KOMPAS.com - Kabar Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap dan menetapkan Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono membuat sejumlah warga menggelar tasyukuran selama 7 hari berturut-turut.
Selain itu, sejumlah warga juga rela cukur gundul untuk mewujudkan nazar mereka.
"Saya memang sudah bernazar cukur gundul. Dengan cukur gundul ini semoga ke depan pemerintahan di Banjarnegara menjadi bersih," kata Yanto Togog, yang juga anggota Forum Banjarnegara Bersatu (FBB).
Baca juga: Bupati Banjarnegara Jadi Tersangka KPK, Wabup Pastikan Pemerintahan Tetap Berjalan
Sebelum aksi cukur gundul, sejumlah warga yang tergabung FBB dan Forum Jasa Konstruksi (Forjasi) juga menggelar tasyukuran di Desa Pucang, Kecamatan Bawang.
Acara itu, menurut Ketua FBB Setiawan Budiarto, merupakan simbol dukungan kepada KPK untuk memberantas korupsi di Banjarnegara.
Pasalnya, menurut Setiawan, korupsi sudah merajalela di Banjarnegara. Akibatnya, banyak masyarakat yang merasa dirugikan.
Baca juga: Bupati Banjarnegara Jadi Tersangka, Warga Cukur Gundul hingga Pasang Spanduk Apresiasi KPK
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.