PEKANBARU, KOMPAS.com - Mayat bayi laki-laki ditemukan di dalam sumur membuat geger warga Desa Sungai Kuning, Kecamatan Singingi, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau.
Bayi tersebut diduga sengaja dibunuh oleh pasangan suami istri yang baru saja menikah, karena malu, pengantin perempuan sudah hamil duluan.
Kapolsek Singingi Iptu Koko Ferdinand Sinuraya mengatakan, pihaknya saat ini masih melakukan penyelidikan terkait kasus bayi dibuang di sumur tersebut.
Dia belum bersedia menyebutkan nama pasangan suami istri tersebut.
"Kita sudah melakukan olah TKP (tempat kejadian perkara) dan periksa saksi-saksi. Setelah kita dalami, ada sepasang suami istri yang baru nikah. Setelah kita interogasi istrinya, benar mereka baru menikah. Tapi, sebelum pesta pernikahan sang istri sudah hamil," kata Koko saat diwawancarai wartawan di Pekanbaru, Rabu (4/8/2021).
Pihaknya menduga kalau bayi tersebut sengaja dibuang ke dalam sumur oleh kedua orangtuanya.
"Dugaan sementara memang seperti itu. Kami masih mendalami keterlibatan istri maupun suami terkait dugaan pembunuhan," kata Koko.
Baca juga: Ibu dan Bayi Kembar Dalam Kandungan Meninggal karena Covid-19, Ini Ceritanya
Pihaknya saat ini masih fokus terhadap pemeriksaan ibu dari bayi laki-laki tersebut.
Pasalnya, pengakuan sang ibu, bayinya itu dibuang ke dalam sumur.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.