasi ponsel di saku.

Jeffry menjelaskan, dugaan kasus penggelapan dan penipuan ini terkuak setelah hampir satu tahun.

P diduga memalsukan surat perjanjian kredit ponsel supaya Wagino percaya.

Sedikitnya ada 12 lembar surat perjanjian fiktif yang diduga dibuat oleh warga Kalurahan Tawangsari, Kapanewon Pengasih, Kulon Progo, itu.

Baca juga: Gelapkan Dana BLT, Seorang Kepala Desa Malah Mengaku Dirampok

Jeffry menerangkan, pada 20 November 2020 lalu, Wagino menawarkan pekerjaan ini kepada P.

Wagino mengaku percaya pada P untuk mengantarkan ponsel pesanan pembeli ke berbagai tempat.

Mayoritas pembeli merupakan warga Kulon Progo.

Baca juga: Pria Ini Mengaku Dibegal ke Polisi agar Tidak Ketahuan Gelapkan Uang Perusahaan untuk Berjudi

“HP yang diantarkan oleh terlapor tidak pernah sampai kepada pembeli," ucap Jeffry.

Merasa ditipu, Wagino akhirnya melaporkan P ke Kepolisian Sektor Pengasih.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Yogyakarta, Dani Julius Zebua | Editor: Aprillia Ika)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pilkada Kabupaten Semarang, Belum Ada Partai yang Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati

Pilkada Kabupaten Semarang, Belum Ada Partai yang Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati

Regional
Protes, Pria Berjas dan Berdasi di Palembang Mandi di Kubangan Jalan Rusak

Protes, Pria Berjas dan Berdasi di Palembang Mandi di Kubangan Jalan Rusak

Regional
Sebuah Mobil Terlibat Kecelakaan dengan 4 Motor, Awalnya Gara-gara Rem Blong

Sebuah Mobil Terlibat Kecelakaan dengan 4 Motor, Awalnya Gara-gara Rem Blong

Regional
Rektor Unpatti Bantah Aksi Mahasiswa, Jamin Ada Ruang Aman di Kampus

Rektor Unpatti Bantah Aksi Mahasiswa, Jamin Ada Ruang Aman di Kampus

Regional
Terjadi Lagi, Rombongan Pengantar Jenazah Cekcok dengan Warga di Makassar

Terjadi Lagi, Rombongan Pengantar Jenazah Cekcok dengan Warga di Makassar

Regional
Berhenti di Lampu Merah Pantura, Petani di Brebes Tewas Jadi Korban Tabrak Lari

Berhenti di Lampu Merah Pantura, Petani di Brebes Tewas Jadi Korban Tabrak Lari

Regional
Wisuda di Unpatti Diwarna Demo Bisu Mahasiswa Buntut Kasus Dugaan Pelecehan Seksual Dosen FKIP

Wisuda di Unpatti Diwarna Demo Bisu Mahasiswa Buntut Kasus Dugaan Pelecehan Seksual Dosen FKIP

Regional
Pemkab Kediri Bangun Pasar Ngadiluwih Awal 2025, Berkonsep Modern dan Wisata Budaya

Pemkab Kediri Bangun Pasar Ngadiluwih Awal 2025, Berkonsep Modern dan Wisata Budaya

Regional
Ambil Formulir di 5 Partai Politik, Sekda Kota Ambon: Saya Serius Maju Pilkada

Ambil Formulir di 5 Partai Politik, Sekda Kota Ambon: Saya Serius Maju Pilkada

Regional
Banjir Kembali Terjang Pesisir Selatan Sumbar, Puluhan Rumah Terendam

Banjir Kembali Terjang Pesisir Selatan Sumbar, Puluhan Rumah Terendam

Regional
Sering Diteror Saat Mencuci di Sungai, Warga Tangkap Buaya Muara Sepanjang 1,5 Meter

Sering Diteror Saat Mencuci di Sungai, Warga Tangkap Buaya Muara Sepanjang 1,5 Meter

Regional
Ditunjuk PAN, Bima Arya Siap Ikut Kontestasi Pilkada Jabar 2024

Ditunjuk PAN, Bima Arya Siap Ikut Kontestasi Pilkada Jabar 2024

Regional
Diduga Depresi Tak Mampu Cukupi Kebutuhan Keluarga, Pria di Nunukan Nekat Gantung Diri, Ditemukan oleh Anaknya Sendiri

Diduga Depresi Tak Mampu Cukupi Kebutuhan Keluarga, Pria di Nunukan Nekat Gantung Diri, Ditemukan oleh Anaknya Sendiri

Regional
Sikapi Pelecehan Seksual di Kampus, Mahasiswa Universitas Pattimura Gelar Aksi Bisu

Sikapi Pelecehan Seksual di Kampus, Mahasiswa Universitas Pattimura Gelar Aksi Bisu

Regional
Isi BBM, Honda Grand Civic Hangus Terbakar di SPBU Wonogiri, Pemilik Alami Luka Bakar

Isi BBM, Honda Grand Civic Hangus Terbakar di SPBU Wonogiri, Pemilik Alami Luka Bakar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com