Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perpustakaan Bung Karno di Blitar Akan Miliki Gedung Teater, Ini Fungsinya...

Kompas.com - 01/10/2021, 23:38 WIB
Asip Agus Hasani,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

BLITAR, KOMPAS.com - Perpustakaan Bung Karno di Kompleks Makam Presiden Soekarno di Kota Blitar akan memiliki gedung teater sebagai ruang aktualisasi pemikiran Sang Proklamator.

Kepala Perpustakaan Nasional Muhammad Syarif Bando mengatakan, pembangunan gedung baru yang berfungsi sebagai ruang teater di Perpustakaan Bung Karno telah sampai tahap akhir.

Syarif mengatakan, sekitar setengah dari kapasitas gedung empat lantai itu akan digunakan sebagai ruang teater yang bisa dijadikan wadah aktualisasi pemikiran Presiden pertama Indonesia Soekarno.

"Gedung teater itu akan menjadi tempat bagi masyarakat untuk mengaktualisasikan pemikiran Bung Karno melalui pidato, pertunjukan musik, teater, dan lain sebagainya," ujar Syarif di Blitar, Jumat (1/10/2021).

Kata Syarif, pembangunan gedung teater tersebut dimaksudkan sebagai salah satu upaya mendorong generasi muda menginternalisasikan pemikiran Bung Karno dan selanjutnya mengaktualisasikannya dalam karya seni.

Menurutnya, banyak pemikiran Bung Karno yang masih sangat relevan dengan situasi dan tantangan zaman. Sehingga rakyat Indonesia khususnya generasi muda seharusnya mempelajari pemikirannya.

Baca juga: Turun dari PPKM Level 4 ke 1 dalam 3 Pekan, Penanganan Covid-19 di Kota Blitar Diapresiasi Menko Luhut

"Pemikiran beliau ini sangat dikagumi dan diikuti oleh masyarakat tidak hanya di dalam negeri tapi juga di berbagai bangsa di dunia," jelasnya.

Lebih khusus, lanjutnya, pemikiran Bung Karno telah memberi inspirasi bagi sejumlah bangsa lain dalam membangun kehidupan sosial dan politik mereka.

Oleh karena itu, ujar Syarif, sudah seharusnya bangsa Indonesia memahami pemikiran Bung Karno.

"Bung Karno itu tokoh dunia yang sangat disegani bangsa-bangsa lain. Maka tidak berlebihan jika bangsa kita terutama generasi muda harus memahami pemikiran beliau," ujarnya.

Syarif mengatakan, di gedung tersebut juga akan menampilkan video pidato Bung Karno di sejumlah forum kawasan dan dunia.

Selain itu, koleksi orasi ilmiah Bung Karno saat menerima 26 gelar doktor honoris causa dari sejumlah universitas di dalam dan luar negeri.

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Kabut Asap di Riau Mereda, Pemprov Cabut Status Siaga Karhutla

Kabut Asap di Riau Mereda, Pemprov Cabut Status Siaga Karhutla

Regional
Ditinggal 15 Menit, Bocah 4 Tahun di Pemalang Sedang Tidur Hilang Misterius

Ditinggal 15 Menit, Bocah 4 Tahun di Pemalang Sedang Tidur Hilang Misterius

Regional
Pasien Rabies di Dompu Meninggal, Idap Gejala Takut Air dan Cahaya

Pasien Rabies di Dompu Meninggal, Idap Gejala Takut Air dan Cahaya

Regional
Melawan Saat Ditangkap, 2 Perampok Bersenjata Api di Riau Ditembak

Melawan Saat Ditangkap, 2 Perampok Bersenjata Api di Riau Ditembak

Regional
Penggugat Rp 204 Triliun soal Batas Usia Capres-Cawapres: Kalau Damai, Ada Hal yang Dipenuhi

Penggugat Rp 204 Triliun soal Batas Usia Capres-Cawapres: Kalau Damai, Ada Hal yang Dipenuhi

Regional
“ICS Blang Adoe untuk Rohingya, lalu Kami Tinggal di Mana?”

“ICS Blang Adoe untuk Rohingya, lalu Kami Tinggal di Mana?”

Regional
2 Senjata Tradisional Maluku, Salah Satunya Parang Salawaku

2 Senjata Tradisional Maluku, Salah Satunya Parang Salawaku

Regional
Terapkan Kabupaten/Kota Sehat, Bandung Barat Raih Penghargaan Swasti Saba Wistara

Terapkan Kabupaten/Kota Sehat, Bandung Barat Raih Penghargaan Swasti Saba Wistara

Regional
Mantan Pangdam XIV Hasanuddin Pimpin TPD Ganjar-Mahfud di Sultra

Mantan Pangdam XIV Hasanuddin Pimpin TPD Ganjar-Mahfud di Sultra

Regional
Antisipasi Hoaks dan Isu SARA di Bima, Polisi Bentuk Satgas Siber

Antisipasi Hoaks dan Isu SARA di Bima, Polisi Bentuk Satgas Siber

Regional
Curhat Produsen Tahu di Kota Semarang, Harga Kedelai Naik Bikin Omzet Berkurang

Curhat Produsen Tahu di Kota Semarang, Harga Kedelai Naik Bikin Omzet Berkurang

Regional
Kecewa Penetapan UMK 2024, Buruh di Banten Ancam Mogok Massal

Kecewa Penetapan UMK 2024, Buruh di Banten Ancam Mogok Massal

Regional
160 SPBU 'Nakal' di Jateng-DIY Disanksi Pertamina, Penyaluran BBM Subsidi Tidak Tepat Sasaran

160 SPBU "Nakal" di Jateng-DIY Disanksi Pertamina, Penyaluran BBM Subsidi Tidak Tepat Sasaran

Regional
Sebelum Meninggal, Eks Wali Kota Batu Eddy Rumpoko Mengeluh Sakit sejak 26 November

Sebelum Meninggal, Eks Wali Kota Batu Eddy Rumpoko Mengeluh Sakit sejak 26 November

Regional
Tidak Punya Dana, 1.621 Honorer di Lhokseumawe Diberhentikan

Tidak Punya Dana, 1.621 Honorer di Lhokseumawe Diberhentikan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com