Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi: Porang Makanan Sehat Masa Depan, Bisa Menjadi Pengganti Beras

Kompas.com - 19/08/2021, 15:02 WIB
Muhlis Al Alawi,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

MADIUN, KOMPAS.com - Presiden Jokowi mengatakan, porang akan menjadi makanan sehat masa depan pengganti beras.

Sebab, porang memiliki kadar kalori dan karbohidrat yang rendah.

“Kita tahu porang ini akan menjadi makanan masa depan karena low calory dan low carbo dan bebas kadar gula. Sehingga, saya kira ini akan menjadi makanan sehat ke depan. Ini juga bisa menjadi pengganti beras yang lebih sehat, karena kadar gulanya sangat rendah,” kata Jokowi usai meninjau PT Asia Prima Konjac di Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Kamis (19/8/2021).

Menurut Jokowi, porang dapat mengganti beras yang lebih sehat karena kadar gulanya sangat rendah.

Baca juga: Kepsek SMAN 5 Pekanbaru Menangis Saat Curhat ke Jokowi, Rindu Pembelajaran Tatap Muka

Untuk itu, Jokowi meminta Mentan serius mengembangkan komoditas porang.

Dengan demikian, porang tidak lagi diekspor dalam bentuk mentah.

Apalagi, saat meninjau pabrik pengolahan porang, ia secara langsung sudah melihat porang diolah menjadi tepung.

Mantan Gubernur DKI itu optimistis tahun depan Indonesia akan memiliki komoditas unggulan baru berupa beras porang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com