Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hartanya Naik Jadi Rp 204 Miliar, Ini Penjelasan Wali Kota Makassar Danny Pomanto

Kompas.com - 13/09/2021, 17:14 WIB
Teuku Muhammad Valdy Arief

Editor

KOMPAS.com- Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto alias Danny Pomanto, berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), mengalami peningkatan jumlah kekayaan.

Kekayaan Danny saat mencalonkan diri untuk  Wali Kota Makassar pada 30 Mei 2013 sebesar Rp 32.582.543.556.

Pada Agustus 2014, saat sudah menjabat sebagai wali kota, harta Danny meningkat menjadi Rp 76.290.898.100.

Baca juga: Danny Pomanto Minta Warga Makassar Waspadai Covid-19 Varian Lambda: Ini Masih Misterius

Jumlah kekayaan Danny kembali meningkat saat melapor pada Januari 2018, saat hendak mencalonkan diri untuk periode kedua.

Kala itu, total kekayaannya mencapai Rp 79.632.796.695.

Pada Maret 2019, Danny kembali melaporkan kekayaannya yang sudah mencapai Rp 80.543.252.062.

Di akhir jabatannya periode pertamanya, Agustus 2020, Danny mengalami peningkatan kekayaan menjadi Rp 197.522.838.457.

Baca juga: Bocah Laki-laki 10 Tahun di Makassar Diculik dan Ditukar 3 Karung Beras, Bukan Kali Pertama

Kemudian kekayaannya kembali meningkat, pada awal menjabat di periode keduanya, menjadi Rp 204.578.714.749.

Danny menjelaskan, jumlah kekayaan terakhirnya dilaporkan sebelum kembali dilantik sebagai Wali Kota Makassar.

"Jadi itu pelaporan menjelang saya dilantik. Bukan setelah dilantik. Jadi itu naik sebelum saya dilantik. Karena saya lapor semua," ujar Danny, Senin (13/9/2021).

Kenaikan jumlah hartanya yang dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), kata Danny, karena harga tanah miliknya meningkat.

Baca juga: Usai Pesta Ultah Selebgram di Makassar, Seorang Tamu Undangan Umumkan Dirinya Positif Covid-19

Selain itu, ada tanah yang sebelumnya baru dipanjarnya telah dilunasi.

"Jadi gini ceritanya ada tanah yang sudah dipanjar. Nanti jelang pelantikan saya lunasi panjarnya baru ada akta jual belinya, itu yang dihitung," terangnya.

"Belum yang lain, kan harga tanah itu setiap tahun meningkat, apalagi ini (dihitung) dari tahun 2013, pasti naik," sambungnya.

 

Artikel ini telah tayang di Tribun-Timur.com dengan judul Dua Periode Jadi Wali Kota Kekayaannya Capai Rp 204 Miliar, Danny Pomanto: Itu Sebelum Saya Dilantik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Joget di Atas Motor, Empat Remaja di Mamuju Ditangkap Polisi

Joget di Atas Motor, Empat Remaja di Mamuju Ditangkap Polisi

Regional
Pembobol Kartu ATM di NTT Ternyata Oknum Satpam Rumah Sakit

Pembobol Kartu ATM di NTT Ternyata Oknum Satpam Rumah Sakit

Regional
Klaim Kantongi Restu SBY, Yophi Prabowo Positif Maju Pilbup Purworejo

Klaim Kantongi Restu SBY, Yophi Prabowo Positif Maju Pilbup Purworejo

Regional
Ajang Gowes Siti Nurbaya, Bersepeda Sambil Wisata di Padang

Ajang Gowes Siti Nurbaya, Bersepeda Sambil Wisata di Padang

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Golkar Buka Peluang Berkoalisi dengan PDI-P untuk Pilkada Jateng 2024

Golkar Buka Peluang Berkoalisi dengan PDI-P untuk Pilkada Jateng 2024

Regional
Diajak Tunjukkan Tangan Bentuk L Lambang Ikut Pilgub Jateng, Luthfi: Ojo Ngono

Diajak Tunjukkan Tangan Bentuk L Lambang Ikut Pilgub Jateng, Luthfi: Ojo Ngono

Regional
Kronologi Pembunuhan Wanita di Wonogiri, Korban Dibakar dan Dikubur di Pekarangan

Kronologi Pembunuhan Wanita di Wonogiri, Korban Dibakar dan Dikubur di Pekarangan

Regional
Usai Banjir Demak, Siti Panik Ketiga Anaknya Terkena DBD

Usai Banjir Demak, Siti Panik Ketiga Anaknya Terkena DBD

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Dikabarkan Tenggelam di Laut, Aparat Desa Ternyata Pergi Jauhi Rekannya

Dikabarkan Tenggelam di Laut, Aparat Desa Ternyata Pergi Jauhi Rekannya

Regional
Perjuangan Sisilia Unut Sudah 30 Tahun Memikul Derita Sakit Gondok Seukuran Bola Plastik, Butuh Biaya Operasi

Perjuangan Sisilia Unut Sudah 30 Tahun Memikul Derita Sakit Gondok Seukuran Bola Plastik, Butuh Biaya Operasi

Regional
Pengakuan Pembunuh Karyawan Toko di Sukoharjo, Incar THR Korban Senilai Rp 5 Juta untuk Bayar Utang

Pengakuan Pembunuh Karyawan Toko di Sukoharjo, Incar THR Korban Senilai Rp 5 Juta untuk Bayar Utang

Regional
Digaji Rp 2,2 Juta, Bawaslu Pangkalpinang Cari 21 Anggota Panwascam

Digaji Rp 2,2 Juta, Bawaslu Pangkalpinang Cari 21 Anggota Panwascam

Regional
Harga Naik, Peminat Perhiasan Emas Muda di Kota Malang Meningkat

Harga Naik, Peminat Perhiasan Emas Muda di Kota Malang Meningkat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com