Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buka Gerai Vaksin Tiap Hari, Polres Tegal Kota Juga Datangi Perusahaan

Kompas.com - 01/08/2021, 15:47 WIB
Tresno Setiadi,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi


TEGAL, KOMPAS.com - Kepolisian Resor (Polres) Tegal Kota, Jawa Tengah, mulai mengerahkan armada layanan vaksinasi Covid-19 mobile atau keliling untuk mempermudah layanan kepada masyarakat.

Tak hanya itu, untuk mempercepat capaian target vaksinasi, Markas Polres Tegal Kota juga dijadikan gerai vaksin yang setiap hari melayani warga, termasuk warga dari luar Kota Tegal.

Kapolres Tegal Kota AKBP Rita Wulandari Wibowo mengatakan, pada Sabtu (31/7/2021), vaksinasi mobile mendatangi sejumlah perusahaan yang ada di Kota Tegal.

Baca juga: Cerita Difabel di Tegal, Senang Akhirnya Dapat Prioritas Disuntik Vaksin Covid-19

Beberapa di antaranya perusahaan Surya Madestrindo Tegal dan perusahaan Menara Laut Tegal.

Sebelumnya, vaksinasi juga dilaksanakan di perusahaan Teh Tong Tji.

"Jadi selain gerai di Mapolres, mulai kemarin kita melakukan pelayanan vaksinasi keliling dengan sasaran karyawaan perusahaan,” kata Rita kepada wartawan, Minggu (1/8/2021).

Baca juga: Tak Bisa Berjualan Selama PPKM Darurat, PKL di Tegal Kibarkan Bendera Putih

Rita mengatakan, kegiatan ini untuk antisipasi terjadinya penyebaran Covid-19 di lingkungan pabrik atau perusahaan.

Jadi, selain tetap memperketat disiplin protokol kesehatan dalam pabrik, upaya perlindungan melalui vaksinasi juga dilakukan dengan harapan tidak ada penularan Covid-19.

Menurut Rita, animo karyawan dalam mengikuti vaksin juga cukup tinggi.

“Di mana saat digelar di sejumlah perusahaan tersebut, diikuti antara 100 hingga 1.100 peserta yang mendapat layanan vaksinasi,” kata dia.


Sebelumnya, lebih dari sebulan lalu, Polres Tegal Kota sudah membuka gerai vaksinasi di halaman Mapolres.

Antusiasme warga Kota Tegal dan sekitarnya untuk bisa mendapatkan vaksinasi terus meningkat, sehingga layanan vaksinasi dibuka menjadi setiap hari, mulai pukul 08.00 WIB.

Menurut Rita, masyarakat banyak yang memilih ke Polres, lantaran tidak ada syarat harus warga Kota Tegal, melainkan bisa dari daerah tetangga. 

"Kebetulan kita juga melayani vaksin bukan hanya untuk warga Kota Tegal saja, tetapi seluruh masyarakat yang memang membutuhkan. Malah yang banyak justru dari Kabupaten Tegal. Ada juga dari Brebes dan Cirebon. Jadi animonya luar biasa," tutur Rita.

Polres Tegal Kota juga mendapat kiriman 20 tenaga kesehatan dari Semarang untuk membantu mempercepat penyuntikan, sehingga dapat meminimalisasi kerumunan.

"Kita juga sudah mengelompokan per wilayah. Namun, tingginya animo masyarakat untuk vaksin ternyata luar biasa. Kita apresiasi mereka. Tapi kita juga mengatur agar menghindari kerumunan. Kursi-kursi kita atur berjarak," kata Rita.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kasus Nenek di Kupang yang Dituduh Santet Diselesaikan Secara Adat

Kasus Nenek di Kupang yang Dituduh Santet Diselesaikan Secara Adat

Regional
PDI-P Blora Masih Rahasiakan Caleg yang Isi Kursi DPRD

PDI-P Blora Masih Rahasiakan Caleg yang Isi Kursi DPRD

Regional
2 Pembunuh Penjual Madu Baduy di Serang Banten Ditangkap

2 Pembunuh Penjual Madu Baduy di Serang Banten Ditangkap

Regional
131.703 Jiwa Terdampak Banjir Demak, Bupati Pastikan Bantuan Tersalurkan secara Bertahap

131.703 Jiwa Terdampak Banjir Demak, Bupati Pastikan Bantuan Tersalurkan secara Bertahap

Regional
Remaja 17 Tahun Bunuh Anggota Polisi di Losmen Lampung Tengah, Korban Sempat Dicekoki Miras

Remaja 17 Tahun Bunuh Anggota Polisi di Losmen Lampung Tengah, Korban Sempat Dicekoki Miras

Regional
Rute dan Tarif Bus Dieng Indah Executive Jakarta-Wonosobo

Rute dan Tarif Bus Dieng Indah Executive Jakarta-Wonosobo

Regional
Video Joget Erotisnya Saat Gerebek Sahur Viral di Media Sosial, Wanita di Kalsel Minta Maaf

Video Joget Erotisnya Saat Gerebek Sahur Viral di Media Sosial, Wanita di Kalsel Minta Maaf

Regional
Karyawan Bank di Aceh Timur Tipu PNS untuk Tarik Uang Ratusan Juta

Karyawan Bank di Aceh Timur Tipu PNS untuk Tarik Uang Ratusan Juta

Regional
Cair Pekan Depan, THR ASN di Kota Magelang Capai Rp 19 Miliar

Cair Pekan Depan, THR ASN di Kota Magelang Capai Rp 19 Miliar

Regional
Mayat di Tanara Serang Ternyata Penjual Madu asal Bandung Barat

Mayat di Tanara Serang Ternyata Penjual Madu asal Bandung Barat

Regional
Pemkot Semarang dan KPK Koordinasi Cegah Korupsi Pengadaan Barang dan Jasa Proyek Strategis 

Pemkot Semarang dan KPK Koordinasi Cegah Korupsi Pengadaan Barang dan Jasa Proyek Strategis 

Regional
Lancang Kuning Carnival Bakal Digelar, Pj Gubernur Riau: Bakal Promosikan Produk dan Karya Anak Muda

Lancang Kuning Carnival Bakal Digelar, Pj Gubernur Riau: Bakal Promosikan Produk dan Karya Anak Muda

Regional
Hati-hati, Penerangan Jalan Umum di Pantura Brebes Masih Minim

Hati-hati, Penerangan Jalan Umum di Pantura Brebes Masih Minim

Regional
BMKG: Wilayah Kalimantan Tengah Sedang Dilalui Gelombang Atmosfer 'Rossby Ekuator'

BMKG: Wilayah Kalimantan Tengah Sedang Dilalui Gelombang Atmosfer "Rossby Ekuator"

Regional
Selebgram Palembang Dituntut 7 Tahun Penjara, Ikut 'Cuci Uang' Hasil Narkoba

Selebgram Palembang Dituntut 7 Tahun Penjara, Ikut "Cuci Uang" Hasil Narkoba

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com