Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Kisah Pernikahan Saat Pandemi, Akad di Dalam Bus yang Berjalan hingga Bagikan Hampers karena Batal Resepsi

Kompas.com - 23/07/2021, 06:06 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Pandemi Covid-19 berdampak luas terhadap kehidupan masyarakat. Sejumlah rencana pun harus ditunda salah satu resepsi pernikahan.

Namun beberapa penikahan pun tetap digelar dengan protokol kesehatan dan beradaptasi dengan kondisi saat in.

Seperti di Boyolali. Pasangan pengantin melangsungkan ijab kabul di dalam bus yang sedang berjalan setelah acara di rumah batal digelar karena penerapan PPKM.

Sedangkan di Salatiga, pasangan pengantin baru membagikan hampers katering setelah batal menggelar resepsi. Mereka membagikan hampers kepada warga yang melintas di jalan usai menggelar pemberkatan sederhana di gereja.

Dan berikut lima kisah pernikahan yang tetap digelar selama pandemi:

1. Menikah di atas bus yang berjalan

Pasangan Angga Hayu Joko Siswoyo dan Titin Rachmatul Ummah melangsungkan ijab kabul dengan cara yang unik di bus yang sedang melaju.Dokumentasi Titin Rachmatul Ummah Pasangan Angga Hayu Joko Siswoyo dan Titin Rachmatul Ummah melangsungkan ijab kabul dengan cara yang unik di bus yang sedang melaju.
Angga dan Titin, warga Kabupaten Boyolali menggelar ijab kabul di atas bus yang berjalan pada Mingggu (11/7/2021).

Titin bercerita, awalnya mereka akan menggelar akad nikah di rumah. Ratusan undangan sudah dibagikan dan acara sudah dipersiapkan.

Namun karena kebijakan PPKM, acara tersebut dibatalkan. Mereka pun mencari solusi dengan menikah di atas bus yang berjalan dan dihadiri hanya 12 orang.

Selain ijab kabul, di atas bus mereka juga melakukan prosesi serah tampi serta sungkeman. Selama akad nikah, para penumpang menggunakan masker dan pelindung wajah.

Titin mengatakan, prosesi ijab kabul dimulai pukul 07.00 WIB. Mereka bersama rombongan, saksi, dan keluarga inti datang ke KUA Sambi untuk menjemput penghulu.

"Kita ijab kabul jam 7 pagi sampai acara akhir itu jam 1 siang," ungkapnya.

Baca juga: Pernikahan Unik di Boyolali, Pengantin Ini Langsungkan Ijab Kabul di Bus yang Sedang Berjalan

2. Bagikan hampers karena gagal gelar resepsi

Pasangan Yves Christio Dyarenggasto dan Primadinar Sekar Ratri membagikan hampers kepada pengguna jalan.KOMPAS.com/Ist Pasangan Yves Christio Dyarenggasto dan Primadinar Sekar Ratri membagikan hampers kepada pengguna jalan.
Pasangan Yves Christio Dyarenggasto (28) dan Primadinar Sekar Ratri (26) membagikan hampers katering kepada warga karena gagal menggelar resepsi.

Pembagian makanan tersebut dilakukan warga asal Kota Salatiga itu usai menggelar pemberkatan sederhana di Gereja Kristus Tuhan pada Minggu (27/6/2021).

Pemberkatan hanya dihadiri 10 orang dari keluaga inti.

Tyo bercerita, awalnya mereka akan menggelar resepsi di hotel namun gagal karena pemberlakukan PPKM. Mereka baru mengetahui dua hari sebelum resepsi digelar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kisah Masjid Wali di Bibir Sungai Lusi yang Tak Pernah Kebanjiran

Kisah Masjid Wali di Bibir Sungai Lusi yang Tak Pernah Kebanjiran

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Regional
Beda Nasib Mahasiswa Unnes dan Udinus Saat Ikut Program Ferienjob di Jerman

Beda Nasib Mahasiswa Unnes dan Udinus Saat Ikut Program Ferienjob di Jerman

Regional
Mantap Usung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng, PKB Cari Partner Koalisi

Mantap Usung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng, PKB Cari Partner Koalisi

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Bos Madu Bunuh Mantan Anak Buahnya karena Ditagih Utang Lebih Galak

Bos Madu Bunuh Mantan Anak Buahnya karena Ditagih Utang Lebih Galak

Regional
Cari Kepiting, 3 Pemuda Penyandang Disabilitas Malah Dituduh Begal

Cari Kepiting, 3 Pemuda Penyandang Disabilitas Malah Dituduh Begal

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Nusa Tenggara Barat, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Nusa Tenggara Barat, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Jawa Timur, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Jawa Timur, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi D.i. Yogyakarta, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi D.i. Yogyakarta, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Bali, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Bali, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Selatan, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Selatan, 29 Maret 2024

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Tengah, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Kalimantan Tengah, 29 Maret 2024

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com