Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warung di Kawasan Perbelanjaan Kediri Hangus Terbakar, Pemilik Rugi Rp 50 Juta

Kompas.com - 29/09/2021, 19:05 WIB
M Agus Fauzul Hakim,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi


KEDIRI, KOMPAS.com - Sebuah warung di kawasan perbelanjaan Jalan HOS Cokroaminoto, Kota Kediri, Jawa Timur, hangus terbakar pada Rabu (29/9/2021).

Akibat peristiwa itu, Badrus Zaman (58), pemilik warung minuman tradisional dilaporkan merugi hingga Rp 50 juta.

Meski tidak ada korban jiwa, kebakaran tersebut sempat membuat kepanikan warga di sekitar lokasi kejadian.

Baca juga: Motif Pembunuhan Remaja Putri di Kediri, Pacar Bingung karena Korban Mengaku Hamil

Jalur lalu lintas di kawasan itu juga sempat ditutup untuk mempermudah pemadaman api yang dilakukan oleh petugas damkar.

Kepala Sub Bagian Humas Polres Kediri Kota Iptu Henri Mudi Yuwono mengatakan, kebakaran tersebut pertama kali diketahui oleh Kholifatu Rosida, tetangga toko.

"Awalnya saksi melihat kepulan asap dari bagian atap toko," kata Henri dalam keterangan tertulisnya.

Tetangga tersebut lantas memberitahukannya kepada pemilik toko, Badrus, diikuti dengan kedatangannya ke toko.

Badrus langsung mendobrak pintu toko untuk masuk dan ternyata di bagian dalam itu api sudah mulai membesar.

"Saksi lalu menghubungi damkar supaya tidak merembet ke bangunan yang lain," lanjut Henri.

Baca juga: Semangat Nenek Berusia 99 Tahun di Kediri Ikut Vaksinasi Covid-19, Dapat Apresiasi Bupati

Dari peristiwa itu, kepolisian masih menyelidiki penyebab terjadinya kebakaran.

Adapun beberapa barang turut diamankan, di antaranya sebuah tabung gas yang gosong serta sebuah kompor gas yang ringsek.

"Kerugian materiil Rp 50 juta," ucapnya. 

Sementara itu Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemadam Kebakaran Kota Kediri Fanni Eryanto mengatakan, pihaknya mengerahkan tiga unit damkar untuk mengatasi kebakaran tersebut.

Fanni mengimbau kepada masyarakat agar senantiasa waspada dan mengantisipasi terjadinya kebakaran, misalnya dengan mengecek berkala instalasi listrik.

"Juga mengecek kompor kalau hendak bepergian," lanjutnya.

Adapun jika terjadi peristiwa kebakaran di wilayah Kota Kediri, kata Fanni, masyarakat bisa menghubungi nomor telepon 0354113. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Misteri Pembunuhan Ibu dan Anaknya di Palembang, Ada Pisau Berlumurah Darah dan Sandal di TKP

Misteri Pembunuhan Ibu dan Anaknya di Palembang, Ada Pisau Berlumurah Darah dan Sandal di TKP

Regional
Bertemu Pembunuh Ibu dan Kakaknya, Bocah di Palembang Telepon Ayah Sambil Ketakutan

Bertemu Pembunuh Ibu dan Kakaknya, Bocah di Palembang Telepon Ayah Sambil Ketakutan

Regional
Anggota Polres Yahukimo Bripda OB Meninggal Dianiaya OTK

Anggota Polres Yahukimo Bripda OB Meninggal Dianiaya OTK

Regional
Mantan Ketua KONI Tersangka Korupsi Dana Hibah Ditahan Kejati Sumsel

Mantan Ketua KONI Tersangka Korupsi Dana Hibah Ditahan Kejati Sumsel

Regional
26 Pekerja Migran Asal NTT Meninggal di Luar Negeri dalam 4 Bulan

26 Pekerja Migran Asal NTT Meninggal di Luar Negeri dalam 4 Bulan

Regional
Perincian Sanksi untuk ASN di Semarang apabila Bolos di Hari Pertama Kerja Usai Lebaran 2024

Perincian Sanksi untuk ASN di Semarang apabila Bolos di Hari Pertama Kerja Usai Lebaran 2024

Regional
127 Perusahaan di Jateng Bermasalah soal THR, Paling Banyak Kota Semarang

127 Perusahaan di Jateng Bermasalah soal THR, Paling Banyak Kota Semarang

Regional
Kisah Jumadi, Mudik Jalan Kaki 4 Hari 4 Malam dari Jambi ke Lubuk Linggau karena Upah Kerja Tak Dibayar

Kisah Jumadi, Mudik Jalan Kaki 4 Hari 4 Malam dari Jambi ke Lubuk Linggau karena Upah Kerja Tak Dibayar

Regional
Gagalkan Aksi Pencurian hingga Terjungkal, Karyawan Alfamart di Semarang Naik Jabatan

Gagalkan Aksi Pencurian hingga Terjungkal, Karyawan Alfamart di Semarang Naik Jabatan

Regional
Pimpin Apel Usai Cuti Lebaran, Pj Gubernur Sumut: Kehadiran ASN Pemprov Sumut 99,49 Persen

Pimpin Apel Usai Cuti Lebaran, Pj Gubernur Sumut: Kehadiran ASN Pemprov Sumut 99,49 Persen

Regional
Kakek di Kupang Ditangkap Usai Todongkan Senjata Laras Panjang ke Istrinya

Kakek di Kupang Ditangkap Usai Todongkan Senjata Laras Panjang ke Istrinya

Regional
Menyoal Ditetapkannya Anandira, Istri Anggota TNI, sebagai Tersangka Usai Bongkar Dugaan Perselingkuhan Suami

Menyoal Ditetapkannya Anandira, Istri Anggota TNI, sebagai Tersangka Usai Bongkar Dugaan Perselingkuhan Suami

Regional
Penampungan Minyak Mentah di Blora Terbakar, Pemkab Segera Ambil Sikap dengan Pertamina

Penampungan Minyak Mentah di Blora Terbakar, Pemkab Segera Ambil Sikap dengan Pertamina

Regional
Ternyata, Sopir Bus ALS yang Tewaskan 1 Orang Kabur Usai Kecelakaan

Ternyata, Sopir Bus ALS yang Tewaskan 1 Orang Kabur Usai Kecelakaan

Regional
Dosen Universitas Pattimura yang Diduga Lecehkan Mahasiswi Belum Diperiksa, Begini Penjelasan Polisi

Dosen Universitas Pattimura yang Diduga Lecehkan Mahasiswi Belum Diperiksa, Begini Penjelasan Polisi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com