Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kejar Target 70 Persen Vaksinasi, Pemkab Banyuwangi Tambah Kapasitas Penyuntikan Vaksin di Puskesmas

Kompas.com - 23/09/2021, 17:38 WIB
Kontributor Banyuwangi, Imam Rosidin,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

BANYUWANGI, KOMPAS.com - Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani mengatakan, masih banyak kelompok sasaran vaksinasi yang belum tuntas.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan, vaksinasi dosis pertama di Banyuwangi mencapai 673.689 orang atau setara 50,27 persen dari target sebanyak 1.340.222 orang.

Baca juga: Ditemukan Telantar di Pinggir Jalan dan Hamil Tua, ODGJ di Banyuwangi Ini Lahirkan Bayi Laki-laki

Adapun vaksinasi untuk kelompok lansia dosis pertama mencapai 92.723 atau sekitar 46,88 persen.

Untuk itu, Satgas Covid-19 terus menggeber vaksinasi hingga mencapai 70 persen atau syarat munculnya herd immunity

"Sampai ini tercapai, kita mohon kepada masyarakat agar tetap menjaga protokol kesehatan dengan disiplin," kata Ipuk dalam keterangan tertulis, Kamis (23/9/2021).

Ia mengatakan, Pemkab Banyuwangi baru saja menerima kiriman vaksin Covid-19 dari Pemprov Jatim. Vaksin tersebut ditargetkan habis dalam sepekan.

Untuk mencapai itu, Pemkab Banyuwangi memanfaatkan puskesmas. Setiap puskesmas di Banyuwangi ditargetkan menyuntikkan 250 dosis vaksin Covid-19 dalam sehari. Saat ini, terdapat 45 puskesmas di Banyuwangi.

“Kalau vaksin datang lagi kita akan tambahkan lagi mungkin satu puskesmas bisa 500 vaksin per hari. Kita sesuaikan dengan ketersediaaan vaksin yang ada,” katanya.

Banyuwangi terus melakukan percepatan vaksinasi dan sasarannya diperluas. Vaksinasi Covid-19 juga digelar di Mapolresta Banyuwangi.

Sebanyak 29 tunawisma satu per satu mendapatkan suntikan vaksin Sinovac di ruang Rupatama, Mapolresta Banyuwangi.

Vaksinasi Covid-19 tersebut  digelar dalam rangka HUT ke 66 Lalu Lintas Bhayangkara di Mapolresta Banyuwangi.

Kapolresta Banyuwangi AKBP Nasrun Pasaribu mengatakan, pihaknya sengaja menyasar tunawisma yang belum mendapatkan akses khusus untuk vaksinasi.

"Ini upaya kita agar seluruh lapisan masyarakat bisa memperoleh vaksinasi Covid-19 untuk memperkuat imun tubuhnya. Mulai dari kalangan muda, dewasa, lansia, disabilitas, termasuk tunawisma," kata dia. 

Total ada 29 orang tunawisma yang difasilitasi Polresta Banyuwangi untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19. Saat ini pihaknya masih terus mencari tunawisma di Banyuwangi. 

"Ini terus kita lakukan pendataan. Bisa sampai 300-an lebih yang akan kita sasar. Nanti akan kita datangi langsung ke di mana mereka tinggal," katanya.

Baca juga: Pria di Banyuwangi Tewas Tertabrak KA Tawang Alun, Korban Kerap Susuri Rel Tengah Malam

Selain itu, pihaknya juga menyalurkan bantuan kepada para tunawisma tersebut.

"Kita juga salurkan sembako untuk sedikit meringankan beban hidup mereka," imbuhnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berapa Gaji PPK, PPS, KPPS, dan Pantarlih di Pilkada 2024?

Berapa Gaji PPK, PPS, KPPS, dan Pantarlih di Pilkada 2024?

Regional
4 Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Cilacap

4 Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Cilacap

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Regional
Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Regional
Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Regional
Polres Siak Pasang Stiker 'Cahaya' pada Truk di Jalan Tol Permai

Polres Siak Pasang Stiker "Cahaya" pada Truk di Jalan Tol Permai

Regional
2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

Regional
10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

Regional
Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Regional
Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Regional
Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Regional
RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

Regional
Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Regional
Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com