Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Kriket DKI Jakarta Sabet 2 Emas PON XX Papua

Kompas.com - 29/09/2021, 18:28 WIB
Dhias Suwandi,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

JAYAPURA, KOMPAS.com - Kontingen DKI Jakarta berhasil mengawinkan medali emas dari cabang olahraga (cabor) kriket nomor super eight putra dan putri, di Stadion Kriket Doyo Baru, Kabupaten Jayapura, Papua, Rabu (29/9/2021).

Tim putra DKI Jakarta berhasil menaklukkan tim NTT dengan skor 122 – 89. Sedangkan tim putri DKI Jakarta menang dari tim Bali dengan skor 95 - 89.

Baca juga: Stevani Ibo Sumbang Emas PON XX Papua dari Cabor Dayung Kayak 500 Meter

Pelatih kriket putri DKI Jakarta, Fernandes Nato, mengaku sangat senang dengan keberhasilan anak asuhnya meraih emas, terutama karena di final tim yang dikalahkannya adalah Bali.

Menurut dia, tim kriket Bali merupakan salah satu yang terbaik di Indonesia dan beberapa kali tim DKI selalu kalah bila bertemu Bali.

"Mereka [timnya dan tim lawan] punya kualitas yang baik, makanya saya lihat di tribun penuh dengan penonton, karena mereka mempertontonkan permainan kriket yang sesungguhnya," ujar Fernandes usai pertandingan, Rabu.

Di tempat yang sama, pelatih tim putra DKI Jakarta, Jerry Rosongna, juga mengungkapkan kegembiraannya.

"Ini pencapaian luar biasa untuk DKI. Ini impian kami, karena waktu PON Jabar kami gagal. Tapi PON Papua ini pencapaian luar biasa," kata dia.

Dengan torehan dua emas dari cabor kriket, hingga kini kontingen DKI Jakarta telah mengumpulkan 16 emas, delapan perak, dan delapan perunggu.

Baca juga: Jatim Raih Emas Perdana PON XX Papua dari Cabor Sepak Takraw Putra

Tuan rumah Papua ada di urutan kedua dengan 13 emas, tiga perak, dan 10 perunggu.

Pada PON XX 2021 Papua, total ada 766 medali emas yang diperebutkan dari 37 cabor dan 56 disiplin yang dilombakan.

Pembukaan PON XX 2021 Papua akan dilakukan pada 2 Oktober 2021 di Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indeks SPM Bidang Pendidikan HST Tertinggi Se- Kalsel, Bupati Aulia: Gambaran Pendidikan

Indeks SPM Bidang Pendidikan HST Tertinggi Se- Kalsel, Bupati Aulia: Gambaran Pendidikan

Regional
Sidak ke Toko Modern, Tim Gabungan di Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa yang Masih Dijual

Sidak ke Toko Modern, Tim Gabungan di Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa yang Masih Dijual

Regional
TNI AL Sita Rokok Ilegal Senilai Rp 2 Miliar di Labuan Bajo

TNI AL Sita Rokok Ilegal Senilai Rp 2 Miliar di Labuan Bajo

Regional
Kasus Nenek di Kupang yang Dituduh Santet Diselesaikan Secara Adat

Kasus Nenek di Kupang yang Dituduh Santet Diselesaikan Secara Adat

Regional
PDI-P Blora Masih Rahasiakan Caleg yang Isi Kursi DPRD

PDI-P Blora Masih Rahasiakan Caleg yang Isi Kursi DPRD

Regional
2 Pembunuh Penjual Madu Baduy di Serang Banten Ditangkap

2 Pembunuh Penjual Madu Baduy di Serang Banten Ditangkap

Regional
131.703 Jiwa Terdampak Banjir Demak, Bupati Pastikan Bantuan Tersalurkan secara Bertahap

131.703 Jiwa Terdampak Banjir Demak, Bupati Pastikan Bantuan Tersalurkan secara Bertahap

Regional
Remaja 17 Tahun Bunuh Anggota Polisi di Losmen Lampung Tengah, Korban Sempat Dicekoki Miras

Remaja 17 Tahun Bunuh Anggota Polisi di Losmen Lampung Tengah, Korban Sempat Dicekoki Miras

Regional
Rute dan Tarif Bus Dieng Indah Executive Jakarta-Wonosobo

Rute dan Tarif Bus Dieng Indah Executive Jakarta-Wonosobo

Regional
Video Joget Erotisnya Saat Gerebek Sahur Viral di Media Sosial, Wanita di Kalsel Minta Maaf

Video Joget Erotisnya Saat Gerebek Sahur Viral di Media Sosial, Wanita di Kalsel Minta Maaf

Regional
Karyawan Bank di Aceh Timur Tipu PNS untuk Tarik Uang Ratusan Juta

Karyawan Bank di Aceh Timur Tipu PNS untuk Tarik Uang Ratusan Juta

Regional
Cair Pekan Depan, THR ASN di Kota Magelang Capai Rp 19 Miliar

Cair Pekan Depan, THR ASN di Kota Magelang Capai Rp 19 Miliar

Regional
Mayat di Tanara Serang Ternyata Penjual Madu asal Bandung Barat

Mayat di Tanara Serang Ternyata Penjual Madu asal Bandung Barat

Regional
Pemkot Semarang dan KPK Koordinasi Cegah Korupsi Pengadaan Barang dan Jasa Proyek Strategis 

Pemkot Semarang dan KPK Koordinasi Cegah Korupsi Pengadaan Barang dan Jasa Proyek Strategis 

Regional
Lancang Kuning Carnival Bakal Digelar, Pj Gubernur Riau: Bakal Promosikan Produk dan Karya Anak Muda

Lancang Kuning Carnival Bakal Digelar, Pj Gubernur Riau: Bakal Promosikan Produk dan Karya Anak Muda

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com