Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anggota DPRD Lebak Lapor ke Polisi Mengaku Dianiaya Istri Siri, Ternyata Istrinya Juga Lapor Dianiaya Suami

Kompas.com - 06/09/2021, 17:38 WIB
Acep Nazmudin,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

LEBAK, KOMPAS.com - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, TJ melaporkan istrinya ke Polres Lebak, Senin (6/9/2021).

Dia melaporkan istri sirinya tersebut atas tindak penganiayaan hingga perusakan barang.

Laporan tersebut dilakukan setelah upaya mediasi tidak direspons oleh pihak ED.

"Hari ini kita laporan dengan beberapa pasal penganiayaan, perusakan hingga dugaan penyadapan pasal UU ITE," kata Kuasa Hukum TJ, Jimy Siregar di Mapolres Lebak, Senin.

Kepada wartawan, Jimy mengatakan, kliennya menjadi korban penganiayaan oleh ED. Lokasi penganiayaan terjadi di sebuah kafe di Jalan Soekarno Hatta Rangkasbitung.

Baca juga: Dilaporkan Istri Siri ke Polisi Usai Adu Jotos di Kafe, Ini Kata Anggota DPRD Lebak

Diserang istri siri, mobil dirusak, terekam CCTV

Saat itu, kata Jimy, kliennya sedang menelepon keluarga usai pertemuan dengan mitra usaha.

Namun diserang secara oleh ED yang tiba-tiba datang ke kafe tersebut dengan cara dicakar, surat kerja sama dirusak dan berusaha merebut telepon genggam TJ.

ED juga disebut melakukan perusakan mobil TJ.

"Setelah dianiaya, TJ mengalah, memilih pergi, klien saya lebih dulu diserang, mobil juga dirusak, ada rekaman CCTV," kata Jimy.

Baca juga: Adu Jotos dengan Istri di Kafe, Anggota DPRD Lebak Dilaporkan ke Polisi

Istri siri sebelumnya juga lapor dianiaya dan dirusak mobilnya

DWS atau ED saat melaporkan suaminya yang merupakan anggota DPRD ke Polres Lebak, Sabtu (4/8/2021).Dok. Istimewa DWS atau ED saat melaporkan suaminya yang merupakan anggota DPRD ke Polres Lebak, Sabtu (4/8/2021).
Sebelumnya, sang istri siri, ED, lebih dahulu melaporkan TJ ke Polres Lebak karena mengaku dianiaya dan mobilnya dirusak pada Jumat (3/9/2021) malam.

ED melaporkan TJ karena tidak terima dianiaya dan mobilnya dirusak.

"Semalam saya buat laporan, awalnya ke Polsek Rangkasbitung, lalu diantar ke Polres Lebak, saat itu kepala saya masih mengeluarkan darah karena kena tonjok dan pecahan kaca," kata ED dikonfirmasi wartawan melalui sambungan telepon, Sabtu (4/9/2021).

 

Dia menjelaskan kejadian itu bermula saat dirinya memergoki sang suami di sebuah kafe di Rangkasbitung.

Saat itu, dia melihat suaminya tengah melakukan panggilan video dengan perempuan lain.

ED lantas menegur TJ, dan terjadi adu mulut hingga saling tampar.

ED juga mengaku dia sempat dicekik dan mendapat sejumlah pukulan di pelipis dan rahang.

Terkait dua laporan ini, Kasat Reskrim Polres Lebak AKP Indik Rusmono membenarkan dan sedang mendalami laporan itu.

"Betul ada laporan, sedang kita dalami," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Saat Seorang Ayah Curi Sekotak Susu untuk Anaknya yang Menangis Kelaparan...

Saat Seorang Ayah Curi Sekotak Susu untuk Anaknya yang Menangis Kelaparan...

Regional
Kantor Dinas PKO Manggarai Barat Digeledah Terkait Dugaan Korupsi

Kantor Dinas PKO Manggarai Barat Digeledah Terkait Dugaan Korupsi

Regional
Menilik SDN Sarirejo, Jejak Perjuangan Kartini di Semarang yang Berdiri sejak Ratusan Tahun Silam

Menilik SDN Sarirejo, Jejak Perjuangan Kartini di Semarang yang Berdiri sejak Ratusan Tahun Silam

Regional
Anggota DPD Abdul Kholik Beri Sinyal Maju Pilgub Jateng Jalur Independen

Anggota DPD Abdul Kholik Beri Sinyal Maju Pilgub Jateng Jalur Independen

Regional
Duduk Perkara Kasus Order Fiktif Katering di Masjid Sheikh Zayed Solo, Mertua dan Teman Semasa SMA Jadi Korban

Duduk Perkara Kasus Order Fiktif Katering di Masjid Sheikh Zayed Solo, Mertua dan Teman Semasa SMA Jadi Korban

Regional
Kisah Nenek Arbiyah Selamatkan Ribuan Nyawa Saat Banjir Bandang di Lebong Bengkulu

Kisah Nenek Arbiyah Selamatkan Ribuan Nyawa Saat Banjir Bandang di Lebong Bengkulu

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Malam Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Malam Hujan Ringan

Regional
Demam Berdarah, 4 Orang Meninggal dalam 2 Bulan Terakhir di RSUD Sunan Kalijaga Demak

Demam Berdarah, 4 Orang Meninggal dalam 2 Bulan Terakhir di RSUD Sunan Kalijaga Demak

Regional
Pilkada Sikka, Calon Independen Wajib Kantongi 24.423 Dukungan

Pilkada Sikka, Calon Independen Wajib Kantongi 24.423 Dukungan

Regional
Bentrok 2 Kelompok di Mimika, Dipicu Masalah Keluarga soal Pembayaran Denda

Bentrok 2 Kelompok di Mimika, Dipicu Masalah Keluarga soal Pembayaran Denda

Regional
Faktor Ekonomi, 5 Smelter Timah yang Disita Kejagung Akan Dibuka Kembali

Faktor Ekonomi, 5 Smelter Timah yang Disita Kejagung Akan Dibuka Kembali

Regional
Soal Temuan Kerangka Wanita di Pekarangan Rumah Residivis Pembunuhan, Ada Bekas Luka Bakar

Soal Temuan Kerangka Wanita di Pekarangan Rumah Residivis Pembunuhan, Ada Bekas Luka Bakar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com