Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandiaga Tertarik Potensi Wisata di Lokasi yang Pernah Didatangi Charlie Chaplin

Kompas.com - 23/08/2021, 16:45 WIB
Abba Gabrillin

Editor

Sumber Antara

GARUT, KOMPAS.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno menyatakan tertarik mengembangkan potensi pariwisata di Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Menurut Sandiaga, Kemenparekraf siap memfasilitasi untuk pengembangan sektor pariwisata di wilayah ini.

"Untuk pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif ke depan di Kabupaten Garut," kata Sandiaga saat kunjungannya ke Pendopo, Kabupaten Garut, Jawa Barat, seperti dikutip dari Antara, Minggu (22/8/2021).

Baca juga: Soal Pembukaan Tempat Wisata Saat PPKM, Ini Arahan Sandiaga Uno untuk Pemerintah Daerah

Menurut Sandiaga, daerah Garut memiliki potensi pariwisata yang banyak dan layak dikembangkan.

Sandiaga sudah berdiskusi dengan Pemerintah Kabupaten Garut dalam upaya pengembangan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Salah satu pembahasan dalam diskusi yakni, Garut sedang melakukan penyelesaian rencana detail tata ruang (RDTR).

"Kami akan fasilitasi, asistensi (RDTR). Tujuannya, dengan selesainya jalan tol, Garut siap jadi destinasi berkelas dunia, berdaya saing, berkualitas, dan tentunya berkelanjutan," kata Sandiaga.

Baca juga: Pakai Baju Baduy Seperti Jokowi, Sandiaga Uno: Sangat Nyaman, Bisa Ditawarkan ke Wisatawan

Ia mengungkapkan, Kabupaten Garut sebenarnya sudah dikenal luas dengan keistimewaan wisatanya.

Bahkan, Garut menjadi destinasi wisata dari berbagai daerah, termasuk wisatawan mancanegara.

 

Charlie Chaplin di Garut

Aktor legendaris asal Inggris Charlie Chaplin, menurut Sandiaga, tercatat pernah mengunjungi Kabupaten Garut untuk berwisata.

 

Artikel Kompas.com pada Maret 2019, pernah menceritakan tentang kedatangan Charlie Chaplin di Grut.

Charlie Chaplin disebutkan datang ke Garut dan berfoto dengan masyarakat di Stasiun Garut pada 1932.

Baca juga: Kisah Kereta Cibatu-Garut, Ditumpangi Charlie Chaplin hingga Kejayaan Belanda

Menurut sebuah literatur, Charlie Chaplin menggunakan kereta dari Stasiun Garut ke Cibatu.

Kemudian, dari Cibatu ia melanjutkan perjalanan dengan kereta ke Yogyakarta. Selanjutnya, Charlie ke Surabaya menggunakan mobil.

Bupati Garut Rudy Gunawan yang menerima langsung kunjungan Menparekraf mengatakan, pihaknya ingin Kabupaten Garut memiliki tata ruang berbasis perlindungan alam dan pariwisata berbasis alam.

Menurut dia, jika tata ruang di Garut diciptakan dengan baik, maka akan ada keseimbangan antara alam dan pariwisata.

Dengan begitu, keberadaan pariwisata bisa memberikan keuntungan bagi masyarakat dan alam tetap terjaga dengan baik.

"Garut memiliki lima gunung berapi, kita harus maju, bukan hanya wisata, tapi juga ekonomi kreatif yang berbasis digital dan go international," kata Rudy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Regional
Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Regional
Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Regional
2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

Regional
Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Regional
PKS Usulkan Anggota DPR Nasir Djamil Jadi Cawalkot Banda Aceh

PKS Usulkan Anggota DPR Nasir Djamil Jadi Cawalkot Banda Aceh

Regional
Tak Terima Ibunya Dihina, Pria di Riau Bunuh Istrinya

Tak Terima Ibunya Dihina, Pria di Riau Bunuh Istrinya

Regional
Sambut Indonesia Emas 2045, GP Ansor Gelar Acara Gowes Sepeda Jakarta-Bogor

Sambut Indonesia Emas 2045, GP Ansor Gelar Acara Gowes Sepeda Jakarta-Bogor

Regional
Pengadaan Kapal Fiktif Rp 23,6 Miliar, Pengusaha Cilegon Divonis 4 Tahun Penjara

Pengadaan Kapal Fiktif Rp 23,6 Miliar, Pengusaha Cilegon Divonis 4 Tahun Penjara

Regional
5 Pemandian Air Panas Magelang, Ada yang Buka 24 Jam

5 Pemandian Air Panas Magelang, Ada yang Buka 24 Jam

Regional
Terduga Pelaku Pembunuhan Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar Belum Tertangkap

Terduga Pelaku Pembunuhan Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar Belum Tertangkap

Regional
Motif Pembunuhan Mantan Istri di Kubu Raya, Korban Minta Rp 2,5 Juta dan Cekcok

Motif Pembunuhan Mantan Istri di Kubu Raya, Korban Minta Rp 2,5 Juta dan Cekcok

Regional
Soal Hibah Pembangunan Gedung Baru Senilai Rp 7,3 M, Kejari Blora: Gedung Sempit

Soal Hibah Pembangunan Gedung Baru Senilai Rp 7,3 M, Kejari Blora: Gedung Sempit

Regional
Miring Sejak 2018, Jembatan Dermaga Sei Nyamuk di Pulau Sebatik Ambruk

Miring Sejak 2018, Jembatan Dermaga Sei Nyamuk di Pulau Sebatik Ambruk

Regional
Kesaksian Korban Truk Terguling di Kebumen: Remnya Blong, Bannya Bocor

Kesaksian Korban Truk Terguling di Kebumen: Remnya Blong, Bannya Bocor

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com