Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Susahnya Melacak Jejak Akidi Tio di Kota Langsa

Kompas.com - 03/08/2021, 12:59 WIB
Masriadi ,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

LANGSA, KOMPAS.com – Nama Akidi Tio menjadi perbincangan sejak putri bungsunya, Heriyanti, menyatakan akan menyumbangkan uang sebanyak Rp 2 triliun bagi penanganan pandemi di Sumatera Selatan.

Pernyerahan sumbangan secara simbolis dilakukan di Mapolda Sumatera Selatan.

Bahkan, disampaikan langsung oleh Heriyanti kepada Gubernur Sumsel Herman Deru dan Kapolda Irjen Eko Indra.

Namun, pada Senin (2/8/2021), Polda Sumsel justru memanggil Heriyanti untuk memastikan apakah benar ada pemberian uang sebesar Rp 2 triliun itu.

Baca juga: Ini yang Dipersoalkan Polisi Terkait Uang Rp 2 Triliun dari Akidi Tio

Kabar gempar itu lalu membuat Kompas.com menelusuri jejak Akidi Tio di Kota Langsa, Provinsi Aceh.

Seperti diketahui, Akidi disebut-sebut sebagai pengusaha asal Kota Langsa.

Akidi Tio pernah bermukim di Aceh sekitar tahun 1976.

Anggota DPR RI asal Kota Langsa, Ilham Pangestu, menyebutkan, Akidi Tio pernah bermukim di Jalan Iskandar Muda, Kota Langsa.

Keturunan terakhir Akidi di Kota Langsa adalah Ahok (60) yang tinggal di Jalan Gang Nasional, Desa Blang Seunibong, Kecamatan Langsa Kota.

Baca juga: Kepada Polisi, Anak Akidi Tio Janji Cairkan Uang Rp 2 Triliun

Sehari-hari, Ahok berbisnis pabrik limun.

Namun, Ahok meninggal dunia pada lima tahun lalu.

Semua anak Ahok, atau cucu dari Akidi Tio, sudah pindah dari Kota Langsa.

Di lokasi pabrik limun tersebut juga sudah berdiri rumah milik warga lainnya.

“Mereka mayoritas di Palembang, Medan, dan Jakarta. Namanya ada di Langsa. Namun, orangnya sudah tidak ada,” kata Ilham kepada Kompas.com, Selasa (3/8/2021).

Ilham mengakui bahwa dia ikut penasaran dengan sosok Akidi Tio yang menghebohkan Indonesia itu.

“Namun, saya tidak kenal pasti. Informasi ini dari mulut ke mulut,” kata Ilham.

 

Kisah soal rencana bangun mal

Hal senada disampaikan Ayong, seorang tokoh Tionghoa di Langsa.

Dia menyebutkan, tidak banyak warga Tionghoa di Kota Langsa yang sukses sebelum dan pada masa awal kemerdekaan RI.

“Saya tak kenal persis. Kabarnya Akidi Tio itu bolak-balik ke Langsa ini. Misalnya, era 1950-an sempat pindah ke Singapura dan kembali ke Langsa tahun 1970-an,” kata Ayong.

Terakhir kali nama Akidi Tio populer di Langsa pada sekitar 1970.

Saat itu, Akidi ingin membangun mal pertama di Langsa.

Namun, terkendala pembebasan lahan dari Pemerintah Kabupaten Aceh Timur.

“Berarti Akidi itu duluan ke Langsa dibanding saya. Bisa jadi kalau mal itu dibangun, saya salah satu yang bekerja di sana. Dulu kan Langsa ini kecamatan saja. Susah juga cari kerja,” kata Ayong.

Baca juga: Bukan Tersangka, Anak dan Menantu Akidi Tio Hanya Wajib Lapor

Menurut Ayong, setelah mal itu gagal dibangun, kabar mengenai Akidi kian redup.

Tak pernah lagi terdengar nama dan aktivitas Akidi di Kota Langsa.

Sumber lainnya yang coba dikonfirmasi oleh Kompas.com adalah Banta Cut, dosen Universitas Samudera, Kota Langsa.

Banta menyebutkan bahwa tidak diketahui pasti jumlah anak Akidi Tio.

Jejak karier dan bisnisnya di Langsa pun tidak diketahui dengan jelas.

“Namun, informasi di Langsa ini, cucu-cucu Akidi Tio masih berteman baik dengan masyarakat Langsa. Misalnya, salah satu cucunya itu Sumardi alias Acien, berteman dengan Samsoe, di Jalan Teuku Umar, Kota Langsa dulu," kata Banta.

Dia menyebutkan, tak banyak masyarakat yang mengetahui jejak Akidi Tio.

“Akidi Tio, menurut informasi di Langsa ini, pindah ke Palembang sekitar 1980-an. Setelah itu tak pernah beraktivitas di Aceh lagi,” kata Banta.

Kompas.com masih mencoba menelusuri informasi lain mengenai jejak dan profil Akidi Tio.

Kini, keluarga Akidi yang terdiri dari anak, cucu, dan menantu sedang menjalani pemeriksaan di Polda Sumatera Selatan.

Polisi ingin memastikan apakah benar ada uang sebesar Rp 2 triliun tersebut.

Hari ini, Polda Sumsel kembali memeriksa keluarga yang menghebohkan itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Ile Lewotolok Kembali Meletus Disertai Dentuman Kuat

Gunung Ile Lewotolok Kembali Meletus Disertai Dentuman Kuat

Regional
Kisah Masjid Wali di Bibir Sungai Lusi yang Tak Pernah Kebanjiran

Kisah Masjid Wali di Bibir Sungai Lusi yang Tak Pernah Kebanjiran

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Regional
Beda Nasib Mahasiswa Unnes dan Udinus Saat Ikut Program Ferienjob di Jerman

Beda Nasib Mahasiswa Unnes dan Udinus Saat Ikut Program Ferienjob di Jerman

Regional
Mantap Usung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng, PKB Cari Partner Koalisi

Mantap Usung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng, PKB Cari Partner Koalisi

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Bos Madu Bunuh Mantan Anak Buahnya karena Ditagih Utang Lebih Galak

Bos Madu Bunuh Mantan Anak Buahnya karena Ditagih Utang Lebih Galak

Regional
Cari Kepiting, 3 Pemuda Penyandang Disabilitas Malah Dituduh Begal

Cari Kepiting, 3 Pemuda Penyandang Disabilitas Malah Dituduh Begal

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Nusa Tenggara Barat, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Nusa Tenggara Barat, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Jawa Timur, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Jawa Timur, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi D.i. Yogyakarta, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi D.i. Yogyakarta, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Bali, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Bali, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Selatan, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Selatan, 29 Maret 2024

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com