Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Terlibat Asmara, Pria dan Wanita yang Sudah Berkeluarga Ditemukan Tewas Mengenaskan

Kompas.com - 11/09/2021, 08:52 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

KOMPAS.com - Warga Desa Kawedusan, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar pekan lalu dihebohkan dengan penemuan dua mayat di kebun sengon.

Satu mayat laki-laki berinisial HS (45) ditemukan tergantung di pohon. Tak jauh dari lokasi HS, warga menemukan mayat perempuan berinisial DWL (30).

DWL, kata polisi, ditemukan di dalam karung yang ada di atas sepeda motor jenis Honda Vario.

Baca juga: Kronologi Siswi SMK dan Pacarnya Ditangkap karena Diduga Buang Bayi di Pinggir Jalan

HS diduga bunuh diri

Berdasar hasil visum et repertum, HS diduga kuat tewas karena bunuh diri. Sementara DWL yang ditemukan di dalam karung diduga korban pembunuhan.

Polisi masih kesulitan untuk mengungkap pelaku dan lokasi pembunuhan tersebut.

Baca juga: Pengakuan Heru Pelaku Pembunuhan Kakak Adik di Sidoarjo: Benar-benar Saya Menyesal

"Betul, kami masih berusaha mencari di mana kira-kira pembunuhan terhadap korban DWL terjadi," ujar Kapolres Blitar Kota AKBP Yudhi Hery Setiawan mengatakan, kepada Kompas.com, Jumat (10/9/2021) sore.

Diduga terlibat hubungan asmara

Polisi menemukan jasad perempuan muda berada di dalam karung di atas sepeda motor tidak jauh dari lokasi seorang pria bunuh diri di area kebun sengon di Desa Kawedusan, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar, Rabu (1/9/2021)Dok. Polres Blitar Kota Polisi menemukan jasad perempuan muda berada di dalam karung di atas sepeda motor tidak jauh dari lokasi seorang pria bunuh diri di area kebun sengon di Desa Kawedusan, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar, Rabu (1/9/2021)

Dari penyelidikan sementara, HS dan DWL diduga memiliki hubungan asmara meskipun keduanya sudah berkeluarga.

Hal itu diperkuat dengan keterangan sejumlah warga.

"Harapannya, nanti ada bukti-bukti baru yang mendukung proses penyelidikan kami terutama terkait siapa pelaku pembunuhan itu," ujar dia.

Hingga saat ini polisi sudah meminta keterangan 8 saksi. Sebelumnya, menurut Kasi Humas Iptu Ahmad Rochan, polisi baru meminta keterangan 5 saksi.

"Jadi totalnya sekarang sudah 8 saksi yang diperiksa dalam kasus ini," ujar dia.

Baca juga: Mencari Lokasi Pembunuhan Wanita yang Mayatnya Ditemukan Dalam Karung

 

Seperti diberitakan sebelumnya, penemuan dua jasad itu membuat heboh warga desa.

Dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), DWL diketahui sebagai warga Desa Darungan, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar.

Identitas itu sama dengan KTP yang ditemukan di bawa jok sepeda motor tersebut.

Namun demikian, polisi belum sepenuhnya dapat memastikan siapa pelaku pembunuhan DWL meskipun keterangan dan bukti yang didapatkan memberikan indikasi pada HS sebagai pelakunya.

(Penulis: Kontributor Blitar, Asip Agus Hasani | Editor: Robertus Belarminus)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Semua Guru di Kabupaten Semarang Bayar Iuran demi Pembangunan Gedung PGRI

Semua Guru di Kabupaten Semarang Bayar Iuran demi Pembangunan Gedung PGRI

Regional
Kasus Kekerasan Perempuan di Solo Meningkat 5 Tahun Terakhir

Kasus Kekerasan Perempuan di Solo Meningkat 5 Tahun Terakhir

Regional
Kasus Mayat Wanita Ditemukan Jadi Kerangka di Wonogiri, Kekasih Korban Jadi Tersangka

Kasus Mayat Wanita Ditemukan Jadi Kerangka di Wonogiri, Kekasih Korban Jadi Tersangka

Regional
Pj Gubernur Fatoni Ungkap 2 Langkah Pencegahan Korupsi di Provinsi Sumsel

Pj Gubernur Fatoni Ungkap 2 Langkah Pencegahan Korupsi di Provinsi Sumsel

Regional
Gunung Ile Lewotolok Alami 334 Kali Gempa Embusan dalam Sehari

Gunung Ile Lewotolok Alami 334 Kali Gempa Embusan dalam Sehari

Regional
Ganjar Tak Datang Penetapan Prabowo Gibran

Ganjar Tak Datang Penetapan Prabowo Gibran

Regional
Kapasitas Pasar Mardika Muat 1.700 Pedagang, Disperindag: Kami Upayakan yang Lain Tertampung

Kapasitas Pasar Mardika Muat 1.700 Pedagang, Disperindag: Kami Upayakan yang Lain Tertampung

Regional
Di Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar PGP, Bupati Arief Minta Guru Jadi Agen Transformasi dalam Ekosistem Pendidikan 

Di Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar PGP, Bupati Arief Minta Guru Jadi Agen Transformasi dalam Ekosistem Pendidikan 

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Saat Seorang Ayah Curi Sekotak Susu untuk Anaknya yang Menangis Kelaparan...

Saat Seorang Ayah Curi Sekotak Susu untuk Anaknya yang Menangis Kelaparan...

Regional
Kantor Dinas PKO Manggarai Barat Digeledah Terkait Dugaan Korupsi

Kantor Dinas PKO Manggarai Barat Digeledah Terkait Dugaan Korupsi

Regional
Menilik SDN Sarirejo, Jejak Perjuangan Kartini di Semarang yang Berdiri sejak Ratusan Tahun Silam

Menilik SDN Sarirejo, Jejak Perjuangan Kartini di Semarang yang Berdiri sejak Ratusan Tahun Silam

Regional
Anggota DPD Abdul Kholik Beri Sinyal Maju Pilgub Jateng Jalur Independen

Anggota DPD Abdul Kholik Beri Sinyal Maju Pilgub Jateng Jalur Independen

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com