Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Truk Tabrak Pohon di Pacitan, Kondisi Sopir Kritis Terjepit Bodi Kendaraan

Kompas.com - 04/10/2021, 19:38 WIB
Slamet Widodo,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

PACITAN,KOMPAS.com - Kendaraan pengangkut jenis truk bermuatan berat mengalami kecelakaan tunggal menabrak pohon di Pacitan, Jawa Timur, Senin (4/10/2021).  

Dalam kecelakaan tunggal tersebut, satu awak truk mengalami luka ringan dan kondisinya membaik, sedangkan sopir truk kondisisnya kritis akibat terjepit.

“Kami menerima laporan dari warga bahwa ada kecelakaan tunggal, dan langsung kami tindak lanjut,” ujar anggota satlantas Polres Pacitan Aiptu Yani Agus Siswanto di kawasan polres Pacitan, Senin.

Baca juga: Tersambar Kereta Api di Surabaya, Bocah 8 Tahun Tak Sadarkan Diri

Kecelakaan tunggal ini terjadi di jalur Pacitan-Ponorogo, yang berada di desa Gemaharjo, Kecamatan Tegalombo, Pacitan.  

Proses evakuasi yang dilakukan petugas dibantu warga berlangsung  dramatis karena korban terjepit di bagian kemudi truk.

“Proses evakuasi korban membutuhkan waktu sekitar satu jam, karena kondisi sopir terjepit bodi truk,” terang Agus.

Ia menuturkan, kecelakaan itu bermula ketika truk sarat muatan yang dikemudikan korban berinisial RF melaju kencang dari arah Kabupaten Ponorogo menuju Kabupaten Pacitan.

Ketika kondisi jalan turunan dan menikung, sopir kehilangan kendali sehingga truk keluar jalur dan akhirnya menabrak pohon.

Sopir dan awak truk tersebut merupakan warga kabupaten Kediri, Jawa Timur.

Baca juga: Cuaca Ekstrem, Empat Penambang Timah Tradisional Jadi Korban Sambaran Petir

Akibat kecelakaan tersebut, sopir truk yang terjepit mengalami luka serius dan dinyatakan kritis.

Saat ini sopir yang bersangkutan masih menjalani perawatan medis.

“Kenek selamat, dan luka ringan, karena berhasil lompat keluar ketika truk mulai kehilangan kendali,” kata Agus. 

Kasus kecelakaan tersebut saat ini ditangani unit Satlantas Polres Pacitan. 

Kerugian akibat peristiwa itu ditaksir mencapai Rp 30 juta. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Imigrasi Tangkap 19 WN Papua Nugini yang Langgar Aturan dalam 4 Bulan

Imigrasi Tangkap 19 WN Papua Nugini yang Langgar Aturan dalam 4 Bulan

Regional
Pria di Sumbawa Cabuli Anak Tetangga, Ditangkap Usai 2 Bulan Sembunyi di Lombok

Pria di Sumbawa Cabuli Anak Tetangga, Ditangkap Usai 2 Bulan Sembunyi di Lombok

Regional
Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apa Pun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Regional
Isak Tangis Keluarga di Makam Eks Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Isak Tangis Keluarga di Makam Eks Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Regional
Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Regional
Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Regional
Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Regional
Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Regional
Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Regional
2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

Regional
Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com