Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Wagub Sumbar Nasrul Abit Akan Dimakamkan di Tanah Kelahirannya Pesisir Selatan

Kompas.com - 28/08/2021, 10:24 WIB
David Oliver Purba

Editor

Sumber Antara

KOMPAS.com - Mantan Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit meninggal dunia pada Sabtu (28/8/2021), setelah sepekan berjuang melawan Covid-19.

Nasrul yang menjadi wagub di era Gubernur Irwan Prayitno itu akan dimakamkan di daerah kelahirannya di Labuhan Tanjak, Air Haji, Kecamatan Sari Linggo Baganti, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumbar.

Baca juga: Profil Nasrul Abit, Mantan Wagub Sumbar yang Pernah Jadi Cagub dari Gerindra

"Insya Allah akan dimakamkan ba'da zuhur pada 28 Agustus 2021," kata Juru Bicara Tim Satgas Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal yang dihubungi Kompas.com, Sabtu.

Baca juga: Nasrul Abit Meninggal Setelah Sepekan Berjuang Melawan Covid-19

Gubernur Sumbar Mahyeldi mengucapkan duka cita atas kepergian Nasrul.

Baca juga: Real Count Pilkada Sumbar Data 47,29 Persen: Nasrul Abit Kejar Mahyeldi, Jarak Tinggal 3,5 Persen

Mahyeldi menyebut mantan pesaingnya saat Pilkada Sumbar 2021 itu berjasa besar dalam membangun Sumbar.

"Mari kita doakan semoga almarhum husnul khotimah, amal ibadahnya diterima di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan keikhlasan," kata Mahyeldi, dikutip dari Antara.

Diberitakan sebelumnya, Wakil Gubernur Sumatera Barat periode 2016-2021 Nasrul Abit meninggal dunia akibat Covid-19, Sabtu dini hari.

Nasrul sebelumnya menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Pusat M Djamil Padang sejak pekan lalu.

 

 

Profil Nasrul Abit

Nasrul Abit dilahirkan pada 24 Desember 1954 di Air Haji, Pesisir Selatan, Sumbar.

Sebelum menjadi Wakil Gubernur Sumbar 2016-2021, Nasrul menjabat sebagai Wakil Bupati Pesisir Selatan periode 2000-2005 mendampingi Bupati Darizal Basir.

Kemudian Nasrul menjadi Bupati Pesisir Selatan dua periode yaitu 2005-2010 dan 2010-2015.

Pada 17 Juli 2017, Nasrul menjabat sebagai Ketua Umum Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Sumbar.

Kemudian sejak 11 Desember 2019, Nasrul Abit diangkat sebagai Ketua Dewan Penasehat Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Sumbar.

Nasrul mencoba peruntungan menjadi calon gubernur Sumbar pada Pilkada Sumbar 2020. Namun, dikalahkan oleh Mahyeldi. (Kontributor Padang, Perdana Putra)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Skenario Menantu Rencanakan Pembunuhan Mertua di Kendari, Ajak Eksekutor Begal Korban

Skenario Menantu Rencanakan Pembunuhan Mertua di Kendari, Ajak Eksekutor Begal Korban

Regional
2,1 Juta Kendaraan Pribadi Keluar Masuk Jateng Selama Lebaran 2024

2,1 Juta Kendaraan Pribadi Keluar Masuk Jateng Selama Lebaran 2024

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Regional
Erupsi Gunung Ruang, PVMBG: Ada 2 Kampung Terdekat Berjarak 2,5 Km

Erupsi Gunung Ruang, PVMBG: Ada 2 Kampung Terdekat Berjarak 2,5 Km

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Regional
Cekcok Pemuda Berujung Saling Serang di Kota Tual Maluku, 1 Korban Tewas

Cekcok Pemuda Berujung Saling Serang di Kota Tual Maluku, 1 Korban Tewas

Regional
Ayah Perkosa Anak Kandung Sampai Hamil di Banten, Sempat Temani Persalinan

Ayah Perkosa Anak Kandung Sampai Hamil di Banten, Sempat Temani Persalinan

Regional
Melihat Kesibukan Warga Jawa Tondano Menyambut 'Bakdo Kupat'

Melihat Kesibukan Warga Jawa Tondano Menyambut "Bakdo Kupat"

Regional
Motif Menantu Otaki Pembunuhan Mertua di Kendari, Sakit Hati karena Tak Dianggap

Motif Menantu Otaki Pembunuhan Mertua di Kendari, Sakit Hati karena Tak Dianggap

Regional
Silsilah RA Kartini, Pejuang Emansipasi yang Berdarah Biru

Silsilah RA Kartini, Pejuang Emansipasi yang Berdarah Biru

Regional
Korban Meninggal Bentrok di Tual Maluku Dimakamkan

Korban Meninggal Bentrok di Tual Maluku Dimakamkan

Regional
Jeffri Kaget Kaus Merahnya Dipakai oleh Pembunuh Ibu dan Anak di Palembang, Diambil Pelaku dari Rumah Kosong

Jeffri Kaget Kaus Merahnya Dipakai oleh Pembunuh Ibu dan Anak di Palembang, Diambil Pelaku dari Rumah Kosong

Regional
Tradisi Sungkem Tlompak, Wujud Syukur Masyarakat Lereng Gunung Merbabu

Tradisi Sungkem Tlompak, Wujud Syukur Masyarakat Lereng Gunung Merbabu

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com